5 Potret Farah Labita Putri Ferdy Hasan yang Kini Menempuh Kuliah MBA di University of Cambridge
Mutiara Putri |
HaiBunda
Sabtu, 21 Sep 2024 19:20 WIB
Farah Labita putri Ferdy Hasan kini tengah menempuh pendidikan MBA di University of Cambridge, Bunda. Seperti apa potret cantiknya? Intip di sini, yuk.
Beberapa waktu lalu Ferdy Hasan melepas sang putri, Farah Labita, kuliah MBA di University of Cambridge, Bunda. Momen mengharukan ini dibagikan langsung oleh Ferdy pada laman Instagram-nya. (Foto: Instagram: @farahlabita)
Ferdy beserta istri dan kedua putranya mengantar langsung Farah ke bandara. Ia pun berdoa agar sang putri mendapat kesuksesan dan bisa mencapai cita-citanya. (Foto: Instagram: @ferdyhasan)
"Bismillahirohmanirohin, selamat jalan @farahlabita semoga sukses kuliahnya dan tercapai apa yang dicita-citakan. Ya Allah, jagalah setiap langkahnya dan bimbinglah dia. Amin ya Rabbal Allamin," tutur Ferdy. (Foto: Instagram: @ferdyhasan)
Melihat dari LinkedIn milik Farah, sebelumnya Farah telah menyelesaikan studi di University of Exeter jurusan matematika dan lulus pada tahun 2018. (Foto: Instagram: @farahlabita)
Ia juga sempat bekerja di berbagai perusahaan sebagai seorang Digital Channels Senior Analyst, Production Assistant, hingga Deputy Stage Manager Musikal Keluarga Cemara. (Foto: Instagram: @farahlabita)