KEHAMILAN
3 Posisi Bayi 9 Bulan untuk Menentukan Persalinan yang Aman
Annisa Aulia Rahim | HaiBunda
Sabtu, 05 Jul 2025 12:00 WIBPosisi bayi di dalam rahim akan menentukan jalan persalinan ibu hamil. Apakah nantinya Bunda bisa melahirkan pervaginam atau harus melewati persalinan caesar.
Memasuki usia kehamilan 9 bulan atau trimester ketiga, posisi bayi ini menjadi sangat penting karena akan memengaruhi bagaimana proses persalinan nanti berlangsung.
Alasan posisi bayi sangat penting tentukan jalan lahir
Dikutip dari Cleveland Clinic, pada proses kelahiran prinsipanya adalah melahirkan bayi dengan aman dan memastikan Bunda sehat setelah melahirkan. Posisi bayi yang siap dilahirkan berada pada bagian tubuh bayi yang paling rendah (terdepan) di jalan lahir. Posisi ini akan menentukan apakah persalinan dapat berjalan normal atau memerlukan bantuan medis lebih lanjut seperti vakum, forsep, atau bahkan operasi caesar.
Bayi yang sudah “siap lahir” biasanya akan berada dalam posisi kepala di bawah (cephalic) dengan dagu merunduk ke dada. Inilah posisi ideal untuk persalinan normal karena kepala bayi adalah bagian terbesar, sehingga ketika kepala sudah lahir, bagian tubuh lain biasanya akan lebih mudah mengikuti.
Menurut sebuah penelitian dalam jurnal Obstetrics & Gynecology, dijelaskan bahwa bayi dengan posisi kepala di bawah (cephalic) memiliki kemungkinan lahir normal secara spontan hingga 90 persen, sedangkan pada posisi sungsang atau melintang, angka ini turun drastis sehingga sering dianjurkan persalinan caesar untuk menghindari risiko.
Macam-macam posisi bayi menjelang persalinan
Berikut beberapa posisi bayi yang biasanya terjadi saat usia kehamilan 9 bulan:
1. Posisi kepala di bawah (Cephalic Presentation)
Ini adalah posisi paling umum dan paling ideal. Kepala bayi berada di bawah, dekat jalan lahir, sementara bokong dan kaki berada di atas. Posisi ini memudahkan bayi melewati jalan lahir. Dikutip dari American Pregnancy Association, posisi ideal ini terjadi pada sekitar 96-97 persen kehamilan cukup bulan. Posisi kepala bayi di bawah sendiri, dikenal dengan dua jenis posisi berikut:
- Occiput anterior (OA): Kepala bayi menghadap punggung Bunda. Ini posisi terbaik untuk melahirkan normal.
- Occiput posterior (OP): Kepala bayi menghadap perut Bunda. Posisi ini masih memungkinkan persalinan normal, tapi bisa lebih lama atau terasa lebih sakit.
2. Posisi sungsang (Breech Presentation)
Dikutip dari Mayo clinic, pada posisi ini, bokong atau kaki bayi berada di bawah dekat jalan lahir, sedangkan kepala di atas. Posisi sungsang terjadi pada sekitar 3-4 persen kehamilan di usia cukup bulan. Posisi bayi sungsang terdiri dari beberapa jenis berikut:
- Frank breech: Bokong bayi di bawah, kaki lurus ke atas dekat kepala.
- Complete breech: Bokong di bawah, lutut ditekuk seperti posisi jongkok.
- Footling breech: Salah satu atau kedua kaki berada di bawah.
3. Posisi melintang (Transverse Lie)
Bayi berbaring melintang di rahim, sehingga bahu atau punggung bayi berada dekat jalan lahir. Dalam posisi ini, persalinan normal tidak memungkinkan dan biasanya dokter akan merencanakan operasi caesar.
Bagaimana cara mengetahui posisi bayi di rahim?
Biasanya, dokter atau bidan akan memeriksa posisi bayi lewat palpasi (meraba perut) saat kontrol rutin, atau melalui pemeriksaan USG. Pemeriksaan USG sangat membantu memastikan posisi bayi lebih akurat.
Apa yang bisa dilakukan jika posisi bayi belum ideal?
Jika saat usia kehamilan 36-37 minggu posisi bayi masih belum optimal (misalnya sungsang atau melintang), dokter mungkin akan menyarankan:
- Senam hamil atau gerakan knee-chest position, yaitu posisi sujud beberapa kali sehari agar bayi terdorong memutar ke posisi kepala di bawah.
- External Cephalic Version (ECV), prosedur di mana dokter mengusap dan menekan perut untuk memutar bayi dari luar. Menurut sebuah studi dalam Cochrane Database, ECV efektif pada sekitar 58 persen kasus, meski ada risiko kecil seperti ketuban pecah dini atau perubahan detak jantung bayi.
- Jika sampai menjelang persalinan posisi bayi masih belum ideal, dokter biasanya akan menyarankan persalinan caesar untuk menghindari risiko.
Tanda bayi siap lahir
Menjelang persalinan, bayi biasanya akan turun lebih rendah ke panggul (engaged). Bunda bisa merasakan perut sedikit “turun” dan lebih mudah bernapas, tapi mungkin akan lebih sering buang air kecil karena tekanan di kandung kemih.
Selain itu, Bunda juga bisa merasakan kontraksi yang makin teratur, keluarnya lendir darah, atau pecahnya ketuban. Itu semua tanda Si Kecil sudah siap lahir ke dunia!
Ibu hamil yang memasuki trimester 3 sebaiknya rutin melakukan kontrol kehamilan sampai menjelang persalinan, untuk mengetahui apakah posisi bayi normal atau mengalami sungsang. Serta melakukan persiapan persalinan yang sesuai dengan kondisi bayi.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Simak video di bawah ini, Bun:
7 Tanda Posisi Bayi Sudah Turun ke Panggul dan Siap untuk Persalinan
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Manfaat Kurma untuk Ibu Hamil, Benarkah Juga Bisa Lancarkan Persalinan?
15 Tanda Mau Melahirkan, Ibu Hamil Wajib Tahu
Perkembangan Janin yang Normal di Trimester 1, 2, dan 3
Perubahan yang Mungkin Dialami Saat Hamil Trimester 1, 2, dan 3
TERPOPULER
Alami Plantar Fasciitis, Cynthia Lamusu Beruntung Punya Suami Act of Service & Rajin Beri Pijatan
15 Nama Artis Berdarah Bugis dan Arti Beserta 30 Ide RangkaianNamanya
Ini Jenis Minuman yang Tingkatkan Risiko Kerusakan Liver, Simak Kata Studi
5 Langkah Menurunkan Berat Badan dengan Diet Sehat
Studi Temukan Tes Darah Baru saat Hamil yang Bisa Deteksi Kelahiran Prematur
REKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Balsem Bayi yang Aman dan Nyaman untuk Kulit Si Kecil
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Primer Make Up Tahan Lama
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
Review Es Krim Baskin Robbins Musk Melon & Popping Shower, Rasa Favorit Nomor #1 di Jepang
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Lotion Anti Nyamuk untuk Bayi yang Aman untuk Kulit
Asri EdiyatiREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Pensil Alis Warna Coklat Muda yang Bisa Jadi Pilihan Bunda
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Deretan Artis yang Nonton Konser saat Hamil, Tetap Happy dan Aktif Meski Hamil Besar
15 Nama Artis Berdarah Bugis dan Arti Beserta 30 Ide RangkaianNamanya
Alami Plantar Fasciitis, Cynthia Lamusu Beruntung Punya Suami Act of Service & Rajin Beri Pijatan
Studi Temukan Tes Darah Baru saat Hamil yang Bisa Deteksi Kelahiran Prematur
5 Langkah Menurunkan Berat Badan dengan Diet Sehat
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Selain Uang, Ini yang Membuat Vicky Prasetyo Terima Tawaran Pacaran Settingan
-
Beautynesia
3Trik Psikologi BiarLebih Disukai Orang
-
Female Daily
Aromanya Sopan di Hidung, Ini 5 Parfum yang Cocok Digunakan Saat Berolahraga!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak Cinta 19 Oktober: Leo Bersikap Jujur, Libra Perbaiki Hubungan
-
Mommies Daily
8 Jenis Celana Dalam Laki-laki Terbaik, Anti Gerah dan Nyaman Seharian