
trending
5 Drama Korea Terbaik Dibintangi Aktor Tampan Jo Jung Suk
HaiBunda
Rabu, 11 Aug 2021 05:00 WIB

Bunda tentu sudah tidak asing dengan aktor Jo Jung Suk. Wajahnya telah menghiasi jagat hiburan Korea Selatan sejak 2011 silam. Ia kini tengah naik daun berkat drama Korea Hospital Playlist.
Pria kelahiran 26 Desember 1980 itu telah memulai debutnya 10 tahun lalu lewat drama Korea berjudul What's Up. Ia bermimpi menjadi aktor sejak masih muda. Jo Jung Suk bahkan menempuh pendidikan teater di Seoul Institute of the Arts.
Namun sang ayah meninggal dunia di tahun 2000 sehingga Jo Jung Suk harus berhenti sekolah. Ia pun mencari nafkah dengan terjun ke panggung drama musikal pada 2004.
Kerja keras dan kemampuannya membuat Jo Jung Suk kini dipercaya membintangi berbagai film dan drama Korea. Ia bahkan telah meraih berbagai penghargaan.
Berikut ini 5 drama Korea terbaik yang dibintangi Jo Jung Suk:
1. Hospital Playlist
Hospital Playlist memecahkan rekor sebagai drama Korea dengan rating tertinggi sepanjang sejarah penayangan tvN. Musim pertamanya mencetak rating 10,9 persen.
Kini memasuki musim kedua, Hospital Playlist meraih rating tertingginya yakni 13,1 persen di episode 6. Dalam serial ini, Jo Jung Suk berperan sebagai Lee Ik Jun (Jo Jung Suk), dokter spesialis saluran pencernaan.
Jo Jung Suk berhasil membawakan karakter dokter yang lucu. Ia dikisahkan sebagai single parent dengan seorang putra menggemaskan bernama Uju.
Hospital Playlist menceritakan kehidupan Ik Jun bersama Yang Seok Hyeong (Kim Dae Myung), Chae Song Hwa (Jeon Mi Do), Jun Wan (Jung Kyung Ho), dan Ahn Jeong Won (Yoo Yeon Seok).
Mereka bekerja sebagai dokter di Pusat Medis Yulje. Alur cerita yang hangat dan ringan membuat Hospital Playlist menjadi drama Korea populer.
Simak drama Korea Jo Jung Suk di halaman berikutnya.
Simak juga drama Korea terbaru bulan Agustus dalam video berikut:
DRAMA POLISI DAN KERAJAAN
Jo Jung Suk / Foto: Istimewa
2. Two Cops
Two Cops merupakan drama Korea komedi romantis dari MBC yang tayang pada 2017 lalu. Serial ini mencetak rating 7,5 persen dengan nilai tertingginya 10,1 persen.
Two Cops berkisah tentang Cha Dong Tak (Jo Jung Suk), detektif penuh dedikasi yang bekerja di unit investigasi kejahatan brutal. Ia dikenal tak memiliki belas kasih pada penjahat.
Suatu hari rekan Cha Dong Tak tewas secara misterius. Saat berusaha menyelidikinya, ia tak sengaja bertemu dengan penipu bernama Gong Soo Chang (Kim Seon Ho).
Kejadian aneh membuat roh Soo Chang masuk ke tubuh Dong Tak sehingga ia kehilangan kendali atas tubuhya. Memiliki dua jiwa, ia pun belajar berdampingan dengan Soo Chang.
3. The King 2 Hearts
The King 2 Hearts drama Korea romantis dari MBC yang disiarkan di 2012. Serial ini mengambil latar ketika Korea Selatan menganut pemerintahan monarki konstitusional.
Jo Jung Suk memerankan tokoh Eun Shi Kyung, putra kepala penasihat Raja yang jatuh cinta pada Putri Jae Shin (Lee Yoon Ji). The King 2 Hearts mencetak rating 12 persen.
Serial ini menyoroti kisah Pangeran Lee Jae Ha (Lee Seung ) yang ditunjuk mengikuti pelatihan bersama Korea Utara. Ia dijodohkan dengan Kim Hang Ah (Ha Ji Won), kapten wanita yang kuat dari Korea Utara.
Simak drama Korea Jo Jung Suk di halaman berikutnya.
CINTA PERKANTORAN
Jo Jung Suk / Foto: Jo Jung Suk SNS
4. Don't Dare to Dream
Don't Dare to Dream adalah drama Korea romantis yang disiarkan SBS pada 2016 lalu. Serial ini mengusung tema kisah cinta di dunia perkantoran.
Lee Hwa Shin (Jo Jung Suk), reporter dan pembawa berita terkenal di Korea. Ia sangat kompetitif dan perfeksionis ketika bekerja. Ia merupakan teman masa kecil Pyo Na Ri (Gong Hyo Jin) yang sekarang menjadi rekan kerjanya.
Lee Hwa Shin kerap cemburu ketika melihat Pyo Na Ri berdekatan dengan Go Jung Won (Go Kyung Pyo), bos perusahaan penerbitan yang ditaksirnya.
5. Oh My Ghost
Oh My Ghost adalah drama Korea romantis dari tvN yang tayang pada 2015. Drama Korea ini juga memiliki unsur komedi serta thriller, Bunda.
Oh My Ghost berkisah tentang Na Bong Su (Park Bo Young), koki pemalu yang bekerja di restoran milik Kang Sun Woo (Jo Jung Suk). Suatu hari, ia dirasuki hantu genit bernama Shin Soo Nae (Kim Seul Gi).
Perubahan sikap Na Bong Su mencuri perhatian Sun Woo. Padahal, Bong Su hampir saja dipecat karena bosnya terlalu perfeksionis. Situasi berubah semakin rumit karena hantu Soo Nae terobsesi membalas dendam dengan mengencani pria.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Trending
7 Drama Korea dengan Cerita Berbeda Tiap Episodenya, Seru Penuh Teka-teki

Trending
5 Alasan Bunda Wajib Nonton Drama Korea Hospital Playlist

Trending
5 Drama Korea dengan Tokoh Utama Ayah Tampan, Sukses Bikin Melting Nih Bun

Trending
5 Drama Korea dengan Tokoh Utama Hantu Cantik Bikin Manusia Jatuh Cinta

Trending
5 Drama Korea yang Dibintangi Aktor Jo Jung Suk, Selain Hospital Playlist


4 Foto
Trending
Kenalan dengan 4 Dokter Residen di Yulje Medical Center, Drakor Spin-off Hospital Playlist Resident Playbook
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda