KEHAMILAN
Menikah Lalu Melahirkan di usia 42 Th, Kiki Amalia Akui Semula hanya Ingin Menua Bersama Suami
Nurul Jasmine Fathia | HaiBunda
Kamis, 04 Jul 2024 15:46 WIBMenikah di usia yang tak lagi muda, bisa jadi membuat siapa saja yang menjalaninya merasakan sedikit keraguan. Terlebih lagi bagi perempuan karena di usia yang tak lagi muda, kesempatan untuk mendapatkan kehamilan pun semakin kecil.
Perasaan semacam inilah yang dahulu sempat dirasakan oleh aktris senior Indonesia, Kiki Amalia. Menikah di usia kepala 4 ternyata juga sempat membuat Kiki dan sang suami ragu untuk bisa memiliki keturunan.
Hanya ingin habiskan masa tua bersama
Kiki Amalia dan sang suami Agung Nugraha, menikah pada 27 November 2022. Keduanya menikah di usia yang sudah tak muda lagi dan sempat merasa sedikit ragu untuk bisa memiliki keturunan. Kala itu, Kiki berusia 41 tahun dan Agung 39 tahun
Namun, keraguan tersebut tak lantas membuat Kiki dan Agung ragu untuk mempersatukan cinta mereka di dalam ikatan pernikahan. Keduanya justru sepakat bahwa tujuan mereka menikah adalah untuk menghabiskan hari tua bersama-sama.
“Tujuan utama menikah bukan hanya anak kok, kita hanya ingin merasakan masa tua berdua dan merasakan kehidupan yang lebih bahagia berdua,” ungkap Kiki dan Agung dikutip dari kanal Youtube TRANS TV Official.
Tuhan berkehendak lain
Sempat pasrah dan tidak berharap banyak untuk bisa memiliki keturunan, membuat Agung dan Kiki merasa bersyukur ketika berhasil mendapatkan kehamilan. Melalui kehamilan tersebut, Kiki dan Agung semakin yakin dengan kekuatan dan kuasa tuhan yang sungguh luar biasa.
Menjalani kehamilan di usia 42 tahun juga bukan perkara yang mudah untuk Kiki Amalia. Namun, ia berusaha menjalaninya dengan semangat dan bahagia karena dirinya juga sudah lama menantikan kehadiran Si Kecil.
Tak hanya Kiki yang bersemangat, sebagai calon Ayah, Agung juga ikut bersemangat dan selalu mendukung sang istri selama menjalani kehamilan. Ia juga tak henti mengucap rasa syukur karena kebaikan tuhan kepada dirinya dan sang istri.
Saat pertama kali melihat sang anak lahir ke dunia, Agung bahkan tak kuasa menahan rasa harunya, Bunda. Bagi Agung kehadiran sang putri yang akrab disapa baby Aleesha adalah anugerah yang luar biasa.
“Ya ini anugerah yang gak bisa digantikan oleh apapun ya, karena usia yang sudah berumur kita masih diberi kepercayaan sama Allah. Itu gak bisa digantikan dengan apapun, bahagia bener-bener,” tutur Agung saat ditanya tentang perasaannya ketika melihat Aleesya untuk pertama kali.
Hamil dan melahirkan di usia 42 tahun ternyata sama sekali tak membuat proses persalinan Kiki menjadi lebih sulit, Bunda. Justru, ia berhasil melahirkan secara normal dan dengan waktu yang sangat cepat.
Wah, menarik ya kisah persalinannya! Untuk mengetahui lebih lengkap kisah persalinan Kiki Amalia, simak halaman selanjutnya ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
MELAHIRKAN NORMAL DAN EKSPRES DI USIA 43 TAHUN
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
5 Tips Atasi Rambut Rontok Setelah Melahirkan, Salah Satunya Konsumsi Makanan Sehat
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Haru dan Lucu Cerita Persalinan Kiki Amalia, Sempat Dicegat Polisi 3 Kali
Cerita Kiki Amalia Melahirkan Anak Pertama secara Pervaginam, Proses Persalinannya Ekspres!
6 Perawatan Setelah Melahirkan, Bantu Kencangkan Kulit Kendur
7 Persiapan Melahirkan Normal Supaya Berjalan Lancar, Bunda Perlu Tahu
TERPOPULER
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Cantik 'Dewi eSports' yang Curi Perhatian di Acara LoL Worlds 2025
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!