Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

parenting

Keseruan John Legend Saat Kenalkan Satwa Eksotis pada Putrinya

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Senin, 13 Aug 2018 18:15 WIB

Saat di Bali, John Legend memperkenalkan satwa eksotis pada anaknya, Luna. Wah, seperti apa ya keseruannya?
Keseruan John Legend Saat Kenalkan Putrinya Satwa Eksotis/ Foto: dok. Instagram John Legend
Denpasar, Bali - Penyanyi John Legend sepertinya betah berada di Bali. Setelah beberapa waktu lalu membelikan anaknya mainan seharga Rp 40 ribu, ia juga mengajak putri sulungnya, Luna, mengenal hewan eksotis lho.

Ya, John Legend dan keluarga kecilnya berkunjung ke Bali Safari Park, Gianyar. Keseruan kunjungannya itu ia bagikan di akun Instagramnya. Terdapat dua postingan yang berbeda yakni foto John Legend dan keluarganya bersama burung macaw lalu foto mereka dengan satwa asli Indonesia yakni binturong.

Dalam postingan pertama bersama burung macaw, John Legend sepertinya mengajari anaknya kosa kata baru yaitu 'bird' alias burung. Luna, putri pertamanya tampak tertarik dan senang melihat burung yang cantik itu.

"The bird is the word," tulis John Legend.

[Gambas:Instagram]


Sementara itu di postingan kedua, John Legend mengunggah tiga foto sekaligus. John terlihat takut dan ragu untuk mendekat pada binturong sementara Luna berpose imut sambil memandangi binturong. Aih, sepertinya ada yang kagum karena baru pertama kali lihat binturong nih, he-he-he.

Di sebelah John, Chrissy Teigen yang sedang menggendong si kecil Miles ikutan berpose. Di foto lanjutannya, pawang mencoba menaruh binturong ke pundak John. Mengingat binturong adalah karnivora alias pemakan daging dan memiliki cakar tajam, hal tersebut membuat John Legend panik.

"Keep your paws to yourself!" tulis John.


[Gambas:Instagram]


Lucunya, Chrissy Teigen menertawakan suaminya yang sedang panik. Duh, ada-ada saja ya, he-he-he. Nah, soal mengajak anak melihat satwa atau binatang yang jarang ditemui ada manfaatnya lho, Bun. Kebun binatang bisa jadi tempat terbaik untuk mengajarkan anak kedisiplinan dan empati. Di kebun binatang, anak akan belajar kedisiplinan dengan menghindari kebiasaan-kebiasaan buruk yang sering dilakukan banyak orang.

Beberapa binatang pun di sana kadang ada yang tidur dan aktif. Pihak kebun binatang juga biasanya nggak memperbolehkan untuk mengganggunya. Nah, dari situ anak bisa belajar empati karena ternyata binatang pun harus dihormati dan dihargai.

Selanjutnya, anak bisa melatih kemampuan visual, auditori dan kinestetik. Anak bisa melihat, mendengar dan merasakan binatang yang mereka temui. Sambil berjalan di kebun binatang, penting bagi orang tua untuk menyebutkan nama binatang dan menjelaskan peran binatang tersebut di alam. Terlebih lagi sekarang, hal itu gampang banget dilakukan karena di tiap kandang sudah ada informasi yang cukup detail. Hal tersebut bisa membantu anak menambah kosa kata.

Terakhir, dengan mengajak anak melihat sesuatu yang baru seperti yang dilakukan John Legend, otomatis akan membantu anak bereksplorasi. Mereka menjelajahi lingkungan dan menemukan hal baru. Nggak cuma membantu perkembangan bahasa tapi juga motorik dan akademik. Anak-anak bisa memiliki segudang pertanyaan tentang hewan dan dari situ mereka akan memiliki cerita. Cerita dari pengalaman itulah yang jadi kunci bagi perkembangan dan kesadaran diri anak yang sehat.

(rdn)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda