TRENDING
Alasan Pilu Istri Menikah Lagi Sebelum Genap Setahun Sapri Meninggal Dunia
Tim HaiBunda | HaiBunda
Sabtu, 09 Apr 2022 16:16 WIBBunda masih ingat dengan komedian Sapri Pantun? Sapri Pantun dikabarkan meninggal dunia pada Senin (10/5/2021) lalu, Bunda.
Kepergian Sapri tentunya menyisakan kepedihan yang mendalam bagi keluarga, termasuk sang istri. Pasalnya, selang lima hari ditinggal, sang istri, Irma Suryatin, dikabarkan melahirkan anak keduanya.
Kala sang suami meninggal, Irma sedang dalam kondisi hamil besar, Bunda. Namun, Irma masih sempat mengantarkan almarhum Sapri ke peristirahatan terakhirnya.
Kondisi Irma saat itu dalam keadaan lemah. Karenanya, Irma harus tetap berada di dalam mobil.
Baru-baru ini, terdengar kabar bahwa Irma telah menikah lagi, Bunda. Padahal, almarhum Sapri belum genap setahun meninggal dunia.
Agar berita tak simpang siur, Irma memberikan klarifikasinya tentang kabar pernikahan tersebut, Bunda. Irma pun membenarkan bahwa ia telah menikah lagi.
Bunda dua orang anak ini menjelaskan bahwa keputusannya untuk menikah lagi bukan tanpa alasan. Irma hanya memikirkan nasib anak-anaknya usai ditinggal oleh Sapri.
"Iya benar. Jadi begini, anak-anak aku kan masih kecil, dan aku mau kerja juga anak ku yang satu masih bayi," ungkap Irma ditemui di kawasan Cipulir, Jakarta Selatan.
"Ya memang aku minta sama Allah setiap malam, aku bilang gini 'Ya Allah, aku nggak mau sendiri', aku enggak bisa ditinggal almarhum tuh kayak hampa banget, aku membayangkan ke depannya itu benar-benar bingung," sambungnya kemudian.
Masalah finansial menjadi salah satu alasan mengapa Irma bersedia untuk menikah lagi. Oleh karena itu, Irma memutuskan untuk mencari sosok yang bisa menemaninya.
"Aku mau kerja, atau usaha juga enggak punya modal, memang ada peninggalan dari almarhum tapi enggak mau ganggu karena itu punya anak-anak," kata Irma.
Setelah berdoa kepada Allah, seorang teman lamanya pun menghubungi Irma, Bunda. Teman lamanya inilah yang kemudian menjadi suaminya.
"Terus aku nggak menyangka ternyata doa aku itu cepat banget dikabulkan, tiba-tiba ada teman lama yang WA aku, jadi bukan orang baru," papar Irma.
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Simak video di bawah ini, Bun:
Catat Bun, Ini Sifat - Sifat yang Diwariskan Ayah pada Anak Perempuannya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Eks Istri Menolak Keluar Rumah Peninggalan Sapri Usai Nikah Lagi, Ini Alasannya
Sedih, Putra Mawar AFI Selamati Pernikahan Ayah dan Babysitter sambil Menangis
Momen Sang Adik Azankan Bayi Alm Sapri Pantun, Gemetar Menahan Tangis
Wanita Diculik Buat Jadi Istri, Penculik Takut Diomeli Ibu karena Belum Nikah
TERPOPULER
Atalia Praratya dan Ridwan Kamil Resmi Cerai, Kenapa Hak Asuh Arka Jatuh ke Ayah?
5 Potret Kirana Anak Anggun Berdarah Blasteran, Kecantikannya Khas Perempuan Indonesia
Bunda Wajib Tahu, Penyebab Pusar Bayi Menonjol Keluar
350 Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Terlengkap dan Artinya untuk Diajarkan ke Anak
5 Resep Sosis Solo Anti Gagal untuk Temani Waktu Bersantai
REKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
China Perketat Aturan Baru soal AI untuk Lindungi Anak-anak
5 Potret Kirana Anak Anggun Berdarah Blasteran, Kecantikannya Khas Perempuan Indonesia
Bunda Wajib Tahu, Penyebab Pusar Bayi Menonjol Keluar
5 Resep Sosis Solo Anti Gagal untuk Temani Waktu Bersantai
10 Manfaat Habbatussauda untuk Keberhasilan Promil
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Ku Hye Sun Resmi Sandang Gelar Magister Jurnalisme Sains
-
Beautynesia
4 Zodiak yang Paling Suka Solo Traveling, Apakah Kamu Salah Satunya?
-
Female Daily
Grand Waterfront Sedayu City Kelapa Gading Hadir untuk Kamu yang Ingin Cari Suasana Hangout Baru!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
-
Mommies Daily
10 Ide Kencan Untuk Pasangan Sibuk Bekerja, Tetap Romantis!