HaiBunda

TRENDING

Wirda Dituding Bohong Kuliah di Oxford, Ustaz Yusuf Mansur Beri Penjelasan Ini

Tim Haibunda   |   HaiBunda

Sabtu, 26 Feb 2022 16:17 WIB
Ustaz Yusuf Mansur/Foto: instagram @yusufmansurnew
Jakarta -

Terkait perdebatan tentang riwayat pendidikan sang putri, Ustaz Yusuf Mansur pun akhirnya buka suara nih Bunda. Ia menyatakan putrinya, Wirda Mansur memang sudah pindah-pindah sekolah sejak sekolah dasar.

Bahkan, jelasnya, Wirda juga sempat mencicipi pondok pesantren meski hanya sebentar. Tidak hanya di Indonesia, Wirda kemudian pindah ke Jeddah, Mekkah, Yaman, Jordania hingga ke Amerika Serikat.

Adapun terkait tuduhan bahwa Wirda Mansur telah berbohong mengenai pendidikannya di Oxford, sang Ayah mengatakan peluang Wirda untuk melanjutkan kuliah di Oxford University memang sempat terbuka lebar. Sebab, ada banyak beasiswa terutama bagi anak-anak yang berasal dari Daarul Qur'an.


"Saat di Amerika Serikat, tepatnya di New York, Wirda disebut dititipkan kepada Ustaz Syamsi Ali sebelum akhirnya pindah ke Washington DC. Selama di sana, Wirda kursus bahasa Inggris di Lado dan setelahnya baru pindah ke Inggris," jelasnya.

"Di Inggris ramai, kok ada yang bilang ngaku-ngaku kuliah di Oxford. Nggak ada yang ngaku. Apalagi kalau ngaku lulusan Oxford, ya, nggak mungkinlah, emang Kak Wirda umur berapa?" kata Yusuf Mansur, dikutip dari Instagram miliknya pada Jumat (25/2).

Banner Makanan Harus Dihindari untuk Cegah Omicron/ Foto: HaiBunda/Novita Rizki

Hingga pada akhirnya, Wirda memilih menempuh pendidikan di Buckingham University usai batal di Oxford University. Menurut Yusuf, Oxford adalah tempat seperti kota yang mempunyai banyak kampus.

"Kak Wirda itu per sekarang ini masih di Buckingham University. Tapi kak Wirda mau pindah, mau ke Singapura. Atau saya minta jajal di Maroko atau di Jordan lagi," ucapnya.

Sebelumnya, Wirda Mansur mengaku sempat berkuliah di empat kampus berbeda, University of Oxford (tidak selesai), Raffles University (tidak selesai), University of Buckingham, dan Institut Daarul Qur'an (IDAQU). Ia sekarang sedang mengambil cuti dari dua kampus terakhir.

BACA ARTIKEL LENGKAPNYA DI SINI.

Simak juga video tentang cerita istri Yusuf Mansur yang menikah di usia 14 tahun.



(pri/pri)

Simak video di bawah ini, Bun:

Cerita Cinta Istri Yusuf Mansur Menikah di Usia 14 Tahun

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak

Parenting Nadhifa Fitrina

Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita

Mom's Life Amira Salsabila

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mom's Life Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak

Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun

7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK