TRENDING
Dikira Chaebol, Keluarga Park Sung Hoon Pemeran Eun Song 'Queen of Tears' Ternyata Pernah Jatuh Miskin
Annisa A | HaiBunda
Rabu, 08 May 2024 21:05 WIBPark Sung Hoon kembali memukau penonton lewat aktingnya. Setelah The Glory, ia membuat penonton geram ketika membintangi Queen of Tears.
Di drama Korea komedi romantis itu, Park Sung Hoon memainkan peran antagonis. Ia berperan sebagai Yoon Eung Seong, mantan kekasih Hong Hae In (Kim Ji Won) yang dikisahkan baru pulang dari Amerika Serikat.
Eun Seong memiliki niat jahat ketika mendekati Hae In. Ia diam-diam ingin menguasai saham Queens Group dan merusak rumah tangga Hae In. Tak hanya itu, ia juga memanipulasi Hae In ketika berada di titik terendah.
Memainkan peran sebagai orang kaya, ternyata Park Sung Hoon memiliki masa lalu yang sangat bertolak belakang dari Yoon Eun Seong. Ia berasal dari keluarga yang pernah jatuh miskin, Bunda.
Sebelumnya, beredar rumor bahwa Park Sung Hoon berasal dari keluarga chaebol atau keluarga konglomerat. Ia disebut-sebut pernah bersekolah di SMA elite.
Tak hanya itu, saudara Park Sung Hoon juga dikabarkan memiliki latar belakang pendidikan yang mentereng, Bunda.
"Semua di keluarganya, kecuali Park Sung Hoon, masuk ke sekolah medis dan hukum. Namun sang Ayah sangat mendukungnya sehingga ia bisa sejauh ini menggeluti karier akting," ucap seorang sumber, dikutip dari SBS Star.
Namun ternyata, kehidupan Park Sung Hoon sangat jauh dari kata chaebol. Ketika menghadiri acara tvN Hangout with Yoo, Park Sung Hoon menampik isu mengenai dirinya yang terlahir di keluarga kaya raya.
Park Sung Hoon bercerita, sang Ayah kehilangan pekerjaannya pada masa krisis moneter. Hal itu membuat keluarga Park Sung Hoon jatuh dalam kemiskinan, Bunda.
Melansir dari Koreaboo, hal itu dialami Park Sung Hoon ketika ia masih mengenyam pendidikan di bangku SMA. Ia bahkan tidak bisa makan burger bersama teman-temannya sepulang sekolah.
Kemiskinan terus menyelimuti keluarga Sung Hoon hingga ia beranjak dewasa. Park Sung Hoon menceritakan salah satu pengalaman yang membuat hatinya remuk pada saat itu.
Ketika sedang menjalani wajib militer, Park Sung Hoon berencana untuk mengambil jatah libur. Namun, sang Bunda justru melarangnya pulang karena tidak ingin Sung Hoon ikut menderita.
Kala itu, diketahui bahwa kedua orang tua Park Sung Hoon hanya bertahan hidup dengan makan kimchi dan air putih, Bunda. Apabila Sung Hoon pulang ke rumah, sang Bunda tidak bisa memberinya makanan yang layak serta uang jajan. Hal itu membuat ibunda tidak tega jika membiarkan anaknya pulang.
"Setelah mendapatkan telepon itu, saya menangis sejadi-jadinya," kenang Sunghoon.
Ketika mendengar kabar tentang orang tuanya, Park Sung Hoon merasa sangat tidak berdaya. Kendati demikian, ia tidak menyerah dalam mengejar mimpinya.
Baca kelanjutan kisah Park Sung Hoon di halaman setelah ini.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(anm/pri)
MINTA MAAF KE PENONTON
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
5 Rekomendasi Tayangan di Netflix Edisi Mei 2024, Ada Bridgerton Season 3
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Queen Of Tears jadi Drama Korea Overrated Sepanjang Tahun 2024 Menurut Pakar, Kok Bisa?
Episode Terakhir Queen of Tears Raih Rating Tertinggi, Kalahkan Crash Landing On You
13 Drama Korea Kim Ji Won Terbaik dengan Rating Tertinggi, Seru Semua Bun!
10 Drama Korea Mirip Queen of Tears dengan Rating Tertinggi, Kisah Seru Perempuan Chaebol
TERPOPULER
3 Tips Diet Sederhana untuk Mencegah Batu Ginjal Menurut Pakar
Momen Felicya Angelista & Hito Caesar Pembaruan Janji Nikah saat Anniversary ke-5
Cerita Rizky Febian Bucin ke Mahalini, Akui Makin Sayang Setelah Lihat Istri Melahirkan
Akurnya Anak-anak Jessica Iskandar, Don Dan Hagia Rebutan Kakak El Barack
Cerita Bunda Hampir Meninggal 6 Hari Pasca Melahirkan Gara-gara Alami Ini
REKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
3 Resep Kunyit untuk Mendukung Kesuburan, Bisa Dicoba saat Program Hamil
5 Potret Karakter Le Junho di Drama Korea, dari Raja hingga Pemilik Kekuatan Super
3 Tips Diet Sederhana untuk Mencegah Batu Ginjal Menurut Pakar
Momen Felicya Angelista & Hito Caesar Pembaruan Janji Nikah saat Anniversary ke-5
Cerita Rizky Febian Bucin ke Mahalini, Akui Makin Sayang Setelah Lihat Istri Melahirkan
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Respons Denada Usai Digugat Soal Dugaan Penelantaran Anak ke PN Banyuwangi
-
Beautynesia
6 Cara Styling OOTD dengan Stocking, Simpel tapi Outfit Langsung Naik Level
-
Female Daily
Ini 5 Opsi Makan Malam untuk Kamu yang Lagi Diet!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Kaget Usai Menikah, Istri Gugat Suami karena Ternyata Botak
-
Mommies Daily
8 Cara Bertengkar dengan Sehat dalam Pernikahan, biar Makin Sayang!