TRENDING
Profil Go Yoon Jung, Akun IG & Drakor Terbaik Selain Alchemy of Souls: Light and Shadow
ANNISAAFANI | HaiBunda
Sabtu, 03 Dec 2022 05:00 WIBAktris Go Yoon Jung menjadi pembicaraan para pecinta drama Korea nih, Bunda. Bagaimana tidak, wanita kelahiran Seoul, 26 tahun silam ini dikabarkan bakal menggantikan Jung Soo Min dalam serial Alchemy of Souls musim kedua mendatang.
Sebagai informasi, Go Yoon Jung sebetulnya menjadi salah satu aktris berbakat di dunia hiburan Korea. Sebelumnya, ia pernah membintangi beberapa drama terkenal lain, salah satunya Sweet Home.
Bunda masih penasaran dengan sosok Go Yoon Jung? Simak fakta-fakta yang sudah Bubun rangkum dari berbagai sumber berikut, ya.
1. Lulusan Seoul Woman's University
Tak hanya berakting, Go Yoon Jung juga dikenal sebagai model yang bekerja di bawah agensi MAA Management. Ia melakukan debut aktingnya di serial televisi He Is Psychometric pada 2019 dan muncul sebagai pemeran pendukung di serial Netflix Sweet Home.
Wanita berusia 26 tahun ini juga sudah menyelesaikan pendidikannya sejak beberapa waktu lalu. Tercatat, Go Yoon Jung menjadi salah satu mahasiswa yang lulus dari Seoul Woman's University dengan jurusan Seni Kontemporer.
2. Curi perhatian di The School Nurse Files
Selain drama Korea yang telah disebutkan, Go Yoon Jung juga pernah mencuri perhatian di serial The School Nurse Files, Bunda. Dalam drama yang tayang pada 25 September 2020 lalu tersebut, ia berperan sebagai siswa bernama Choi Yoo Jin.
3. Main Film Hunt dengan aktor kawakan
Selanjutnya, Go Yoon Jung juga pernah menjadi peran pendukung dan beradu akting dengan para aktor kawakan di film Hunt, Bunda. Mulai dari Lee Jung Jae, Jung Woo Sung, Kim Nam Gil, hingga Park Sung Woong, masuk dalam daftar pemain film tersebut.
Sebagai informasi, film Hunt menceritakan tentang agen elit dari Badan Keamanan Nasional, Bunda. Mereka adalah Lee Jung Jae sebagai Kepala Unit Luar Negeri Korean Central Intelligence Agency (KCIA) bernama Park Pyeong Ho dan Jung Woo Sung (Kim Jung Do) sebagai Kepala Unit Domestik KCIA.
Dalam misinya, kedua tokoh tersebut mengejar mata-mata Korea Utara atau dikenal sebagai Donglim yang dikirim ke Korea Selatan.
Film yang dirilis pada 2022 ini juga mendapat banyak perhatian dan menjadi nomor 1 di box office Korea setiap hari sejak dirilis pada 10 Agustus.
Baca kelanjutannya di halaman berikut ya, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Simak juga 5 drama Korea romantis dengan ending bahagia dalam video berikut:
(AFN/fir)
BERPERAN SEBAGAI NAKSU DI ALCHEMY OF SOULS: LIGHT AND SHADOW