MOM'S LIFE
Kisah Para Bunda Berburu Beras Premium 5 Kg, Ada yang Harus Bayar di Kasir Terpisah
Tim HaiBunda | HaiBunda
Jumat, 01 Mar 2024 15:05 WIBBunda masih kesulitan mencari beras premium 5 kg? Bunda tak sendiri. Para Bunda berikut juga mengalami hal serupa. Bahkan ada yang harus mengeluarkan biaya lebih besar dibandingkan bulan-bulan sebelumnya.
Misalnya saja Bunda Ratih yang bertempat tinggal di Jakarta Selatan. Beras premium 5 kg di supermarket langganannya sudah kosong selama hampir sebulan.
"Kata kasir ada tiga merek yang sudah kosong berminggu-minggu," ucapnya.
Ia pun beralih membeli beras di warung sembako dekat rumah. Bulan lalu, ia masih mendapatkan harga Rp13.000 per liter. Namun pada Kamis pagi (29/02/2024), beras tersebut sudah naik menjadi Rp14.500 per liter.
"Rasanya tetap enggak seenak yang premium kemasan 5 kg. Nasi agak pera. Jadi harus pintar-pintar masaknya," tutur dia.
Hal yang sama juga dialami Bunda Fitri yang bertempat tinggal di Depok. Ia harus menelan kecewa karena supermarket yang didatanginya pada Minggu (25/02/2024) tidak memiliki stok beras premium 5 kg. "Waktu itu sempat ada. Tapi cepat banget habisnya," ujar Bunda Fitri.
Sementara itu Bunda Annisa di Jakarta Selatan, kesulitan mendapatkan dua merek beras premium 5 kg yang menjadi langganannya di toko khusus sembako. Hal ini karena dua merek tersebut sudah habis.
"Jadinya beli beras merek baru dan harganya lebih mahal," ungkapnya.
Adapun Bunda Tia di Bekasi mengaku beras langganannya masih bisa dibeli di e-commerce. Namun harganya naik.
"Merek yang biasa dibeli harganya Rp70 ribu per kg sekarang jadi Rp90 ribuan," ucapnya.
Kemudian Bunda Sari yang bertempat tinggal di Tangerang mengaku kesulitan mencari merek beras premium 5 kg langganannya. Di supermarket langganannya pada Rabu (28/02/2024), hanya tersedia beras SPHP Bulog 5 kg seharga Rp54.500 dan beras merek lain dengan harga lebih mahal. Itu pun hanya bisa beli satu per transaksi dan di kasir khusus yang tidak menggunakan troli.
"Saya harus bayar terpisah dari belanjaan lainnya di kasir lain. Alhasil saya harus bawa sendiri beras 5 kg tanpa troli ke kasir khusus," ucapnya.
Bunda juga mengalami nasib serupa seperti para Bunda di atas? Bunda bisa bagikan kisahnya di kolom komentar.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(som/som)Simak video di bawah ini, Bun:
3 Cara Mudah Membuat Masker Tepung Beras untuk Berbagai Masalah Kulit Wajah
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
BPS Ungkap Harga Beras Naik di 268 Kabupaten/Kota, Ada Daerah Bunda?
Terungkap, Ternyata Ini Penyebab Harga Beras Semakin Meroket
Sedih Bun! Harga Beras Naik Terus, Sentuh Rekor Baru
Bunda, Ada Promo Beras Murah Banget di Transmart
TERPOPULER
5 Potret Tampan King Zhafi Anak Fairuz A Rafiq & Sony Septian, Sering Dikira Perempuan
Kasus Tripledemic Naik Drastis di New York, Ini Gejala yang Perlu Diwaspadai
Potret Tempat Tinggal Ibunda Luna Maya di Bali yang Kini Jadi Bungalow, Menghadap Pantai
Andhara Early dan Suami Cerai Setelah 14 Th Nikah, Akui Bukan Keputusan Mudah
Penemuan Terbaru, Bakal Hadir Alat Tes Kehamilan Khusus untuk Ibu Tunanetra
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
PROTERAL Junior, Solusi Nutrisi untuk Si Kecil yang Suka Pilih-pilih Makan
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Potret Tempat Tinggal Ibunda Luna Maya di Bali yang Kini Jadi Bungalow, Menghadap Pantai
Kasus Tripledemic Naik Drastis di New York, Ini Gejala yang Perlu Diwaspadai
5 Potret Tampan King Zhafi Anak Fairuz A Rafiq & Sony Septian, Sering Dikira Perempuan
13 Doa Awal Bulan bagi Umat Islam Lengkap Arab, Latin & Artinya
30 Film Komedi Indonesia Terlaris dengan Penonton Terbanyak, Tontonan Lucu Terbaik
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Larissa Chou Bantah Mantan Suami Jadi Dalang Buzzer yang Menyerangnya
-
Beautynesia
Kuis Nostalgia Film 5cm yang Jadi Favorit di Tahun 2012, Kamu Tahu Semua?
-
Female Daily
Siap Ketemu Kim Seon Ho dan Go Youn Jung di Jakarta? Catat Informasi Ini!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Foto Mesra Jennifer Coppen-Justin Hubner Rayakan Tahun Baru 2026 Usai Dilamar
-
Mommies Daily
10 Taman Bermain Outdoor untuk Anak di Jabodetabek, Ada Tebet Eco Park hingga Peruri