HaiBunda

MOM'S LIFE

Fit Mum and Bub Menginspirasi Ibu-ibu Olahraga Bareng Anaknya

Joko Supriyanto   |   HaiBunda

Sabtu, 29 Jul 2017 15:05 WIB
Fit mum and bub/ Foto: dok.HaiBunda
Jakarta - Weekend bisa diisi berbagai kegiatan seru yang meningkatkan bonding dengan si kecil. Misalnya saja, olahraga bareng anak. Kalau belum pernah coba, yuk dicoba, Bun.

Adianti, pendiri 'Fit Mum and Bub' (@fitmumandbub) adalah sosok bunda yang sering olahraga bareng anaknya. Kegiatannya ini sering dia bagikan kepada bunda lainnya melalui akun Instagram-nya @adianti.

Fit Mum and Bub sendiri didirikan Adianti sebagai kepeduliannya pada sesama bunda yang ingin berolahraga tanpa harus meninggalkan anak. Nggak heran, sekarang Adianti giat mengembangkan konsep-konsep olahraga bersama anak.


"Fit Mum and Bub ini sudah berdiri sejak setahun yang lalu dan pendirinya adalah saya sendiri. Ada 2 macam olahraga di Fit Mum and Bub, yang pertama adalah olahraga bersama balita dan yang kedua olahraga bersama kids yang sekarang masih dikembangkan. JadiFit Mum and Bub ini menjadi pilihan para Bunda untuk tetap berolahraga tanpa meninggalkan anaknya," tutur Adianti saat ngobrol dengan HaiBunda.

Adianti /Foto: dok.HaiBunda


Lalu usia berapa sih anak bisa diajak olehraga bareng? Kata Adianti, ternyata sejak anak berusia tiga bulan lho, Bun. Dengan catatan di usia itu, anak sudah bisa menegakkan lehernya. Tapi harus selalu kita ingat untuk selalu memperhatikan keamanan anak.

"Tujuan didirikan Fit Mum and Bub ini selain untuk media sharing, juga mengajak bunda dan anak berolahraga tanpa repot memikirkan dan menitipkan anaknya pada orang lain. Dengan olahraga bersama @fitmumandbub, para Bunda bisa fokus berolahraga bersama anaknya tanpa adanya kendala khawatir," imbuh Adianti.

Kalau anaknya masih bayi, gimana olahraga barengnya? Ternyata Adianti mengaplikasikannya dengan menggendong si kecil. Sejak itu, Adianti rutin berolahraga sambil menggendong anaknya.

Seiring dengan usia anak yang sudah besar, olahraga bareng anak pun tetap bisa dilakukan. Misalnya aja nih dengan membawa stroller. Anak tetap tenang di dalam stroller, sementara ibunya aktif berolahraga.

Fit mum and bub Foto: dok.HaiBunda


Kalau anak sudah makin besar dan paham instruksi, bisa diajak melakukan gerakan-gerakan bersama. Seru kan, Bun?

Saat ini anggota yang sudah bergabung bersama Fit Mum and Bub sudah lumayan banyak. Kalau kita tengok ke akun instagram @fitmumandbub sudah ada lebih dari 2.000 pengikut. Nantinya Adianti akan mengembangkan lagi menjadi beberapa akun di setiap daerah di Indonesia, sehingga lebih gampang kalau ingin kopi darat. (jos)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Randu Gede

6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul

Mom's Life Annisa Karnesyia

Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle

Parenting Nadhifa Fitrina

Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

Mom's Life Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Psikolog Ungkap 5 Kata Penyelamat Emosi Bunda Saat Anak Bikin Marah

Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31

6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul

Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK