HaiBunda

TRENDING

Jawaban Adem Deddy Corbuzier Saat Keluarga Takut Akan Jadi Radikal Setelah Mualaf

Annisa Afani   |   HaiBunda

Minggu, 18 Apr 2021 09:16 WIB
Deddy Corbuzier/Foto: YouTube
Jakarta -

Deddy Corbuzier resmi menjadi mualaf sejak 21 Juni 2019 lalu, Bunda. Ia beralih agama dari Nasrani ke Islam di Pondok Pesantren Ora Aji, Yogyakarta.

Beberapa waktu yang lalu, mantan suami Kalina Octaranny ini menceritakan seperti apa perjalanannya yang ia lalui saat akan memeluk agama Islam. Mulai dari reaksi keluarga besar, hingga tanggapan sang bunda soal keputusan yang Deddy ambil tersebut.

"Kalau ibu, (keluarga) yang dekat-dekat enggak terlalu peduli. Mau mualaf, murtad lagi, mualaf lagi enggak terlalu peduli," ungkapnya kepada Habib Husein Ja'far Al Hadar, dikutip dalam kanal YouTube Cahaya Untuk Indonesia pada Sabtu (17/4/2021).


"Ibu saya usia usdah 85 tahun. Jadi tanya, 'Kenapa kok pindah agama?' Saya bilang, 'Karena teman lebih dekatnya begini.' Terus (ibu) bilang, 'Ya sudah terserah'," sambung Deddy.

Berbeda dengan ibu dan keluarga terdekat, anggota keluarga Deddy yang lainnya justru membicarakannya. Mereka takut ayah Azka Corbuzier tersebut berubah menjadi radikal

"Cuma kalau keluarga besar, om punya tante, punya anak, punya sepupu, wah jadi gosip keluarga. Mereka berpikirnya begitu saya mualaf, saya jadi radikal," ungkapnya.

Enggak cukup sampai di sana, keluarga Deddy juga khawatirkan jika nantinya ia akan menghina agama yang sebelumnya, Bunda. Akan tetapi, pria dengan nama asli Deodatus Andreas Deddy Cahyadi Sunjoyo tersebut pun menjawabnya dengan tenang dan menjelaskan bahwa dirinyalah yang justru akan membela agama keluarganya.

"Takutnya menghina agama saya yang sebelumnya. Lho justru saya bisa membela agama-agama kalian karena kita mayoritas. Jadi jangan dipikir saya mualaf terus saya akan menghina agama sebelumnya. Lah siapa saya menghina agama sebelumnya," tutur pria kelahiran Jakarta, 28 Desember 1976 tersebut.

Lebih lanjut, Deddy mengakui bahwa saat itu rasa khawatir masih ada dalam benak keluarganya. Bahkan, hal tersebut terus melekat hingga awal-awal Deddy memeluk agama Islam.

Untungnya, lama-kelamaan rasa tersebut sirna, Bunda. Keluarga Deddy pun akhirnya menerima keputusan Deddy Corbuzier sebagai mualaf. Dan seiring dengan berjalannya waktu, mereka justru menyadari bahwa Deddy banyak menambah hal positif dalam hidupnya.

"Tapi tetap tuh Bib, awal-awal mereka agak 'Waduh nanti ini bagaimana, nanti bagaimana.' Apalagi gue punya suara besar".

"Setelah mualaf berjalan dengan asik, sudah berapa lama, akhirnya mereka berpikir, 'Oh ternyata baik ya, ternyata tidak berbeda ya, ternyata malah menambah hal positif ya'," tutur Deddy.

Selengkapnya, simak di halaman berikut ya, Bunda.

Bunda, simak juga kiat mengenalkan agama pada anak dalam video berikut:

(AFN/som)
DEDDY CORBUZIER BERHARAP PUTRANYA IKUT MASUK ISLAM

DEDDY CORBUZIER BERHARAP PUTRANYA IKUT MASUK ISLAM

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Cerita Cinta Nadia Vega: Ketemu Suami di Belanda & Akhirnya Jadi Mualaf

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami

Berobat Pakai Asuransi Bayar 10% Ditunda, Ini Penjelasan OJK

Arti Nama Axel dan 30 Rangkaiannya untuk Anak Laki-laki, Modern & Damai Maknanya

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK