Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

moms-life

Resep Takoyaki Cokelat

Zika Zakiya   |   HaiBunda

Rabu, 05 Sep 2018 15:43 WIB

Pernah menjajal street food khas Jepang, takoyaki, Bun? Kita coba bikin sendiri yuk. Simak resepnya di sini ya.
Resep Takoyaki Cokelat/ Foto: dok Modern Moms Trans7
Jakarta - Camilan asal Kansai, Jepang, bernama takoyaki ini banyak yang suka. Saat ini street food ini nggak cuma ditemukan di Jepang, tapi banyak juga yang menjualnya di Indonesia. Kalau mau bikin sendiri pun bisa, karena ada resep takoyaki yang mudah.

Takoyaki adalah makanan berbentuk bulat-bulat kecil yang berisi gurita yang dipotong dadu. Tako memang merujuk pada gurita, sedangkan yaki artinya dipanggang atau digoreng. Nah, resep takoyaki kali ini sedikit beda, karena isiannya bukan gurita, melainkan cokelat.



Astrid Tiar dari program Modern Moms Trans7 menjelaskan langkah-langkag membuat takoyaki cokelat. Simak yuk resep takoyaki cokelat berikut ini.

Bahan:

150 Gram tepung terigu
50 Gram gula bubuk
1 Sdt baking powder
50 Gram cokelat bubuk
1 Butir telur
15 Gram butter yang sudah dilelehkan
Potongan wafer cokelat
500 Cc susu cair



Cara membuat:

1. Campur tepung terigu, gula bubuk, cokelat bubuk, dan baking powder dalam satu mangkuk besar.

2. Bila sudah menyatu, campurkan dengan butter leleh, telur, dan susu cair, lalu aduk sampai rata. Pastikan tidak ada gumpalan ya, Bun.

3. Masukkan adonan ke dalam wadah agar mudah untuk menuangnya ke cetakan.

4. Panaskan cetakan takoyaki, sambil diberi minyak atau margarin.

5. Tuang adonan ke dalam cetakan. Tuang setengah saja dulu, kemudian masukkan potongan wafer. Selanjutnya tuang adonan kembali sehingga wafer cokelat tertutup sempurna.

5. Tunggu hingga pinggiran mengering. Jika sudah demikian, sudah bisa diputar untuk mematangkan sisi bagian atas.

6. Angkat dan taburi dengan gula bubuk.

Mudah bukan, Bun? Kalaumasih bingung, simak videonya berikut ini ya.

[Gambas:Video 20detik]

(ziz)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda