trending
5 Fakta Menarik Putri Leonor, Calon Ratu Spanyol Bak Putri Disney di Dunia Nyata
Sabtu, 23 Jul 2022 07:30 WIB
3. Sering ikuti kegiatan kerajaan
Sebagai anggota kerajaan dan calon ratu, Putri Leonor memang telah disiapkan untuk terus tampil dan melakukan kegiatan seperti ayahnya. Hal tersebut ditandai dengan majunya Putri Leonor ketika menyampaikan pidato pertamanya di depan publik.
Momen tersebut berlangsung di Instituto Cervantes, Madrid. Ini juga bertepatan dengan perayaan 40 tahun Konstitusi Spanyol dan ulang tahunnya yang ke-13 pada 2018
Sebelumnya, pada September di tahun yang sama, Putri Leonor melakukan keterlibatan publik pertamanya di luar istana dengan menemani orang tuanya ke Covadonga untuk merayakan peringatan Kerajaan Asturias.
Sebagai penerus takhta, Putri Leonor ditunjuk sebagai ketua nominal Yayasan Putri Asturias dan Yayasan Putri Girona. Meski begitu, sampai dia berusia 18 tahun, fungsi-fungsi jabatan itu masih diemban oleh ayahnya.
Di lain kesempatan, ternyata sang ayah juga menganugerahinya medali dan kalung Ordo Bulu Emas. Ini diberikan pada 30 Oktober 2015 dan dipersembahkan pada 30 Januari 2018 sebagai tradisi pewaris takhta.
4. Kuasai banyak bahasa
Soal bakat, Putri Leonor tak perlu diragukan, Bunda. Selain mahir dalam olahraga tenis, berlayar, maupun senam, ia juga memiliki julukan polyglot, lho.
Untuk Bunda yang belum tahu, ini merupakan julukan yang berikan pada seseorang yang memiliki kemampuan menguasai banyak bahasa.
Ya, Putri Leonor memang pantas mendapat julukan tersebut karena fasih dengan lima bahasa berbeda. Meskipun Princess Leonor asli kelahiran Spanyol, faktanya dia fasih berbahasa Asing.
Bahasa-bahasa yang ia kuasai tersebut yakni Spanyol, Inggris, Mandarin, Catalan, hingga Arab. Tak heran, dengan kecerdasan yang dimilikinya tersebut, Putri Leonor pun diharapkan bisa mengikuti jejak ayahnya yang menempuh pendidikan tinggi ke luar negeri.
Baca fakta lainnya di halaman berikut ya, Bunda.