KEHAMILAN
Shanju Eks JKT48 Melahirkan Anak Pertama, Jonatan Christie Tulis Pesan Menyentuh
Amira Salsabila | HaiBunda
Sabtu, 24 Aug 2024 18:45 WIBMenjadi orang tua memiliki kebahagiaan tersendiri bagi pasangan suami istri. Hal inilah juga tengah dirasakan oleh Shania Junianatha dan pebulu tangkis Jonatan Christie.
Pasangan yang menikah pada Desember 2023 itu baru saja mengumumkan kelahiran anak pertamanya yang berjenis kelamin laki-laki.
Kabar bahagia itu dibagikan langsung oleh Jonatan dengan mengunggah potret Si Kecil dan sang istri di akun Instagram pribadinya. Melalui unggahan itu, Jonatan juga menuliskan rasa syukur dan mengungkap nama lengkap sang anak.
“Puji dan syukur hanya bagi-Mu Tuhan, terimakasih atas kepercayaan baru yang Engkau berikan dengan kelahiran anak pertama kami yang bernama Leander Jayden Christie,” tulis pria yang akrab disapa Jojo, dikutip dari laman Instagram @jonatanchristieofficial, Sabtu (24/8/2024).
Pesan menyentuh Jonatan
Pada momen itu, Jojo mengaku tidak bisa mengungkapkan kebahagiaannya dengan kata-kata ketika melihat sang putra untuk pertama kalinya. Bukan hanya itu, ia juga memberikan apresiasi untuk sang istri yang telah berjuang mengandung Si Kecil selama sembilan bulan.
"Sulit untuk diungkapkan dengan kata-kata ketika melihat dia untuk pertama kalinya hadir di dunia ini, dan melihat juga bagaimana perjuangan seorang ibu selama 9 bulan merawatnya di dalam kandungan," ungkapnya.
Hal ini membuat Jojo sadar pentingnya peran orang tua dalam proses kehidupan anak-anak. Oleh karena itu, Jojo juga berharap semua orang tua bisa memberikan anak-anaknya kasih sayang yang tulus.
“Membuat saya tersadar betapa pentingnya peran orang tua di dalam proses kehidupan anaknya, oleh sebab itu saya ingin mendorong para orang tua untuk selalu dapat menyayangi anak-anaknya dengan tulus dan penuh kasih tanpa mengharapkan timbal balik apapun,” ujar Jonatan.
Sebagai seorang ayah, Jojo juga memberikan pesan kepada anak-anak untuk selalu menghormati orang tua mereka selagi masih ada kesempatan, Bunda.
“Begitu juga untuk para anak-anak, saya ingin berpesan: hormati dan sayangilah orang tuamu selagi masih ada kesempatan serta bahagiakanlah mereka dengan akhlak baikmu. (Karena hidup ini tidak dinilai dari seberapa sukses kamu di dalam pekerjaanmu saja. Namun, juga dari seberapa besar kamu dapat membahagiakan keluargamu dan orang-orang di sekelilingmu),” pungkasnya.
Sebelum sang istri melahirkan, Jojo memutuskan untuk mundur dari Japan Open 2024. Hal ini karena dirinya ingin mendampingi Shania melahirkan. Lanjut baca halaman berikutnya, ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa/fir)
JONATAN CHRISTIE MUNDUR DARI JAPAN OPEN 2024
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
6 Cara Mengatasi Kaki Sakit Pasca Melahirkan, Coba Ganti Sepatu yang Nyaman
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Cerita Shanju Eks JKT 48 Jalani Persalinan Melalui Operasi ERACS, Akui Santai & Minim Rasa Sakit
Jonatan Christie Mundur dari Japan Open karena Istri Sudah Kontraksi & Sebentar Lagi Melahirkan
Shanju Eks JKT 48 Umumkan Kehamilan Pertama, Jonathan Christie Bakal Jadi Ayah
Kehamilan Tak Diumbar di Medsos, Titi Rajo Bintang Melahirkan Anak Kedua
TERPOPULER
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Terpopuler: Curhatan Hidup Atalia Praratya hingga Pandji Pragiwaksono Bahas Adat Toraja
-
Beautynesia
Wamen Diktisaintek Stella Christie: Penelitian Tunjukkan Perempuan dan Pria Sama Pintarnya di Bidang STEM
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Viral Transformasi Makeup Anak Kiai Saat Menikah, Cantiknya Bikin Pangling!
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!