5 Potret Charlotte, Putri Shahnaz Haque yang akan Jadi Dokter Hewan
Amira Salsabila |
HaiBunda
Jumat, 02 May 2025 17:40 WIB
Charlotte anak kedua Shahnaz Haque baru saja menyelesaikan sidang skripsi. Ia dan suami pun mengungkap rasa bangganya. Yuk, intip potretnya berikut ini.
Charlotte Fatima Haque Ramadhan putri kedua Shahnaz Haque dan Gilang Ramadhan baru saja menjalani sidang skripsi. Momen itu dibagikan langsung oleh sang Bunda melalui foto dan video yang diunggah di akun Instagram. (Foto: Instagram @charlotteramadhan)
Perempuan 22 tahun yang mengambil jurusan Kedokteran Hewan di Institut Pertanian Bogor (IPB) itu telah menyelesaikan masa perkuliahannya. Pada postingan terbarunya, Shahnaz memperlihatkan beberapa momen saat sang putri mempresentasikan skripsinya di hadapan dosen penguji. (Foto: [email protected])
Bukan hanya itu, Shahnaz dan sang suami pun turut mengungkap perasaan bangga kepadanya melalui caption yang cukup panjang. “Char, anak kedua kami yang akan menjadi dokter hewan. Bapak bangga sekali. Bapak hanya bisa mengutarakan, jangan lelah mengejar impian dan pasti akan meraih cita-cita kamu, Dek,” tulis sang ayah, dikutip dari laman [email protected], Jumat (2/5/2025). (Foto: [email protected])
Sementara itu, Shahnaz mengaku terharu dengan pencapaian yang telah diraih sang putri. “Kalau sudah ada di titik ini, Bubu rasanya mau menangis terharu, Dek! Karena teringat puluhan tahun yang lalu mengalami proses kesulitan yang sama,” ungkapnya. (Foto: Instagram @charlotteramadhan)
Ia pun mengucapkan terima kasih pada sang putri yang selalu berusaha membanggakannya. “Terima kasih telah terus berusaha memberikan yang terbaik bagi kami. Menjadi dokter hewan pertama di keluarga besar kita,” tutur Shahnaz. (Foto: Instagram @charlotteramadhan)