HaiBunda

TRENDING

12 Tahun Pisah dari Sang Putri, Tom Cruise Berhenti Kirim Uang ke Suri?

Annisa Afani   |   HaiBunda

Jumat, 26 Apr 2024 08:50 WIB
12 Tahun Berpisah dari Sang Putri, Tom Cruise Berhenti Kirim Uang ke Suri? / Foto: Instagram @tomcruise
Jakarta -

Hubungan antara Tom Cruise dan sang putri, Suri Cruise kerap membuat publik penasaran. Keduanya diketahui tak pernah menjalin kontak lagi sejak Tom Cruise bercerai dari Katie Holmes.

Pada 2012, Tom Cruise dan Katie Holmes resmi berpisah usai enam tahun berumah tangga. Sejak saat itu, Suri dikabarkan tak lagi mendapat perhatian dari sang ayah hingga 12 tahun terakhir.

Satu dekade berlalu, Suri sudah tumbuh menjadi gadis remaja. Ia baru saja berulang tahun yang ke-18, Bunda. Melansir dari Daily Mail, Suri sudah menjadi orang dewasa secara hukum dan 'secara resmi' mampu membuat keputusan sendiri di usia tersebut.


Tom Cruise berhenti kirim uang pada Suri?

Suri genap berusia 18 tahun pada 18 April lalu, Bunda. Seperti tahun-tahun sebelumnya, momen tersebut tak dirayakan bersama sang ayah dan hanya diisi suka cita bersama sang ibunda.

Sebetulnya, momen pertambahan usianya ini secara resmi akan memutuskan semua hubungan Suri dengan sang ayah di berlaku di atas kertas. Sebab, dalam perjanjian tersebut, Tom Cruise disebut tak lagi wajib memberi tunjangan anak kepada Katie.

Diketahui, bintang Top Gun tersebut terus mengirimkan uang untuk sang putri dengan nominal mencapai US$400.000 per tahun atau sekitar Rp6,4 miliar.

Walau begitu, orang dalam menyebut bahwa meskipun ada bantuan keuangan di masa depan, hal ini tak membuat Suri tertarik untuk memperbaiki hubungan dengan ayahnya.

"Suri tidak akan berhubungan dengan ayahnya, meskipun ia sudah berusia 18 tahun. Bahkan jika ia (Tom Cruise) menelepon, ia (Suri)tidak akan menjawabnya," ujar orang tersebut.

"Dia (Suri) merasa hanya memiliki satu orang tua, yaitu ibunya," tutur sumber lainnya. Teruskan membaca di halaman berikut ya, Bunda.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis! 

(anm/fia)
SURI CRUISE DAN IBUNDA

SURI CRUISE DAN IBUNDA

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Resmi Cerai, Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf Sepakat Asuh Anak Bersama

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mom's Life Nadhifa Fitrina

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak

Parenting Nadhifa Fitrina

Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak

Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun

7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK