HaiBunda

PARENTING

Yuk Ketahui, Bun, 6 Penyebab Radang Tenggorokan pada Anak

dr Airin Que   |   HaiBunda

Jumat, 07 Sep 2018 11:02 WIB
Penyebab radang tenggorokan pada anak/ Foto: go dok
Jakarta - Nggak hanya pada orang dewasa, radang tenggorokan juga bisa dialami anak. Ketika anak mengalami radang tenggorokan dia pasti merasa nggak nyaman. Anak jadi nggak nafsu makan, bahkan rewel. Hiks, bunda sedih deh, Nak.

Saat anak mengalami radang tenggorokan, ada beberapa gejala bisa timbul. Misalnya sakit tenggorokan, sakit kepala, mual dan muntah, pegal-pegal, amandel memerah dan membengkak, susah menelan, muncul bintik merah atau bercak putih pada pangkal tenggorokan dan langit-langit mulut, bau mulut, batuk pilek, bahkan demam.

Nah, sebagai orang tua ada baiknya kita mengetahui 6 penyebab radang tenggorokan pada anak berikut ini:


1. Infeksi Bakteri

Infeksi beberapa jenis bakteri bisa jadi penyebab radang tenggorokan. Misalnya Streptococcus grup A, Arcanobacterium haemolyticum, Bordetella pertusis, dan Corynebacterium diphteriae. Infeksi bakteri biasanya bersumber dari penyebaran bakteri yang berasal dari lingkungan di sekitar anak seperti sekolah, taman bermain, bahkan di lingkungan keluarga.

2. Infeksi Virus

Selain infeksi bakteri, radang tenggorokan pada anak bisa dipicu infeksi virus seperti influenza, Mononucleosis, Apthous stomatitis, croup, dan campak. Bila salah satu teman si kecil ada yang terinfeksi virus-virus tersebut, hati-hati ya, Bun. Seperti kita tahu anak bisa tertular mengingat virus bisa menyebar melalui percikan air liur atau partikel halus di udara.

3. Alergi

Beberapa kasus radang tenggorokan pada anak bisa dipicu alergi terhadap debu, benda kotor, atau makanan dan minuman tertentu.

4. Pola Makan Tidak Sehat

Tahu nggak, Bun, pola makan nggak sehat juga bisa jadi penyebab radang tenggorokan pada anak lho. Asupan makanan yang rendah nutrisi serta gizi bisa bikin daya tahan tubuh anak menurun hingga dia lebih rentan terinfeksi penyakit salah satunya radang tenggorokan. Untuk itu, yuk ubah kebiasaan makan anak dengan memperbanyak asupan makanan yang kaya akan vitamin, mineral, dan protein.

Usahakan rutin menyajikan buah-buahan yang kaya vitamin C seperti jeruk, jambu, kiwi, dan tomat. Bunda juga bisa menangkal radang tenggorokan pada anak dengan rajin memberikan sajian yang sarat akan vitamin D seperti ikan tuna, salmon, dan susu.

5. Kurang Menjaga Kebersihan Mulut

Kebersihan mulut yang kurang terjaga juga bisa memicu radang tenggorokan pada anak. Banyak ahli mengemukakan anak yang jarang menggosok gigi lebih rentan kena radang tenggorokan dibanding mereka yang rutin menggosok gigi 2 kali sehari.

6. Kurang Istirahat

Seperti kita tahu, istirahat cukup penting banget untuk mengoptimalkan tumbuh kembang anak. Nah, bila anak bermain atau beraktivitas seharian tanpa istirahat, imunitasnya bisa menurun. Akibatnya virus dan bakteri penyebab penyakit salah satunya radang tenggorokan akan lebih mudah menginfeksi si kecil.

*) dr Airin Que saat ini bergabung di go-dok.com (rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Momen Persalinan Ketiga Evi Masamba, Intip Potretnya Pakai Makeup hingga Aktif Bergerak

Kehamilan Annisa Karnesyia

Unggahan Tasya Farasya Usai Resmi Cerai Ramai Dikomentari, Intip Potretnya

Mom's Life Annisa Karnesyia

Ariana Grande Diserang Penyusup di Karpet Merah Premier Film, Pelaku Sering Lakukan Aksi Serupa

Mom's Life Annisa Karnesyia

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

Cegah Pernikahan Dini Terjadi, Psikolog Ungkap Pentingnya Peran Keluarga pada Anak

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Ariana Grande Diserang Penyusup di Karpet Merah Premier Film, Pelaku Sering Lakukan Aksi Serupa

Momen Persalinan Ketiga Evi Masamba, Intip Potretnya Pakai Makeup hingga Aktif Bergerak

Cegah Pernikahan Dini Terjadi, Psikolog Ungkap Pentingnya Peran Keluarga pada Anak

Unggahan Tasya Farasya Usai Resmi Cerai Ramai Dikomentari, Intip Potretnya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK