KEHAMILAN
Brigadir Suci 'Layangan Putus Versi ASN' Keguguran, Diduga Stres Suami Selingkuh
Tim HaiBunda & Tim HaiBunda | HaiBunda
Minggu, 03 Jul 2022 13:03 WIBBunda masih ingat kisah Layangan Putus versi ASN yang sepat viral beberapa waktu lalu? Kabar duka datang dari Brigadir Suci Darma, wanita yang menjadi korban perselingkuhan suaminya.
Brigadir Suci baru saja mengalami keguguran. Bayi yang dikandungnya meninggal diduga karena Suci mengalami stres.
Pengacara Suci, Titis Rachmawati, menyampaikan berita ini ke publik. Menurutnya, janin Suci diketahui meninggal setelah dicek oleh dokter pada Jumat (1/7/22) malam.
"Iya. Tapi meninggal dalam perut," kata Titis, Sabtu (2/7/2022).
Titis menceritakan, Suci awalnya memang sempat curiga pada kondisi janin yang dikandungnya, Bunda. Ia tidak merasakan detak jantung calon buah hatinya itu.
Suci lalu segera ke dokter untuk memastikan kondisi janinnya. Dari pemeriksaan, janin berusia 6 bulan itu dinyatakan sudah meninggal dalam kandungan.
"Ketahuan sejak kemarin siang tidak ada detak. Dia ke dokter dan dicek sudah meninggal di perut," ujar Titis.
Kisah Brigadir Suci Darma sempat viral karena membongkar perselingkuhan suaminya, Eks Kasubbag Protokol Pemkab OKI, Damsir Khalik. Suci mengungkapkan perselingkuhan sang suami di media sosial Twitter pada bulan Mei lalu.
Sebelum menikahi Suci, Damsir Khalik mengaku seorang perjaka yang belum memiliki istri dan anak. Namun, tanpa Suci tahu, suaminya itu ternyata sudah memiliki anak dari istri orang, Bunda.
Brigadir Suci Darma menikah dengan Damsir Khalik pada 11 November 2021 lalu. Suci diketahui sudah memutuskan untuk bercerai setelah mengetahui perselingkuhan suaminya.
Saat kasus ini viral, Brigadir Suci Darma tengah berbadan dua. Kabar meninggalnya sang janin tentu menjadi pukulan berat bagi Suci.
Menurut pengacaranya, Suci mengalami keguguran karena stres dengan persoalan rumah tangganya, Bunda. Seperti apa penjelasan pengacara Suci tentang kondisi kliennya?
TERUSKAN MEMBACA DI SINI.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Simak juga cerita Mommy ASF 'Layangan Putus' tentang kondisi keuangannya yang sempat terpuruk, dalam video berikut:
(ank/som)TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Hingga Kini Mommy ASF Layangan Putus Salahkan Diri Sendiri, Ini Sebabnya
Duh, Depresi Bisa Sebabkan Keguguran Seperti Kinan di Layangan Putus
5 Bahaya Preeklamsia pada Bumil Seperti Dialami Kinan di Serial Layangan Putus
Bikin Trauma, Kronologi Anak Mommy ASF 'Layangan Putus' Meninggal Saat Lahir
TERPOPULER
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
Gracia Indri Ajak Anak & Suami Bule Pulang Kampung ke Indonesia, Intip 7 Potret Keseruannya
Lahiran Desember, Steffi Zamora Akui Tak Sabar dan Sudah Belanja Perlengkapan Bayi sejak Awal
9 Barang Rumah yang Bisa Bawa Energi Negatif dan Sial Menurut Feng Shui
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Sudah Punya 11 Anak, Bunda Ini Umumkan Kehamilan Ke-12 dan Jadi Sorotan Netizen
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Resmi Cerai, Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf Sepakat Asuh Anak Bersama
Lahiran Desember, Steffi Zamora Akui Tak Sabar dan Sudah Belanja Perlengkapan Bayi sejak Awal
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Ji Chang Wook Adu Akting dengan Aktris Jepang Imada Mio di Drama Romantis Baru
-
Beautynesia
4 Kebiasaan Orang yang Bisa Tetap Tenang dan Sabar Meski Hadapi Badai Kehidupan
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Sosok Roma Riaz, Miss Universe Pakistan yang Di-bully karena Warna Kulit
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!