PARENTING
Ceritakan Yuk, 3 Mukjizat Nabi Muhammad agar Anak Makin Cinta Islam
Tim HaiBunda | HaiBunda
Senin, 04 Apr 2022 17:33 WIBSebagai seorang muslim memang wajib untuk memberikan pengetahuan tentang agama Islam kepada anak sedini mungkin. Tak sekadar pendidikan formal, tapi pendidikan di lingkungan rumah pun mewajibkan para orang tua untuk memberikan pengetahuan agama agar anak makin cinta dengan agamanya.
Salah satu pengetahuan agama adalah dengan menceritakan kisah para nabi, seperti menceritakan mukjizat Nabi Muhammad SAW. Dengan memberikan pengetahuan seputar agama seperti kisah nabi Muhammad SAW, maka akan membuat anak memiliki pengetahuan yang lebih luas. Terutama merasa kagum dengan panutan umat Muslim ini.
Lantas apa saja mukjizat Baginda Rasulullah SAW yang bisa diceritakan kepada anak-anak? Untuk mengetahuinya inilah beberapa mukjizat dari Rasulullah SAW atau Nabi Muhammad SAW.
3 Mukjizat Nabi Muhammad SAW
Sebelum menceritakan berbagai mukjizat dari Rasulullah, memang ada baiknya memberikan pemahaman terlebih dahulu apa itu mukjizat. Mukjizat sendiri ada kemampuan yang luar biasa yang diberikan oleh Allah SWT hanya kepada nabi dan rasul-Nya saja, untuk bukti kenabian dan keabsahan.
Jika sudah memberikan pengetahuan dasar mengenai pengertian mukjizat, maka berikut ini adalah beberapa mukjizat dari nabi Muhammad SAW yang bisa diberitakan kepada Si Kecil.
1. Al-Qur'an
Al-Qur'an adalah sebuah kitab suci umat muslim di seluruh belahan dunia. Kitab suci ini pun menjadi salah satu mukjizat dari Rasulullah SAW yang terbesar. Al-Quran juga menjadi mukjizat yang abadi sepanjang masa akan dan dijaga keasliannya oleh Allah SWT. Hukum yang terkandung di dalamnya berlangsung tak lekang dimakan zaman, berlaku dari sekarang bahkan sampai nanti hari kiamat.
2. Isra Miraj
Selain Al-Quran, mukjizat lainnya dari nabi Muhamad SAW adalah Isra Miraj. Ini merupakan perjalanan malam Nabi Muhammad SAW. Isra sendiri adalah perjalanan Nabi Muhammad hari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa. Sedangkan Miraj dari Baitul Maqdis ke Sidratul Muntaha. Perjalanan tersebut hanya ditempuh dalam semalam, ini merupakan perjalanan nabi Muhammad untuk menerima perintah salat.
3. Membelah Bulan
Selanjutnya ada mukjizat membelah bulan. Mukjizat ini diberikan Allah SWT karena orang-orang kafir tidak mempercayai perjalanan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW sehingga meminta bukti kenabian dari Rasulullah.
Awalnya sekelompok orang kafir mendatangi Rasulullah SAW kemudian meminta agar Beliau agar membelah bulan. Dengan izin Allah SWT, saat Rasulullah SAW menunjuk bulan maka bulan kemudian terbelah terbagi menjadi dua. Sayangnya orang kafir berkhianat dan tetap tidak mempercayai kenabian Rasulullah SAW dan enggan tunduk kepada Allah SWT.
Itulah beberapa mukjizat nabi Muhammad SAW. Sebenarnya masih ada banyak sekali mukjizat dari Nabi Muhammad SAW seperti dapat mengeluarkan air dari sela-sela jarinya, kemudian bisa membuat makanan sedikit tapi cukup untuk orang banyak, menyembuhkan penyakit mata, dan berbagai mukjizat lainnya. Sebagai umat muslim memang sudah sepantasnya untuk Bunda menceritakan berbagai mukjizat dari Rasulullah SAW kepada Si Kecil agar mereka bisa memiliki akidah yang kuat dan akhlak mulia seperti Baginda Rasulullah. (PK)
Simak juga video berikut mengenai tanaman yang dianggap baik di Islam.
Simak video di bawah ini, Bun:
5 Tanaman yang Dianggap Pembawa Rezeki dalam Islam
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kisah 6 Mukjizat Nabi Muhammad yang Bisa Menambah Keimanan Si Kecil
Kisah Nabi Adam untuk Anak, Khalifah Pertama di Bumi
Kisah Nabi Musa AS yang Bisa Dijadikan Teladan untuk Buah Hati
Manfaat Bacakan Dongeng Islami tentang Nabi, Bisa Jadi Teladan Anak
TERPOPULER
5 Potret Rumah Artis Indonesia di Luar Negeri, Ada yang Mewah hingga Berusia Ratusan Tahun
Deretan Bunda Artis Putuskan Hiatus dari Dunia Hiburan saat Hamil dan Jadi Orang Tua
10 Kalimat yang Diucap Orang Iri saat Melihat Kesuksesan Orang Lain Menurut Pakar
Bikin Rumah Nyaman, Ini 7 Barang yang Perlu Dibuang Menurut Pakar
8 Pekerjaan Rumah yang Tidak Boleh Dilakukan di Malam Hari, Hindari Bahaya Tak Terduga
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
8 Pekerjaan Rumah yang Tidak Boleh Dilakukan di Malam Hari, Hindari Bahaya Tak Terduga
Deretan Bunda Artis Putuskan Hiatus dari Dunia Hiburan saat Hamil dan Jadi Orang Tua
10 Kalimat yang Diucap Orang Iri saat Melihat Kesuksesan Orang Lain Menurut Pakar
Bikin Rumah Nyaman, Ini 7 Barang yang Perlu Dibuang Menurut Pakar
5 Potret Rumah Artis Indonesia di Luar Negeri, Ada yang Mewah hingga Berusia Ratusan Tahun
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Revalina S Temat Ungkap Alasan Mantap Pamit dari Dunia Sinetron
-
Beautynesia
Kebiasaan Keramas Setiap Hari, Boleh atau Tidak? Ini Penjelasan Lengkapnya...
-
Female Daily
Upgrade Skincare Routine-mu dengan Finally Found You! The Ultimate Concentrates
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ini 6 Macam Spons Makeup yang Wajib Kamu Tahu dan Cara Tepat Pakainya
-
Mommies Daily
Tantangan Menjadi Ayah Tunggal: Cerita dan Pengakuan Para Ayah