Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

moms-life

Derita Putri Diana, Dianggap Musuh Kerajaan dan Dikatai Toilet

Muhayati Faridatun   |   HaiBunda

Kamis, 05 Dec 2019 09:40 WIB

Putri Diana dan Charles
Putri Diana/ Foto: Instagram @dukeandduchessofcambridge
Jakarta -

Bagi Putri Diana, tidak mudah menjalani peran sebagai anggota keluarga Kerajaan Inggris. Selama menjadi istri Pangeran Charles, pemilik nama lengkap Diana Frances Spencer ini mengaku begitu menderita.

Diana resmi menjadi keluarga Kerajaan Ratu Elizabeth II sejak dinikahi Charles, pada 29 Juli 1981. Altar St Paul's Cathedral menjadi saksi janji suci pasangan yang sempat bertunangan selama enam bulan ini.

Diana terlihat begitu bahagia, setelah impian menikah dengan pria yang dicintainya terwujud. Namun sayangnya, menjalani peran sebagai anggota keluarga Kerajaan tak semudah yang dia bayangkan sebelumnya.

Sally Bedell Smith, penulis buku biografi Diana in Search of Herself, mengungkapkan, perempuan bergelar Princess of Wales itu merasa tidak nyaman tinggal di Istana Buckingham. Bagi dia, sepertinya ada permusuhan dari orang-orang di dalam Istana.

"Tidak hanya anggota keluarga Kerajaan, tapi mereka yang berada di Istana," kata Smith.

Penulis asal Amerika Serikat (AS) ini juga menuturkan, Diana meyakini ada bisikan-bisikan negatif tentang dirinya yang 'merasuki' istana. Diana bahkan merasa, dirinya adalah ancaman bagi semua anggota keluarga Kerajaan.

"Diana percaya ada kampanye berbisik: Wanita ini pembuluh pecah. Wanita ini toilet. Wanita ini berbahaya bagi keluarga Kerajaan," ungkap Smith.

Penulis 71 tahun ini bercerita, Diana kemudian mencurahkan isi hatinya pada seorang teman bernama Roberto Doverik. Kata Diana, tentang apa yang dirasakan sudah dia ungkapkan pada Ratu dan ayah mertuanya, Pangeran Philip.

"Dia meminta bantuan, hanya untuk diberi tahu, 'Semua hanya ada dalam imajinasinya dan dia harus konsultasi dengan psikiater, dan mungkin menjalani penyembuhan kejiwaan," tutur Smith.

Dilansir dari ABC News, Diana memang membuka jalan diterapkannya pola pengasuhan baru di Kerajaan. Namun, ia dianggap melawan tradisi seperti saat melahirkan Pangeran William, pada 21 Juni 1982.

Diana memilih melahirkan putra pertamanya di St Mary's Hospital, London. William pun disebut-sebut sebagai pewaris tahta pertama yang dilahirkan di luar tembok Istana.

"Sebagian besar melaporkan Diana adalah ibu pertama yang menyusui dalam keluarga kerajaan," kata koresponden kerajaan, Victoria Arbiter.


Setelah membaca kisah Putri Diana, Bunda bisa simak juga cerita keseruan liburan keluarga pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Tinggal klik banner di bawah ini ya.

Derita Putri Diana, Dianggap 'Musuh' Kerajaan dan Dikatai Toilet


Lihat juga cerita Habib Usman saat meminta sang istri, Kartika Putri, untuk melahirkan di rumah sakit, dalam video berikut:

[Gambas:Video Haibunda]

(muf/som)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda