HaiBunda

MOM'S LIFE

Cerita Kelly Clarkson Hadapi Komentar Pedas Soal Gemuk Usai Lahiran

Amelia Sewaka   |   HaiBunda

Minggu, 19 Nov 2017 16:00 WIB
Kelly Clarkson/ Foto: Getty Images/David Becker
Jakarta - Sekarang ini kayanya kita berada si zaman di mana berat dan ukuran badan menjadi sangat penting. Apalagi kalau lihat media sosial dan melihat teman kita yang baru lahiran badannya bisa cepat kembali ke ukuran semula sedangkan kita malah makin lebar. Hiks, iri banget deh.

Hal ini juga dialami oleh penyanyi Kelly Clarkson. Belakangan ia diketahui membicarakan masalah 'berat badan' karena banyak fansnya yang mengeluhkan soal ini ke Kelly. Orang-orang mempertanyakan kenapa tubuh Kelly Clarkson tidak kembali seperti semula padahal melahirkannya sudah dari kapan tahu.

Soal berat badan, Kelly Clarkson punya pandangan sendiri. Penyanyi berbakat tersebut mengatakan bahwa sebenarnya ia justru tidak bahagia ketika bertubuh 'kurus'.


"Bagi saya, ketika saya kurus biasanya hal yang saya lakukan jadi tidak optimal. Nggak ada yang benar-benar peduli pada kesehatan kalian. Mereka cuma peduli pada estetika," ungkap Kelly Clarkson dalam wawancaranya dengan Redbook.



Ia menyampaikan pandangan tersebut karena sudah lelah dengan komentar-komentar orang yang merendahkannya dan bahkan mengatasnamakan 'kesehatan'. Sering banget kan orang-orang mengomentari tubuh orang lain dengan menjadi 'dokter dadakan'. Apalagi komentar disampaikan dengan nada pedas.

"Di titik itulah kemudian saya menyadari saya gemuk dan bahagia. Orang boleh pikir, 'Wah ada yang nggak beres dengannya, ia cuek banget dengan berat badannya'. Tapi maaf, tubuh saya sekarang mewakili kebahagiaan saya yang sekarang juga," tutur Kelly dilansir Babble.

Kelly Clarkson memang tidak membiarkan komentar-komentar tersebut membuat dirinya kalut. "Jika kalian mengukur hidup kalian dari apa yang orang lain pikirkan, kalian panik lalu mencoba menyenangkan semua orang. Seharusnya orang cukup konsentrasi aja dengan kehidupan, kesehatan dan kebahagiaan mereka sendiri. Dan apapun yang terlihat pada diri kalian, berbahagialah!" papar Kelly.

Dilansir CNN, sekarang penyanyi jebolan American Idol ini sangat sangat bahagia dengan album baru dan anak-anaknya River (3), Remington (1), dan suaminya. Ketika ada orang yang me-mention-nya 'kamu gemuk', Kelly pun membalas dengan kalimat: 'dan tetap keren'.

Berbicara soal berat badan, saat hamil, berat badan wanita secara normal akan naik dan ini wajar kok, Bun. Menurut dr Verawati S., SpGK atau dr Vera dari RS Kemang Medical Care (KMC), saat hamil pertambahan berat badan sewajarnya memang akan terjadi. Ini karena ada beberapa penambahan di tubuh seorang ibu.

"Yang bertambah pertama dari ukuran payudara, plasenta dan uterus. Ini pasti secara alamiah akan bertambah, sehingga menyumbangkan kenaikan juga pada berat badan ibu," tutur dr Vera dilansir detikhealth.

Kalau Kata dr Hari Nugroho SpOG dari RSUD Dr Soetomo Surabaya, pada Bunda dengan BMI 18,5-24,9 kenaikannya 11,5 hingga 16 kg selama hamil. Kalau BMI Bunda rendah, diharapkan kenaikan bobot tubuhnya lebih dari angka tersebut Bun. Sebaliknya nih, kalau Bunda obesitas atau BMI-nya lebih dari 30, kenaikan berat badan selama hamil masuk kategori normal kalau bertambah lima sampai sembilan kilogram.

Usai melahirkan, berat badan umumnya belum bisa langsung kembali ke ukuran sebelumnya. Semua butuh proses. Lebih dari itu, usai melahirkan, ibu-ibu biasanya lebih fokus mengurus keperluan anaknya seperti soal memberi air susu ibu (ASI) dan sebagainya. Meski begitu, olahraga ringan atau dilakukan bersama si kecil juga bisa dilakukan. Lagi-lagi, hidup itu soal pilihan kok, Bun.

(aml)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Mom's Life Arina Yulistara

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Kenali Penyebab Hipertensi di Usia Muda & Cara Pencegahannya

Mom's Life dr. Bonita Effendi, Sp. P.D, BMedSc, M.Epid

Ciri-ciri Orang Cerdas, Kerap Ucapkan 20 Kalimat Ini

Mom's Life Amira Salsabila

Potret Ade Govinda & Indiarisa Sambut Kelahiran Anak Pertama, Banjir Ucapan dari para Musisi

Kehamilan Pritadanes

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Potret Jo Yuri, Pemeran Player 222 di Squid Game yang Aslinya Mantan Member Girlgroup

Terpopuler: Deretan Artis Indonesia Ganti Profesi saat Pindah ke Luar Negeri

Curhat Inul Daratista Usai Kabarkan Adam Suseno Sudah Boleh Pulang dari RS

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK