
kehamilan
Nathalie Hoslcher Ngidam, Sule Rela Habiskan Uang Langsung Beli 2 Mobil
HaiBunda
Selasa, 12 Oct 2021 19:50 WIB

Mengidam bagi setiap Bunda yang hamil memang beragam dan unik, ya. Begitu pula yang terjadi pada istri komedian Sule, yakni Nathalie Holscher.
Nathalie saat ini memang tengah menanti kelahiran anak pertamanya. Kini usia kandungannya sudah mencapai 7 bulan.
Di momen hamil besar ini, Nathalie disebut Sule pernah ngidam minta dibeliin mobil. Enggak tanggung-tanggung lho, ia langsung minta dua mobil sekaligus.
Menanggapi kemauan sang istri, nyatanya Sule pun rela untuk merogoh kantong lebih dalam demi turuti kemauan sang istri. Menurut Sule, hal tersebut ia lakukan bukan untuk buang uang, namun sudah jadi kewajibannya untuk bahagiakan istri, Bun.
"Jadi bukan dibeliin mobil, ya pengen beli aja gitu. Enggak buang uang, kan kewajiban seorang suami membahagiakan istri," kata Sule, dikutip dari channel YouTube Trans TV Official pada Senin (11/10/2021).
Dalam kesempatan yang sama, Sule juga menceritakan bahwa istrinya itu memang memiliki tabiat yang lucu selama hamil dan mengidam, Bunda. Beberapa kali, Sule mengaku dikerjain oleh Nathalie yang ia sebut kini jadi lebih jahil.
"Nathalie jahil (ngidamnya). Saya lagi tidur tiba-tiba kaki dicat. Tiba-tiba pakai minyak di perut, dia pengen ngetawain saya saja terus," bebernya.
Enggak hanya itu, Sule juga mengklarifikasi soal pemberitaan yang menyebut istrinya minta beli mobil mahal selama mengidam, Bunda. Katanya, pemberitaan tersebut hanya candaan belaka.
"Kalau kayak yang diberita-berita minta mobil harga mahal itu mah dia bercanda," tuturnya.
Untuk diingat kembali, sebelumnya Nathalie Holscher pernah mengungkapkan keinginannya untuk memiliki mobil mewah. Ia meminta mobil merek Mercedes Benz yang mirip seperti punya Andre Taulany.
Lucunya, Sule dengan segera menanyakan berapa harga mobil tersebut kepada Andre Taulany. Namun pria berdarah Sunda itu kaget mendengar nilainya yang fantastis.
Mobil mewah seperti milik Andre Taulany itu dibanderol mencapai Rp7,6 miliar, Bunda. Nathalie pun berujar bahwa ngidamnya hanyalah candaan belaka.
Dalam unggahan di laman Instagramnya, Nathalie juga mengungkapkan kebingungannya soal ngidamnya yang aneh.
"Rada aneh sih ya antara ngidam sama mikir lagi. Kok ngidamnya sampai sejauh itu ya wkwkwk," tulis Nathalie Holscher sambil memamerkan foto nangka goreng.
Simak kelanjutannya di halaman berikut ya, Bunda.
Bunda, simak juga curhat Yulia Baltschun saat hamil anak pertama dalam video berikut:
NATHALIE HOLSCHER AKU SENSITIF SEJAK HAMIL
Nathalie Holscher dan Sule/Foto: YouTube SUNAH OFFICIAL
Beberapa waktu yang lalu, rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher memang diterpa isu negatif. Namun pada akhirnya, Nathalie pun kembali pulang ke rumahnya dengan Sule di Tambun, Bekasi, Jawa Barat, dan kepulangannya tersebut seakan menjawab isu soal rumah tangganya yang disebut telah berakhir.
Bukan hanya itu, Nathalie juga kembali membuktikan bahwa hubungannya dengan sang suami baik-baik saja. Wanita 28 tahun itu mengunggah foto mesranya dengan Sule di media sosial.
"Makasih ayah kemaren udah di bawain roti bakar kornet keju nya jam 1 malem. kayak gitu aja udah seneng banget. makasih dari kemaren nemenin tidur sambil ngelus2 perut," tulis Nathalie, dikutip dari Instagram, Jumat (30/4/21).
Nathalie Holscher memang diketahui tengah hamil anak pertamanya bersama Sule, Bunda. Berita kehamilannya itu dibagikan Nathalie ketika rumahtangganya tengah diterpa isu miring beberapa waktu lalu.
Dalam unggahan bersama sang suami, Nathalie juga mengungkapkan perubahan tubuhnya selama hamil. Wanita berdarah Belanda ini mengaku jadi sering sensitif dan mudah menangis sejak hamil.
"Ternyata aku ngerasain juga rasanya hamil.. ada yg namanya hormon gak stabil, cengeng terus jadi sensitive bawaannya.. semangat aku, semangat juga buat para bumil disana yang ngerasain sama seperti aku," ujarnya.
Di akhir unggahannya, Nathalie mengucap cinta untuk sang suami. "love you ayah @ferdinan_sule @sulechannel_official," tulisnya. Sule sendiri menjawab tulisan Nathalie dengan emoji 'cinta'.
Unggahan Nathalie banyak mendapat dukungan dari netizen. Mereka mengaku senang melihat Nathalie dan Sule kembali bersama setelah sempat diterpa masalah.
"Alhamdulillah seneng liatnya .. akhirnya bisa kumpul lagi," tulis @ti***.
"Bahagia terus bundaa jgan pernah ninggalin kang Sule lagi iya aku fans banget sama keluarga sunah," ujar akun @nu***.
"Baik-baik ya bunda sama akang sehat terus semuanya," kata @un***.
Sejak kembali ke rumah Sule, Nathalie mulai melakukan aktivitas bersama keluarganya. Ia juga sempat memberikan kejutan ulang tahun untuk anak sambungnya, Putri Delina.
NATHALIE HOLSCHER RAYAKAN ULTAH PUTRI DELINA
Nathalie Holscher/Foto: Instagram @nathalieholscher
Prahara rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule sempat menyita perhatian publik. Hubungan Nathalie dan anak Sule, Putri Delina, juga sempat diisukan merenggang.
Belum lama ini, Nathalie terlihat ikut memberikan kejutan ulang tahun untuk Putri. Kejutan ini berlangsung usai Nathalie memutuskan kembali ke rumah Sule, Bunda.
Dalam video yang dibagikan di Instagram Stories miliknya, Nathalie tampak memberikan pelukan pada Putri yang menangis diberi kejutan. Tak lama kemudian, Putri mencium pipi Nathalie sambil memberikan suapan kue ulang tahun.
Dalam pesta kejutan itu, tampak pula anak pertama Sule, Rizky Febian. Suasana begitu meriah sekaligus mengharukan.
Terkait hubungannya dengan Nathalie, Putri Delina pernah mengungkapkannya ke publik. Saat itu, Putri menjelaskan kenapa dia tidak memberikan ucapan selamat atas kehamilan ibu sambungnya di media sosial.
"Buat kalian yang DM juga (tanya) kenapa Putri enggak ucapin selamat atau alhamdulillah, tidak semua harus dipublikasikan ya. Jadi enggak harus Putri alhamdulillah, selamat Bunda, apa gimana," kata Putri, dikutip dari detikcom.
Putri mengungkapkan bahwa dirinya langsung menghubungi ibu sambungnya usai tahu Nathalie hamil. Ia pun mengaku senang meski sempat kecewa dengan Nathalie.
"Jujur kalau kalian mau tahu, sesakit-sakit hatinya Putri juga, sekecewa-kecewanya Putri juga terhadap Bunda, tapi Putri enggak apa-apa gitu. Terus Bunda juga kan sekarang lagi hamil ya berusaha positif, emosinya, dan lain-lain," ujarnya.
"Putri sudah kasih selamat juga, gitu-gitu juga kan adik Putri, dan Putri senang pastinya," tuturnya.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Kehamilan
Dambakan Anak Perempuan, Nathalie Minta Sule Makan Sayur, Benarkah Efektif?

Kehamilan
Hamil Muda, Nathalie Holscher Ngidam Mercy Rp7,6 Miliar?

Kehamilan
Nathalie Holscher Hamil Anak Sule, Nangis Terus Saat USG

Kehamilan
Nathalie Holscher Keguguran, Sule Beri Support untuk Istri

Kehamilan
Nathalie Holscher Pamer Test Pack di Hari Ibu, Sule: Iya Positif


7 Foto
Kehamilan
7 Potret Nathalie Holscher Umumkan Jenis Kelamin Anak, Sule Berhasil Menebak
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda