HaiBunda

MOM'S LIFE

Kate Middleton Akhirnya Muncul Usai Operasi, Begini Foto Terbarunya Bareng 3 Anak

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Senin, 11 Mar 2024 18:06 WIB
Kate Middleton/ Foto: Instagram @princeandprincessofwales
Jakarta -

Kate Middleton akhirnya muncul usai menjalani operasi perut pada 16 Januari 2024, Bunda. Kate tidak secara langsung tampil ke publik, melainkan membagikan foto terbaru bersama ketiga anaknya, Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis.

Foto tersebut diunggah melalui laman Instagram resmi kerajaan, The Prince and Princess of Wales. Dalam foto itu, Kate tampak duduk sambil merangkul Charlotte dan Louis, sementara George memeluk sang Bunda dari belakang.

Foto terbaru Kate ini disertai dengan pesan di mana ia berterima kasih kepada masyarakat atas dukungan yang tiada henti. Kate juga menyampaikan ucapan selamat Hari Ibu di Inggris yang dirayakan setiap 10 Maret.


"Terima kasih atas harapan baik dan dukungan berkelanjutan selama dua bulan terakhir dari kalian. Selamat Hari Ibu untuk kalian semua. C," tulisnya.

Dikutip dari People, foto Kate bersama ketiga anaknya ini diabadikan oleh Pangeran William, Bunda. Foto ini diambil di rumah keluarga di Windsor, belum lama ini.

Kate Middleton bersama tiga anaknya usai operasi perut/ Foto: Dok. Instagram @princeandprincessofwales

Foto resmi dari Kerajaan ini menjadi yang pertama dibagikan ke publik sejak Kate menjalani operasi perut. Sebelumnya, tepat pada 4 Maret 2024, Kate sempat tertangkap kamera fotografer saat berada di dalam mobil bersama sang Bunda, Carole Middleton, di dekat Windsor.

Dikutip dari Today, meski sudah terlihat kembali di hadapan publik, Istana Kensington menolak mengomentari soal foto-foto yang beredar tersebut. Kate sendiri terakhir kali muncul di publik pada perayaan Natal, 25 Desember 2023.

Sampai saat ini, informasi terkait kesehatan Kate masih terbatas hingga muncul rumor tidak sedap. Pihak Istana Kensington menjadi satu-satunya sumber informasi yang membagikan kondisi terkini Princess of Wales itu, Bunda.

Lalu seperti apa pemulihan Kate usai menjalani operasi? Kenapa informasi terkait kondisi Kate tidak dibuka ke publik?

Selengkapnya dapat dibaca di halaman berikutnya ya.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(ank/fir)
INFORMASI TERBATAS SOAL KONDISI KATE

INFORMASI TERBATAS SOAL KONDISI KATE

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

3 Fakta Kalung Mutiara yang Dipakai Kate Middleton saat Pemakaman Ratu Elizabeth II

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mom's Life Nadhifa Fitrina

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak

Parenting Nadhifa Fitrina

Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak

Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun

7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK