HaiBunda

TRENDING

Dikira Chaebol, Keluarga Park Sung Hoon Pemeran Eun Song 'Queen of Tears' Ternyata Pernah Jatuh Miskin

Annisa A   |   HaiBunda

Rabu, 08 May 2024 21:05 WIB
Dikira Chaebol, Keluarga Park Sung Hoon Pemeran Eun Song 'Queen of Tears' Ternyata Pernah Jatuh Miskin / Foto: Dok. tvN
Jakarta -

Park Sung Hoon kembali memukau penonton lewat aktingnya. Setelah The Glory, ia membuat penonton geram ketika membintangi Queen of Tears.

Di drama Korea komedi romantis itu, Park Sung Hoon memainkan peran antagonis. Ia berperan sebagai Yoon Eung Seong, mantan kekasih Hong Hae In (Kim Ji Won) yang dikisahkan baru pulang dari Amerika Serikat.

Eun Seong memiliki niat jahat ketika mendekati Hae In. Ia diam-diam ingin menguasai saham Queens Group dan merusak rumah tangga Hae In. Tak hanya itu, ia juga memanipulasi Hae In ketika berada di titik terendah.


Memainkan peran sebagai orang kaya, ternyata Park Sung Hoon memiliki masa lalu yang sangat bertolak belakang dari Yoon Eun Seong. Ia berasal dari keluarga yang pernah jatuh miskin, Bunda.

Sebelumnya, beredar rumor bahwa Park Sung Hoon berasal dari keluarga chaebol atau keluarga konglomerat. Ia disebut-sebut pernah bersekolah di SMA elite.

Tak hanya itu, saudara Park Sung Hoon juga dikabarkan memiliki latar belakang pendidikan yang mentereng, Bunda.

"Semua di keluarganya, kecuali Park Sung Hoon, masuk ke sekolah medis dan hukum. Namun sang Ayah sangat mendukungnya sehingga ia bisa sejauh ini menggeluti karier akting," ucap seorang sumber, dikutip dari SBS Star.

Namun ternyata, kehidupan Park Sung Hoon sangat jauh dari kata chaebol. Ketika menghadiri acara tvN Hangout with Yoo, Park Sung Hoon menampik isu mengenai dirinya yang terlahir di keluarga kaya raya.

Park Sung Hoon bercerita, sang Ayah kehilangan pekerjaannya pada masa krisis moneter. Hal itu membuat keluarga Park Sung Hoon jatuh dalam kemiskinan, Bunda.

Melansir dari Koreaboo, hal itu dialami Park Sung Hoon ketika ia masih mengenyam pendidikan di bangku SMA. Ia bahkan tidak bisa makan burger bersama teman-temannya sepulang sekolah.

Kemiskinan terus menyelimuti keluarga Sung Hoon hingga ia beranjak dewasa. Park Sung Hoon menceritakan salah satu pengalaman yang membuat hatinya remuk pada saat itu.

Ketika sedang menjalani wajib militer, Park Sung Hoon berencana untuk mengambil jatah libur. Namun, sang Bunda justru melarangnya pulang karena tidak ingin Sung Hoon ikut menderita.

Kala itu, diketahui bahwa kedua orang tua Park Sung Hoon hanya bertahan hidup dengan makan kimchi dan air putih, Bunda. Apabila Sung Hoon pulang ke rumah, sang Bunda tidak bisa memberinya makanan yang layak serta uang jajan. Hal itu membuat ibunda tidak tega jika membiarkan anaknya pulang.

"Setelah mendapatkan telepon itu, saya menangis sejadi-jadinya," kenang Sunghoon.

Ketika mendengar kabar tentang orang tuanya, Park Sung Hoon merasa sangat tidak berdaya. Kendati demikian, ia tidak menyerah dalam mengejar mimpinya.

Baca kelanjutan kisah Park Sung Hoon di halaman setelah ini.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(anm/pri)
MINTA MAAF KE PENONTON

MINTA MAAF KE PENONTON

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

5 Rekomendasi Tayangan di Netflix Edisi Mei 2024, Ada Bridgerton Season 3

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Tunda Beli Mobil Demi Naik Haji, Doa Tantri Syalindri & Suami Terjawab Setahun Kemudian

Mom's Life Amira Salsabila

5 Atlet Nasional Ini Rela Absen Tanding demi Dampingi Istri Melahirkan, Tuai Pujian

Kehamilan Amrikh Palupi

Respons Mutia Ayu Dituduh Lanjutkan Hidup Cuma dari Warisan Glenn Fredly

Mom's Life Amira Salsabila

Kasus Keracunan MBG Naik, Pemkab Garut Ikuti Jejak Bandung Barat Hentikan Sementara Dapur SPPG

Parenting Amira Salsabila

Aturan dan Syarat Pemberian MgSO4 atau Magnesium Sulfat pada Ibu Hamil

Kehamilan Melly Febrida

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Tunda Beli Mobil Demi Naik Haji, Doa Tantri Syalindri & Suami Terjawab Setahun Kemudian

Aturan dan Syarat Pemberian MgSO4 atau Magnesium Sulfat pada Ibu Hamil

Sang Putri Kuliah di London, Taufik Hidayat Dapat Surat Manis yang Bikin Haru

Kasus Keracunan MBG Naik, Pemkab Garut Ikuti Jejak Bandung Barat Hentikan Sementara Dapur SPPG

Respons Mutia Ayu Dituduh Lanjutkan Hidup Cuma dari Warisan Glenn Fredly

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK