HaiBunda

TRENDING

Film Crazy Rich Asians Tayang di TRANS TV 14 Februari, Temani Bunda & Suami saat Valentine

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Jumat, 11 Feb 2022 18:37 WIB
Fiilm Crazy Rich Asians Tayang di TRANS TV 14 Februari / Foto: Warner Bros
Jakarta -

Hari Kasih Sayang atau Valentine biasanya dirayakan dengan menghabiskan waktu romantis bersama pasangan. Mulai dari makan malam berdua dengan suami di restoran hingga kencan di bioskop. 

Namun dengan melonjaknya kasus COVID-19 saat ini tentunya hal tersebut tidak memungkinkan ya, Bunda. Namun bagi Bunda dan Ayah yang ingin menghabiskan waktu romantis bersama di rumah saat Valentine bisa terhibur dengan kehadiran film seru di layar kaca.  

Salah satunya adalah film Crazy Rich Asians yang akan tayang di TRANS TV pada Senin, 14 Februari 2022. Seperti Bunda ketahui, Crazy Rich Asians adalah salah satu film yang berhasil menang dan masuk nominasi sejumlah penghargaan internasional. Sebut saja Critics Choice Awards 2019, National Board of Review 2019, dan Hollywood Film Awards 2018.


Film Crazy Rich Asians mengisahkan tentang seorang perempuan New York berdarah Tiongkok bernama Rachel Wu (Constance Wu). Ia diceritakan mempunyai kekasih bernama Nick Young (Henry Golding).

Rachel tidak terlalu mengetahui latar belakang keluarga Nick sampai akhirnya keduanya melakukan perjalanan ke Singapura, yang merupakan kampung halaman Nick untuk menghadiri pernikahan sahabat Nick. Betapa kagetnya Rachel ketika mengetahui bahwa kekasihnya merupakan anak konglomerat.

Setelah fakta tersebut terungkap, hubungan Rachel dan Nick mulai menghadapi banyak tantangan dan terhalang restu dari ibu Nick, Eleanor Young (Michelle Yeoh) yang sangat terobsesi agar anak laki-lakinya tersebut menikahi perempuan yang memiliki strata sosial dan ekonomi yang sepadan dengan keluarganya.

Eleanor menilai Rachel yang hanya seorang profesor dan berasal dari keluarga yang sederhana tidak cocok dengan Nick. Hubungan Rachel dan Nick pun menghadapi ujian yang sangat berat.

Film ini mengajarkan banyak hal mengenai perjuangan demi cinta sejati sehingga sangat cocok ditonton bersama orang terkasih di hari penuh kasih sayang. Jangan lewatkan Bioskop Spesial Valentine : Crazy Rich Asians pertama kali di layar kaca Senin, 14 Februari 2022 pukul 21.30 WIB hanya di TRANS TV.



(som/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Indah Kalalo dan Suami Bule Liburan Nikmati Keindahan Machu Picchu, Intip Potretnya

Mom's Life Annisa Karnesyia

13 Bulan MengASIhi, Patricia Gouw: Menyusui Adalah Maraton Terpanjang & Terindah dalam Hidupku

Menyusui Amrikh Palupi

Puasa Isra Mi'raj 27 Rajab: Jadwal, Hukum, Niat dan Keutamaannya

Mom's Life Amira Salsabila

Terpopuler: Kisah Arie Kriting Dapatkan Restu Ayah Mertua

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Kenali Penyebab saat Hamil Perut Atas Keras tapi Bagian Bawah Lembek

Kehamilan Melly Febrida

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Kenali Tanda Overstimulasi pada Bayi dan Cara Mengatasinya

13 Bulan MengASIhi, Patricia Gouw: Menyusui Adalah Maraton Terpanjang & Terindah dalam Hidupku

Kenali Penyebab saat Hamil Perut Atas Keras tapi Bagian Bawah Lembek

Jadwal Konser BTS 2026 di Jakarta, Catat Tanggalnya

Puasa Isra Mi'raj 27 Rajab: Jadwal, Hukum, Niat dan Keutamaannya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK