HaiBunda

TRENDING

Idol K-pop Ramai-ramai Datang ke Indonesia Akhir Pekan Ini, NCT 127 hingga SECRET NUMBER

Amira Salsabila   |   HaiBunda

Kamis, 03 Nov 2022 20:26 WIB
Idol K-pop Ramai-ramai Datang ke Indonesia Akhir Pekan Ini, NCT 127 hingga SECRET NUMBER/Foto: (dok. SM Entertainment)
Jakarta -

Bagi Bunda penggemar idol K-Pop mungkin sudah tidak asing dengan beberapa idol asal Korea Selatan yang akan berkunjung ke Indonesia minggu ini untuk mengisi beragam acara.

Bunda perlu bersiap-siap karena minggu ini ada banyak idol K-Pop yang akan berkunjung ke Indonesia. Deretan idol K-Pop ini akan menghibur para penggemarnya di Indonesia dengan penampilan yang luar biasa.

Nah, Bunda penasaran siapa saja yang akan datang ke Indonesia minggu ini? Simak artikel selengkapnya berikut ini, ya, Bunda.


1. Kim Sejeong

Melansir dari akun Instagram@threeanglesproduction, Kim Sejeong akan berkunjung ke Tanah Air pada 4 November mendatang, lho, Bunda.

Acara yang bertajuk 2022 SEJEONG’S SESANG DIARY IN JAKARTA ini menjadi salah satu acara yang ditunggu-tunggu para penggemarnya di Indonesia.

Kabarnya, bintang drama Korea sekaligus penyanyi yang satu ini akan mengadakan fanmeeting yang akan diadakan di Balai Sarbini, Jakarta, pada 4 November 2022, mulai dari pukul 07.30 WIB.

Penjualan tiket yang telah dibuka sejak 8 Oktober 2022 lalu ini menjual tiket mulai dari harga Rp1,3 juta untuk silver ticket hingga Rp2,6 juta untuk golden ticket.

Nah, Bunda sudah siap untuk bertemu dengan pemeran Shin Ha Ri dalam drama Business Proposal yang satu ini? Catat tanggal dan waktunya, ya, Bunda.

2. NCT 127

Siapa sangka bahwa member NCT 127 yang terdiri dari 10 pria tampan dan berbakat ini akan mengadakan konser pada minggu ini? Bunda yang termasuk penggemar boy group ini pastinya sudah tidak sabar ingin bertemu dan melihat penampilan mereka yang menakjubkan.

PT. Dyandra Global Edutaiment adalah promotor yang membawa NCT 127 untuk menggelar konser yang akan diadakan di ICE BSD. Tak tanggung-tanggung, konser ini akan digelar selama dua hari mulai dari 4 sampai 5 November 2022, lho, Bunda.

Sementara itu, penjualan tiket untuk konser yang bertajuk NEO CITY: JAKARTA THE LIINK telah dibuka pada 22 September 2022 dan 3 Oktober 2022. Tiket yang dijual untuk konser yang satu ini pun beragam, untuk tiket VIP dijual dengan harga Rp2,97 juta, sedangkan untuk tiket yang paling murah dijual dengan harga Rp1,04 juta. Kabarnya, penjualan tiket konser yang satu ini ludes hanya dalam hitungan menit, lho, Bunda.

Nah, bagi Bunda yang sudah membeli tiketnya, siap-siap bertemu dengan para member kece NCT 127 minggu ini.

Lanjut membaca halaman berikutnya untuk mengetahui idol K-Pop lainnya yang akan berkunjung ke Indonesia minggu ini, yuk, Bunda.

Bunda, yuk, download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Saksikan juga video 5 artis K-Pop yang punya IQ tinggi yang ada di bawah ini, ya, Bunda.

(asa/som)
IDOL K-POP YANG AKAN DATANG KE INDONESIA MINGGU INI

IDOL K-POP YANG AKAN DATANG KE INDONESIA MINGGU INI

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Deretan Artis yang Pilih Jadi PNS, Ada Eks Cherrybelle hingga Jebolan Pencarian Bakat

Mom's Life Annisa Karnesyia & Pritadanes

Shandy Aulia Rayakan Ultah Sang Ayah, Ini 5 Potretnya Tampil Beda dengan Ketiga Kakak Perempuan

Mom's Life Amira Salsabila

Teruji di 504 Anak, Ini Jenis Hobi yang Bikin Anak Cerdas dan Bahagia

Parenting Nadhifa Fitrina

Aurel Hermansyah Berusaha Selalu Ada untuk Aaliyah Massaid agar Tak Alami Baby Blues

Menyusui Amrikh Palupi

Alami Gejala Hamil Tapi Tespek Negatif, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kehamilan Melly Febrida

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Hati-Hati, Trauma & Stres Bisa Pengaruhi Otak Anak Bun!

Deretan Artis yang Pilih Jadi PNS, Ada Eks Cherrybelle hingga Jebolan Pencarian Bakat

Teruji di 504 Anak, Ini Jenis Hobi yang Bikin Anak Cerdas dan Bahagia

Aurel Hermansyah Berusaha Selalu Ada untuk Aaliyah Massaid agar Tak Alami Baby Blues

Alami Gejala Hamil Tapi Tespek Negatif, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK