PARENTING
Mi Instan asal Indonesia Disebut Kandung Residu Pestisida Berlebihan, Ketahui Bahayanya
Tim HaiBunda | HaiBunda
Minggu, 10 Jul 2022 13:20 WIBBukan hanya di Tanah Air, mi instan juga punya begitu banyak penggemar di berbagai belahan dunia. Maka itu tak mengherankan mi instan menjadi produk yang laris manis untuk diperdagangkan.
Sayangnya, pengiriman salah satu produk mi instan dari Indonesia, Mie Sedaap, diblokir Badan Pengawas Obat dan Makanan di Taiwan. Hal itu disebabkan produk mi instan terdeteksi mengandung residu pestisida berlebihan, Bunda.
Meski begitu, Marketing Manager Noodle Category Wings Food Katria Arintya Anindyantari membantah temuan tersebut.
"Produk Mie Sedaap tidak mengandung residu pestisida. Penahanan Mie Sedaap di negara Taiwan tidak ada kaitannya dengan hal tersebut. Penahanan produk yang terjadi dikarenakan adanya perbedaan regulasi yang diterapkan oleh regulator setempat," jelas Arintya pada CNNIndonesia.com, Rabu (6/7).
Selama ini pestisida dikenal sebagai bahan kimia yang digunakan petani untuk menjauhkan tanamannya dari serangan hama. Namun, residunya masih bisa terbawa hingga produk turunan tanaman tersebut.
Seperti dilansir dari laman Centre for Food Safety milik pemerintah Hong Kong, residu pestisida bisa ditemukan di produk makanan karena:
- Penggunaan pestisida secara langsung pada tanaman pangan
- Pemberian pakan pada hewan ternak berupa tanaman pangan yang diberi pestisida
- Kontaminasi lingkungan
Residu pestisida yang berlebihan pada makanan bisa disebabkan oleh perdagangan yang tidak memperhatikan praktik pertanian yang baik. Misalnya saja penggunaan pestisida secara berlebih.
Selain itu, kemungkinan petani juga tidak memberikan waktu yang cukup agar pestisida terurai sebelum panen.
Bahaya residu pestisida terhadap kesehatan
Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) ada lebih dari seribu pestisida yang digunakan di seluruh dunia. Tiap pestisida memiliki tingkat toksisitas berbeda.
Pestisida tua dan murah seperti dichlorodiphenyltrichloroethane (DDT) telah dilarang oleh negara-negara yang mengadopsi Konvensi Stockholm 2001. DDT bisa bertahan selama bertahun-tahun di tanah dan air.
Kemudian melihat fungsinya, insektisida lebih beracun bagi manusia dibanding herbisida.
Secara umum, residu pestisida dalam jumlah berlebihan akan beracun bagi manusia. Dampak kesehatan jangka panjang bisa menyebabkan kanker, gangguan kesuburan, masalah sistem kekebalan, dan saraf.
Tak cuma Mie Sedaap yang ditolak oleh BPOM Taiwan. Mi instan asal Jepang dan Filipina pun mengalami nasib serupa.
Total ada sebanyak 19 pengiriman mi instan seberat 4.431 kg diblokir.
SIMAK ARTIKEL LENGKAPNYA DI SINI.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
(pri/pri)Simak video di bawah ini, Bun:
Harga Mi Instan Bakal Naik 3x Lipat, Apa yang Harus Bunda Lakukan?
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Usia Berapa Anak Mulai Boleh Diberi Mi Instan? Baca Dulu Penjelasan Dokter Bun
Ajarkan Hidup Sehat, Kenapa Pegiat Diet Yulia Baltschun Bolehkan Makan Mi Instan?
Viral Bocah Hanya Makan Mi Instan Setiap Hari, Apa Dampaknya untuk Anak?
Penjelasan Kerupuk Dibakar Keluarkan Api, Bunda Wajib Simak
TERPOPULER
7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3
12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara
11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun
10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3
10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan
12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara
11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Perjalanan Karier Andhara Early, dari Runner Up Gadis Sampul hingga Sukses Jualan Basreng
-
Beautynesia
7 Alasan Kamu Harus Nonton Frankenstein (2025), Sudah Tayang di Netflix!
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Pernikahan Viral, Pengantinnya Bagi-bagi Tas Impor ke Bridesmaid di Pelaminan
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!