HaiBunda

MOM'S LIFE

Quality Time Unik Ala Keluarga Nadia Mulya

Muhayati Faridatun   |   HaiBunda

Jumat, 28 Jun 2019 11:13 WIB
Quality Time Unik Ala Keluarga Nadia Mulya/ Foto: Instagram @nadiamulya
Jakarta - Di tengah kesibukannya di dunia hiburan, presenter Insert TV Nadia Mulya tetap meluangkan waktu dengan keluarga. Bagi ibu empat anak ini, kebersamaan dengan suami dan anak-anaknya tetap yang utama.

"Quality time tetap nomor satu. Everything, menurut aku bisa diatur," kata Nadia, saat Intimate Interview Haibunda baru-baru ini.


Sejak menikah 14 tahun lalu dengan Dastin Mirjaya Mudijana, Nadia telah dikarunia 4 anak, Nadine (13), Nuala (9), Delmar (3), dan Nilouh yang kini berusia lima bulan. Diakui, runner-up Puteri Indonesia 2004 itu, dirinya dan suami serta keempat anaknya masih sering menghabiskan waktu bersama dengan cara yang unik.


"Quality time yang lagi kita lakuin sekarang, kan anak-anak lagi liburan sekolah juga, kita setiap malam tidurnya bareng, jadi berenam numplek gitu," ujarnya.

Quality Time Unik Ala Keluarga Nadia Mulya/ Foto: Instagram @nadiamulya

Khusus momen liburan kali ini, keluarganya sepakat untuk tidur berenam. Malam harinya, mereka juga sering mengisi waktu dengan nonton film bareng.

"Untuk momen liburan, kita memang sepakat untuk tidur berenam, tapi akhirnya daddy-nya ke gusur, kita ambil lagi kasur untuk tidur di lantai. Anak-anak semuanya sama aku di tempat tidur berlima, daddy-nya di bawah,"

Nah, selain tidur berenam, waktu weekend sering dimanfaatkan Nadia untuk makan bersama. Bukan makan di restoran ya, tapi makan mi instan sebulan sekali.

"Kalau sudah weekend, anak-anak aku kasih jatah makan mi instan sekali sebulan. Jadi mereka tunggu-tunggu banget nih. 'Mah, sudah ganti bulan nih, waktunya untuk makan mi instan'," tutur Nadia.

Dengan quality time seperti ini, Nadia berharap momen bonding akan terus diingat anak-anaknya, Bun. Wah, seru banget ya.


Penasaran dengan cerita lengkap Nadia dan keseruannya menghabiskan waktu bersama keluarga? Yuk, simak selengkapnya di video berikut:

(ank/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Mom's Life Arina Yulistara

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK