MOM'S LIFE
Alasan Pesinetron Fendy Chow dan Istri Tak Mau Bepergian Satu Pesawat Bareng
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Kamis, 15 May 2025 06:30 WIBPasangan artis Fendy Chow dan Stella Cornelia hampir 8 tahun menikah. Keduanya telah dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Avery Chow, Bunda.
Sejak menjadi orang tua, kehidupan Fendy dan Stella berubah. Pasangan ini banyak membuat keputusan berdasarkan kepentingan putranya.
Salah satu keputusan kecil namun berdampak besar yang diambil Fendy dan Stella adalah tak pernah bepergian satu pesawat bareng. Bukan karena tak akur, keduanya naik pesawat yang berbeda demi kepentingan anak.
Alasan Fendy dan Stella tak bepergian satu pesawat bareng
Melalui unggahan di TikTok @fendystella, Stella menjelaskan alasannya tidak mau bepergian satu pesawat bareng sang suami. Keputusan tersebut biasanya diambil saat keduanya bepergian tanpa membawa anak.
"Ini pasti banyak yang bertanya-tanya, tapi aku tahu enggak semua orang bisa mengerti alasannya. Aku dan suami enggak selalu satu pesawat bareng, terutama kalau kita enggak bawa anak," kata Stella.
Fendy dan Stella memutuskan tidak naik satu pesawat bareng demi sang putra, Avery. Keduanya mempertimbangkan hal terburuk yang bisa terjadi selama penerbangan.
"Bukan karena lagi ribut, bukan juga karena LDR. Tapi karena kita mikir kalau satu hal buruk terjadi di atas sana, kami pengin salah satu dari kami tetap pulang, tetap ada buat anak kami," ujar Stella.
"Sejak jadi orang tua semua berubah, cara kami mikir, cara kami jalan-jalan, bahkan cara kami mikirin kalau nanti aku enggak ada," sambungnya.
Stella menganggap bahwa keputusan ini memang bukan hal yang umum diambil oleh pasangan. Namun mengingat tujuannya yang positif, Stella rela untuk melakukannya demi sang putra tercinta.
"Aku tahu ini bukan hal umum, tapi ini cuma cara kecil kami untuk menjaga yang paling berharga buat kami, karena cinta itu bukan cuma tentang bersama terus, tapi tentang berani ambil keputusan yang berat, demi yang kita cintai. Jadi kalau kalian lihat kami lagi beda pesawat, ini bukan karena kami lagi berantem, tapi karena kami begitu saling menjaga," ungkapnya.
Ragam komentar netizen terkait keputusan Fendy dan Stella
Unggahan Fendy dan Stella ini banyak mendapatkan komentar dari netizen. Beberapa di antaranya mengaku setuju dengan keputusan pasangan ini.
"Hampir 26 tahun hidup , baru pertama kali dengar pemikiran hal kecil seperti ini tapi sangat tepat. dan yap sangat masuk akal, Terimakasih ya kak," tulis akun @ar***.
"Hah .... ga pernah mikir sampe sedemikian kak, terimakasih, dari video Kaka aku jadi bisa mikir...oh iya yaa, jadi sepemikiran sama kaka," ujar @de***.
"Pemikiran pasangan ini bagus dan gue baru nemu dari sekian banyak pasangan artis. Keren kalian ," tulis @sw**.
Netizen lain ternyata relate dengan keputusan Fendy dan Stella, Bunda. Ada beberapa netizen yang sudah menerapkan cara ini selama bepergian bersama keluarganya.
"Sama kaya pemikiran papa mertuaku. kalo pergi rame2 harus pisah kendaraan, karena alasan yg sama," kata @sa***.
"Aku juga terapkan seperti ini dri dlu. akhir nya ada yg buat vt gini juga," ujar akun @ca***.
Fendy dan Stella mulai menerapkan keputusan ini semenjak menjadi orang tua. Bagaimana menurut Bunda tentang keputusan keduanya untuk tak satu pesawat saat bepergian?
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(ank/rap)Simak video di bawah ini, Bun:
3 Tren Liburan Keluarga yang Bisa Bunda Lakukan Bersama Anak-anak
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Eks Pilot Sarankan untuk Bawa 3 Benda Ini Saat Naik Pesawat
Aturan Membawa Powerbank ke Pesawat 2024
Relate Bun! Curhat Stella eks JKT48 Usai Jadi Bunda, Lupa Sama Diri Sendiri & Fokus ke Anak
Kenapa Pesawat Dilarang Melintasi Ka'bah? Begini Penjelasannya Bun
TERPOPULER
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
Sudah Punya 11 Anak, Bunda Ini Umumkan Kehamilan Ke-12 dan Jadi Sorotan Netizen
7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak
5 Fakta Menarik tentang Sekuel KPop Demon Hunters 2029
3 Resep Sarapan Anti-inflamasi yang Bisa Mengurangi Peradangan, Cuma 10 Menit!
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Cantik 'Dewi eSports' yang Curi Perhatian di Acara LoL Worlds 2025
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!