Jakarta -
Setiap anak punya mainan favorit. Seperti bocah laki-laki 3 tahun bernama Jynsen Tyler Fitz. Dia punya boneka bayi kesayangan dan foto Jynsen bersama bonekanya jadi
viral.
Ibu Jynsen, Ashley Fitz, bilang saat suaminya menjalani wajib militer, ketiga anaknya merasa sedih. Untuk menghibur mereka, Fitz mengajak anak-anaknya ke Walmart. Di sana, sang anak boleh mengambil mainan apapun. Rupanya, Jynsen tertarik dengan boneka bayi berkulit hitam.
Jynsen senang banget, Bun. Bahkan, dia seakan menganggap si boneka adalah temannya. Ya, ke mana-mana boneka bayi yang dia beri nama Three itu selalu diajak. Baik dengan stroller maupun gendongan boneka bayi.
Nah, suatu hari Jynsen meminta Fitz yang berprofesi sebagai fotografer bayi baru lahir memotret dirinya dengan Three. Meski sempat ragu, Fitz mengiyakan keinginan sang anak.
"Saat saya mengedit foto, anak saya bilang dia dan boneka bayi perempuannya yang diberi nama Three belum pernah berfoto. Saya bilang Three terlalu besar untuk ukuran bayi baru lahir. Tapi, Jynsen ngotot melakukannya. Dia pun berusaha mendapatkan gambar yang manis," kata Fitz di halaman
Facebook-nya, Ashley Mae Photography LLC.
Di foto itu. Jynsen kelihatan sayang banget pada Three, Bun. Bahkan, demi totalitas Jynsen memakaikan bando properti bayi milik ibunya ketika memotret. Dengan ekspresi penuh rasa sayang, foto si
boneka dan pemiliknya ini cute banget.
Saat diunggah di
Facebook, banyak orang yang menanggapi positif. Satu hal yang menarik perhatian adalah Jynsen yang berkulit putih amat sayang dengan boneka bayinya yang berkulit hitam.
"Saya senang sekali. Jynsen adalah anak yang penuh perhatian, penyayang, dan peduli. Banyak ibu berbagi ceritanya putranya mau lagi memainkan bonekanya setelah melihat foto Jynsen," kata Fitz kepada
CBS News.
Viral foto batita laki-laki dan boneka bayi/ Foto: Facebook Ashley Mae Photography LLC |
Ya, Fitz memang tidak melarang putranya bermain boneka atau masak-masakan. Menurutnya, selama ini
anak laki-laki selalu diidentikkan dengan mainan mobil atau truk. Tapi, Fitz menghindari stereotip tersebut.
Simak panduan memilih mainan untuk anak sesuai usia di video berikut.
(rdn/rdn)