MOM'S LIFE
Ariana Grande Diserang Penyusup di Karpet Merah Premier Film, Pelaku Sering Lakukan Aksi Serupa
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Jumat, 14 Nov 2025 15:00 WIBPremier film Wicked: For Good yang digelar di Universal Studios Singapura pada Kamis (13/11/2025), sempat diwarnai insiden kurang menyenangkan. Seorang pria yang hadir tiba-tiba berlari di antara kerumunan dan merangkul salah satu bintang utama film, yakni Ariana Grande.
Insiden tersebut viral di media sosial. Dalam video yang beredar, pria yang diketahui bernama Johnson Wen terlihat melompati barikade dan berlari melewati penjagaan untuk mendekati Ariana Grande.
Pemeran Glinda di Wicked: For Good itu langsung tersentak kaget saat dirangkul orang tak dikenal. Lawan main Ariana Grande, Cynthia Erivo, yang berada di sebelah sang aktris secara naluriah langsung bertindak dengan melepaskan tangan penyusup itu dari pundak sahabatnya sementara petugas mengamankan pria tersebut.
Setelah pria itu dibawa oleh petugas, Cynthia Erivo tampak memeluk Ariana Grande sambil memastikan sahabatnya itu baik-baik saja. Keduanya lalu melanjutkan tugas mereka di karpet merah untuk menyapa penggemar dan memberikan tanda tangan.
Penyusup sering melakukan aksi serupa
Dilansir laman Asia One, The Straits Times telah menghubungi Resorts World Sentosa untuk informasi lebih lanjut. Ternyata, ini bukan kali pertama Johnson Wen melakukan aksi kurang menyenangkan di depan publik, Bunda.
Wen adalah seorang penyusup 'berantai' yang telah mengganggu banyak acara, termasuk konser musik. Ia diketahui pernah membuat insiden di konser Katy Perry di Sydney, Australia pada Juni lalu, dan di final lari 100 m putra Olimpiade Paris 2024.
Wen adalah warga negara Australia yang memang sering mendokumentasikan aksinya di Instagram. Dalam keterangan di akun medsos, ia menggambarkan dirinya sebagai '2023 World Cup Final Pitch Invader' atau penyerbu lapangan di final Piala Dunia 2023 dan 'Troll Most Hated' atau sosok kontroversi paling dibenci.
Dalam sebuah wawancara dengan TV Australia, 9News, pada 10 Juni 2025, Wen mengaku sedang menganggur dan tinggal di sebuah hostel backpacker.
Pada Oktober 2024, ia pernah didenda sekitar Rp200 juta setelah menerobos masuk ke panggung konser The Weeknd. Sejak saat itu, dia dilarang masuk ke Stadion Accor di Sydney.
Setelah aksi yang ia lakukan di konser Perry, Wen sempat berjanji bahwa itu akan menjadi urusan hukum terakhirnya. Namun, Wen mengingkari janji tersebut dengan nekat melewati kerumunan untuk merangkul Ariana Grande.
Penggemar khawatir dengan Ariana Grande
Insiden yang dilakukan Wen ini memicu kemarahan dari penggemar Ariana Grande. Penggemar khawatir dengan kondisi mental sang penyanyi.
Ariana Grande pernah mengungkap tentang perjuangannya melawan gangguan stres pasca trauma dan kecemasan karena pengeboman di konsernya di Manchester pada bulan Mei 2017. Insiden tersebut menyebabkan 22 orang tewas.
"Saya selalu mengalami kecemasan," ujarnya kepada British Vogue pada tahun 2018.
"Saya tidak pernah benar-benar membicarakannya karena saya pikir semua orang mengalaminya, tetapi ketika saya pulang dari tur (pada bulan September 2017), saya rasa itu adalah yang paling parah yang pernah saya alami."
Demikian kabar terbaru Ariana Grande yang diserang penyusup saat premier film Wicked: For Good di Singapura.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(ank/som)Simak video di bawah ini, Bun:
Tissa Biani Belajar Menghargai Keluarga Lewat Aleiqa di Film Mungkin Kita Perlu Waktu
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
TERPOPULER
Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan
Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba
Ariana Grande Diserang Penyusup di Karpet Merah Premier Film, Pelaku Sering Lakukan Aksi Serupa
Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab
7 Penyebab Doa Tidak Terkabul
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar
Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan
Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab
5 Penyebab Rambut Bayi Baru Lahir Rontok dan Cara Mengatasinya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Video: drg Kamelia Singgung Ketidakadilan dan Barang Bukti Ammar Zoni
-
Beautynesia
Miliki Rencana Liburan? Ini 5 Cara Mencari Destinasi Wisata yang Tepat agar Tidak Menyesal
-
Female Daily
Kenalan dengan Bleph Bun, Tren Rambut yang Lagi Digemari Selebriti Hollywood!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Prewedding Hanum Mega, Stunning Dengan Gaun Berbelahan Drapery
-
Mommies Daily
8 Rekomendasi Lipstik Terbaik untuk Bibir Kering, Nggak Cracky Lagi!