
trending
5 Drama Korea Romantis Bertema Perjodohan, Benci Jadi Cinta Bun
HaiBunda
Kamis, 11 Nov 2021 05:00 WIB

Hubungan benci jadi cinta kerap ditemukan di berbagai karya film dan serial televisi. Drama Korea juga banyak mengangkat tema ini untuk menciptakan alur cerita yang bikin gemas.
Kisah pasangan yang benci jadi cinta biasanya ditemukan dalam drama Korea bertema perjodohan. Tema perjodohan sangat umum diterapkan ke drama Korea romantis.
Dalam serial romantis, Bunda tidak hanya dibikin gemas dengan tingkah pasangan yang saling membenci. Namun pada akhirnya, mereka dikisahkan jatuh cinta hingga membuat penonton baper.
Tema drama Korea romantis yang ringan seperti perjodohan sangat cocok disaksikan untuk melepas penat. Bunda, berikut ini lima rekomendasi drama Korea romantis bertema perjodohan:
1. Something About 1 Percent
Something About 1 Percent adalah drama Korea romantis yang disiarkan oleh kanal TV DramaX pada tahun 2016 lalu. Serial romantis ini dikemas ke dalam 16 episode.
Cerita bermula dari Lee Jae In (Ha Seok Jin), putra keluarga konglomerat yang diharuskan untuk menikah untuk mewarisi kekayaan sang kakek.
Lee Gyu Chul (Joo Kin Mo) kemudian menunjuk seorang wanita untuk dijadikan sebagai istri cucunya. Ia menunjuk guru sekolah yang ternyata bernama Kim Da Hyun (Jeon So Min).
Sebelumnya, Da Hyun sempat menolong Gyu Chul tersebut ketika pingsan di depan sekolah. Usai mengetahui hal ini, ia semakin ingin cucunya menikah dengan Da Hyun.
Keduanya pun mulai menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih. Selama enam bulan, hubungan mereka dilalui dengan pertengkaran kecil yang justru membuat mereka semakin akrab, Bunda.
Pelan-pelan, Da Hyun berhasil mengubah Jae In menjadi sosok yang lebih hangat dan lembut. Padahal sebelumnya ia dikenal sebagai sosok pria temperamental.
Hubungan mereka semakin manis dengan tingkah usil Jae In yang suka mencuri-curi cara romantis ketika sudah baper dengan Da Hyun. Drama Korea ini disiarkan dengan durasi pendek sekitar 35 menit per episodenya.
Simak juga drama Korea romantis tentang perjodohan di halaman berikutnya.
Bunda, saksikan juga video drama Korea terbaru di bulan November:
TEMA SEKOLAH
Playful Kiss/Foto: dok. MBC
2. Playful Kiss
Drama Korea romantis yang juga mengusung tema perjodohan lainnya adalah Playful Kiss. Drama Korea besutan MBC ini sukses pada tahun 2010 silam dan meraup keuntungan hingga US$ 3,5 juta, Bunda.
Perjodohan kali ini terjadi antara Oh Ha Ni (Jung So Min), gadis pemalu yang jatuh cinta dengan Baek Seung Jo (Kim Hyun Joong), pria cerdas dan populer di sekolah. Namun cinta Ha Ni ditolak mentah-mentah oleh Seung Jo.
Keduanya harus tinggal di rumah yang sama ketika keluarga Oh Ha Ni mengalami kebangkrutan. Orang tua mereka yang ternyata saling mengenal sangat menyukai Ha Ni dan Seung Jo dan meminta mereka untuk menikah.
3. Mask
Mask merupakan drama Korea romantis melodrama yang juga mengusung tema keluarga. Serial besutan SBS ini disiarkan pada 2015 lalu.
Drama Korea ini bercerita tentang perjuangan Byun Ji Sook (Joo Ji Hoon) yang kesulitan melunasi utang sang ayah. Suatu hari, ia dijodohkan dengan seorang wanita konglomerat.
Ji Sook menyetujui perjodohan dengan wanita bernama Eun Ha (Soo Ae) itu karena ia hanya mengincar kekayaan Eun Ha. Padahal seharusnya ia berniat menikahi kembaran Eun Ha yang telah meninggal.
Simak drama Korea lainnya di halaman berikutnya, Bunda.
UNSUR FANTASI
Tomorrow With You/Foto: Dok. tvN
4. Tomorrow With You
Tomorrow With You ditayangkan di tvN pada 2017 lalu dan mengusung tema romantis yang dibumbui dengan unsur fantasi dan perjalanan waktu.
Drama Korea ini berkisah tentang Yoo So Joon (Lee Je Hoon), CEO perusahaan real estate yang punya kemampuan melakukan perjalanan waktu. Suatu hari, ia melihat dirinya tertimpa nasib buruk di masa depan.
Ia mendapat saran dari seorang pria tua untuk menikah demi menghindari hal tersebut. So Joon akhirnya dijodohkan dengan wanita bernama Song Ma Rin (Shin Min Ah). Bagaimana nasib So Joon usai menikah?
5. Sassy Girl Chun Hyang
Sassy Girl Chun Hyang adalah drama Korea komedi romantis tentang perjodohan yang tayang pada 2005 silam. Serial ini mencetak rating fantastis yang mencapai 32,2 persen.
Chun Hyang (Han Chae Young) adalah siswi SMA cerdas di sekolahnya. Suatu hari, datang seorang siswa pindahan bernama Lee Mong Ryong (Jae Hee). Mereka pun saling mengenal.
Ketika Chun Hyang sakit, Mong Ryong menjenguk ke rumahnya. Namun ia tak sengaja meminum minuman keras di rumah Chun Hyang.
Akibatnya ia tertidur di samping Chun Hyang dan menimbulkan kesalahpahaman antara keluarga mereka. Keduanya pun dijodohkan setelah lulus SMA.
ARTIKEL TERKAIT

Trending
10 Drama Korea Cinta Beda Usia, Kisah Manis nan Romantis

Trending
23 Drama Korea tentang Pernikahan Rating Tertinggi, Bikin Baper & Mengaduk Emosi

Trending
5 Drama Korea Romantis Bertema Perjodohan yang Bikin Baper

Trending
5 Drama Korea Romantis tentang Perjodohan, Bikin Baper dan Gregetan

Trending
5 Drama Korea Romantis tentang Perjodohan, Awalnya Nolak Berakhir Cinta


5 Foto
Trending
5 Potret Karakter Utama dalam Drama Korea Marry My Husband, Park Min Young Sebagai Kang Ji Won
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda