HaiBunda

MOM'S LIFE

5 Resep Lava Cake Coklat Lumer dan Lembut di Mulut, Cocok Buat Santai Sore

Amira Salsabila   |   HaiBunda

Rabu, 15 Oct 2025 18:50 WIB
Ilustrasi Resep Lava Cake Coklat Lumer dan Lembut di Mulut, Teman Teh & Kopi Sore/Foto: Getty Images/rudisill
Jakarta -

Bunda para pencinta coklat mungkin tidak akan melewatkan hidangan chocolate lava cake yang lezat, bukan?

Kue yang dikenal dengan bagian luar yang matang, sementara bagian dalamnya tetap lumer seperti lava, menciptakan sensasi lembut saat disantap.

Perpaduan antara tekstur lembut dan rasa coklat, membuat lava cake sebagai pilihan yang tepat untuk hidangan penutup atau sajian kue teman minum teh dan kopi di sore hari. Biasanya, kue ini juga disajikan dengan taburan gula bubuk dan buah-buahan segar.


5 Resep lava cake coklat lumer dan lembut di mulut

Bunda dapat membuat lava cake coklat yang enak di rumah dengan mengikuti beberapa resep berikut ini:

1. Resep choco lava kukus

Dikutip dari buku Ermey Trisniarty: Dapur Cokelat Bercerita karya Asteria Elanda, berikut cara membuat choco lava kukus.

Bahan:

  • 9 butir telur
  • 80 gram gula pasir
  • 330 gram dark cooking chocolate
  • 130 gram mentega
  • 200 gram sponge cake mix rasa cokelat
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt vanilla bubuk
  • 1 sdm susu kental manis cokelat

Cara membuat:

  1. Telur dan gula dikocok manual menggunakan ballon whisk atau kocokan tangan di dalam wadah hingga gula larut, kurang lebih selama 3-5 menit.
  2. Cincang dark cooking chocolate, masukkan ke dalam bahan nomor satu. Panaskan dengan cara ditim hingga mencair.
  3. Masukkan sponge cake mix rasa coklat, garam, dan bubuk vanilla. Lalu, kocok manual menggunakan ballon whisk atau kocokan tangan. Masukkan ke dalam bahan nomor satu, aduk manual menggunakan ballon whisk atau kocokan tangan secara perlahan.
  4. Masukkan susu kental manis coklat ke dalam bahan nomor tiga. Tuangkan adonan ke dalam wadah enamel atau alumunium foil yang sudah diolesi dengan butter dan dilapisi dengan tepung terigu.
  5. Siapkan kukusan yang sudah diberi air, pastikan air yang ada di dalam kukusan sudah mendidih. Ikat dengan kain bagian tutup kukusan untuk mencegah air masuk ke dalam adonan saat proses pengukusan berlangsung.
  6. Masukkan wadah enamel/alumunium foil ke dalam kukusan, kukus selama 8 menit.
  7. Selama proses pengukusan dianjurkan untuk tidak membuka tutup kukusan. Keluarkan dari kukusan dan siap disajikan.

2. Resep chocolate lava cake

Bahan:

  • 2 sdm margarin
  • 80 gram dark cooking chocolate, iris-iris
  • 2 butir telur
  • 2 sdm gula pasir
  • 30 sdm tepung terigu
  • 2 sdm cokelat bubuk
  • 1/4 sdt baking powder
  • 1/4 sdt garam
  • Gula halus secukupnya untuk taburan

Cara membuat:

  1. Lelehkan margarin bersama dark cooking chocolate, aduk hingga merata dan sisihkan.
  2. Kocok telur dan gula pasir menggunakan whisk sampai tercampur rata. Tuangkan coklat dan margarin cair, aduk hingga merata.
  3. Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, baking powder, dan garam sambil diayak, aduk hingga merata. Tambahkan susu kental manis, aduk kembali hingga merata.
  4. Tuangkan adonan dalam mangkuk tahan panas atau wadah aluminium foil. Kukus selama 5 menit dengan api sedang. Lalu, angkat dan dinginkan. Keluarkan dari cetakan, taburi dengan gula halus.

3. Resep pursweto lava cake coklat

Bahan:

  • 50 gram ubi ungu
  • 150 gram dark cooking chocolate
  • 50 gram tepung terigu protein sedang
  • 75 gram mentega
  • 4 butir telur
  • 1/4 sdt garam
  • 125 gram gula pasir
  • 25 gram cokelat bubuk
  • 1/2 sdt baking powder

Bahan taburan:

  • 50 gram gula halus

Bahan hiasan:

  • 4 buah stroberi
  • 8 lembar daun mint

Cara membuat:

  1. Kukus ubi hingga matang. Lalu, kupas kulitnya dan haluskan.
  2. Lelehkan potongan dark cooking chocolate dan mentega dengan cara tim. Aduk hingga tercampur merata dan sisihkan.
  3. Kocok telur, garam, dan gula pasir selama 5 menit dengan kecepatan rendah. Masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan diaduk hingga merata. Tambahkan campuran dark cooking chocolate. Aduk hingga merata.
  4. Tuangkan ke dalam cetakan yang terlebih dahulu telah dioles margarin.
  5. Panggang selama 8 menit, sampai matang. Taburi dengan gula halus dan garnish menggunakan stroberi dan daun mint. Setelah itu, sajikan.

4. Resep chocolate lava cake ala kafe

Dikutip dari buku 200 Resep Homemade Cakes & Cookies karya Sufi S. Y, berikut cara membuat chocolate lava cake ala kafe.

Bahan:

  • 100 gram mentega tawar
  • 75 gram gula pasir butiran halus
  • 3 butir telur ditambah 2 kuning telur, kocok lepas
  • 75 gram tepung terigu
  • 200 gram dark cooking chocolate, lumerkan
  • Gula halus, diayak untuk taburan

Alat yang perlu disiapkan:

  • Cetakan alumunium foil kecil ukuran isi 100 ml, olesi margarin tipis-tipis, taburi dengan tepung terigu tipis-tipis (dengan cara diayak).

Cara membuat:

  1. Tempatkan mentega dan gula pasir dalam wadah, kocok hingga kental. Tambahkan telur kocok, kocok dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata.
  2. Masukkan tepung terigu, aduk hingga merata. Masukkan coklat lumer, aduk hingga merata.
  3. Tuangkan adonan ke dalam cetakan-cetakan, simpan dalam lemari es kurang lebih selama 30 menit.
  4. Keluarkan cetakan dari lemari es, tempatkan dalam loyang lebar, panggang dalam oven dengan api panas selama kurang lebih 25 menit atau hingga permukaan cake mengeras. Keluarkan loyang, biarkan uap panas cake berkurang.
  5. Siapkan piring saji, keluarkan cake dari cetakan, tempatkan terbalik, taburi gula bubuk, hias sesuai dengan selera.

5. Resep chocochips lava cake

Bahan:

  • 3 butir telur
  • 30 gram susu bubuk coklat
  • 4 sdm tepung terigu
  • 3 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt baking powder
  • 120 gram dark cooking chocolate
  • Mentega secukupnya

Bahan pelengkap:

  • Gula halus
  • Stroberi
  • Chocochips

Cara membuat:

  1. Campurkan telur, susu bubuk, tepung terigu, dan aduk merata dengan whisk.
  2. Tambahkan gula, garam, dan baking powder. Setelah itu, aduk lagi.
  3. Lelehkan mentega dan dark chocolate, setelah leleh, masukkan ke adonan yang telah tercampur. Lalu, aduk hingga merata.
  4. Olesi cetakan dengan mentega, lalu tuangkan adonan kue hingga 3/4 tinggi cetakan.
  5. Kukus selama 8 menit dengan api sedang. Pastikan kukusan sudah panas sebelum adonan masuk dalam kukusan.
  6. Hidangkan dengan gula halus, stroberi, atau chocochips sebagai pelengkap, sesuai dengan selera masing-masing.

Nah, itulah beberapa resep lava cake coklat yang dapat Bunda ikuti dengan mudah. Selamat mencoba, ya, Bunda.

Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!

(asa/fir)

Simak video di bawah ini, Bun:

Resep Bolu Pisang Panggang, Manis & Lembut Bun!

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Cantiknya London Abigail Anak Wulan Guritno yang Beranjak Gadis, Intip Potretnya

Parenting Amira Salsabila

12 Ciri-ciri Trophy Wife dalam Pernikahan

Mom's Life Arina Yulistara

Cara Menentukan Ukuran Kondom yang Tepat untuk Berhubungan Intim

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

25 Kalimat yang Sering Diucapkan Orang dengan IQ Tinggi

Mom's Life Amira Salsabila

7 Area Terlarang Memasang Kamera CCTV di Rumah

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Deretan Artis Padel Date, Intip Potret Gemasnya Mahalini hingga Aaliyah

Mengenal Encopresis pada Anak yang Tanpa Sadar Sering BAB di Celana

12 Ciri-ciri Trophy Wife dalam Pernikahan

10 Soal Cerita Penjumlahan Kelas 1 SD, Pembahasan dan Kunci Jawabannya

Susan Sameh Ngidam Mi Ayam di Jerman, Rela Hujan-Hujanan Bareng Suami

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK