HaiBunda

MOM'S LIFE

Liburan ke Mongolia tanpa Anak, Nikita Willy Ingatkan Pentingnya Waktu Berdua Suami

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Senin, 04 Sep 2023 22:10 WIB
Nikita Willy dan Suami/ Foto: Instagram @nikitawillyofficial94
Jakarta -

Nikita Willy tengah berada di Mongoloa untuk menghabiskan quality time berdua bersama suaminya, Indra Priawan. Nikita pergi liburan tanpa membawa putranya, Issa Xander Djokosoetono, Bunda.

Selama di Mongolia, Nikita dan sang suami banyak melakukan aktivitas outdoor. Nikita membagikan salah satu momen saat dirinya dan Indra tengah berjalan di Gurun Gobi.

Dalam posting-an ini, Nikita mengungkapkan tentang pentingnya menghabiskan waktu berdua dengan pasangan. Bukan egois meninggalkan anak, ia dan suami memilih liburan berdua untuk mendapatkan kembali energi guna menjalani peran sebagai orang tua.


"Ada yang bilang kalau egois meninggalkan anak-anakmu, kami mengatakan kalau ini bukan mementingkan diri sendiri, terutama jika memiliki momen bersama pasangan dan menciptakan lebih banyak energi yang bisa kami berikan ke anak kami," tulis Nikita, dikutip dari Intagram @nikitawillyofficial94.

Unggahan Nikita ini mendapatkan beragam respons dari netizen, Bunda. Banyak di antaranya setuju dengan pernyataan wanita 29 tahun itu.

Beberapa Bunda yang berkometar bahkan nge-tag akun Instagram suaminya lho. Apa kata mereka?

"Setujuuuu, refreshing/liburan itu penting bngt buat ibu2 lebih tepatnya kalo pergi berdua sama suami.. kaya berasa pacaran lagi aja," tulis akun @ev***.

"kita juga perlu ingat kalo ayah & ibu dari anak2 kita juga sepasang kekasih yang perlu di rawat cintanya, untuk tetap bisa memberi energi yg baik utk anak2," ujar @in***.

"Yaps. Sesekali kita memang harus keluar berdua bareng pasangan tnp anak. Bukannya egois sih. Yg ptg anak tetep ada yg jagain dan pastinya aman jg," kata @ti***.

Menghabiskan waktu bersama pasangan memang penting. Apalagi bila Bunda sudah memiliki anak nih.

Quality time dengan pasangan ketika sudah memiliki anak enggak boleh dianggap remeh. Kurangnya waktu berdua bisa membuat hubungan Ayah dan Bunda terganggu hingga berdampak pada Si Kecil.

Lalu seberapa penting sih quality time bareng pasangan setelah memiliki anak?

Selengkapnya dapat dibaca di halaman berikutnya ya.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(ank/som)
PENTINGNYA MENGHABISKAN WAKTU BERDUA USAI PUNYA ANAK

PENTINGNYA MENGHABISKAN WAKTU BERDUA USAI PUNYA ANAK

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

7 Cara Menghabiskan Waktu Bersama Suami, Bikin Mesra Bun

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Nadia Soekarno & Suami Diplomat Gelar Mitoni 7 Bulan Kehamilan di Swiss, Intip Potretnya

Kehamilan Annisa Karnesyia

Anak Percaya pada Zodiak, Haruskah Khawatir? Ketahui Alasan Psikologis di Baliknya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Deretan Bunda Artis yang Jadi Saudara Ipar, Ini 5 Potret Akur dan Saling Dukung

Mom's Life Amira Salsabila

Momen Bahagia Paula Verhoeven Ajak Kedua Kedua Putranya Liburan ke Bali

Parenting Amira Salsabila

7 Rekomendasi Hadiah Menarik untuk Si Kecil Spesial Hari Anak Nasional

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Kisah Annie Moon ALLDAY PROJECT, Cucu Konglomerat yang Jadi Idol K-Pop

Nadia Soekarno & Suami Diplomat Gelar Mitoni 7 Bulan Kehamilan di Swiss, Intip Potretnya

Anak Percaya pada Zodiak, Haruskah Khawatir? Ketahui Alasan Psikologis di Baliknya

Edga Anak Rima Melati Adams yang Berparas Tampan dan Tinggi Semampai, Ini 5 Potretnya

7 Rekomendasi Hadiah Menarik untuk Si Kecil Spesial Hari Anak Nasional

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK