HaiBunda

MOM'S LIFE

Kondisi Suami Membaik, Soraya Haque Setia Menemani di Rumah Sakit

Yuni Ayu Amida   |   HaiBunda

Rabu, 22 Jan 2020 17:05 WIB
Kondisi Suami Membaik, Soraya Haque Setia Menemani di Rumah Sakit/ Foto: Ekki dan Soraya Haque. Instagram
Jakarta - Kabar membahagiakan datang dari keluarga Soraya Haque. Sang suami, Ekki Soekarno yang sempat terbaring lemah di rumah sakit, kini kondisinya mulai membaik.

Hal ini tampak dari unggahan Soraya di akun Instagram pribadinya. Soraya memandang Ekki yang masih berbaring di tempat tidur. Tangannya menggenggam erat tangan sang suami, dengan sorot mata yang begitu tajam. Mata Soraya juga seakan menyiratkan rasa bersyukur, atas keberhasilan sang suami yang sudah melewati masa kritis.


"He's back," tulis Soraya.


Dalam foto tersebut, alat medis seperti selang pernapasan yang sebelumnya terpasang di tubuh Ekki sudah dilepas. Ekki juga terlihat jauh lebih segar. Ia bahkan sudah bisa tersenyum dan membalas tatapan mata Soraya.

Unggahan ini disambut gembira keluarga, kerabat, sahabat, dan juga warganet. Mereka turut bersyukur dengan kondisi Ekki yang jauh lebih baik.

"Alhmdllahhh... semangat terus membaik mas Ekky.. semangat terus mencintai mbakuu @sorayahaque," tulis Teuku Zacky.

"Yes, He's back!!! Papa @ekki.soekarno. Polisinya sekarang banyak. Jangan sakit lagi. Capek tau nggak sih, nangis berjamaah! Jewerrrr nih. Alhamdulillah sujud syukur kami. Terima kasih untuk semua pihak yang telah mendukung dalam doa. Sehingga Papa @ekki.soekarno kami mendapat kehidupan keduanya dari Sang Pencipta," kata adik bungsu Soraya, Shahnaz Haque.

Dukungan keluarga untuk Soraya Haque. (Foto: Instagram)

Sebuah penelitian menemukan, penyakit yang serius bisa meningkatkan perceraian. Risiko ini meningkat ketika istri yang sakit. Ini artinya, ketika wanita bermasalah dengan kesehatannya, pernikahan mereka kurang bisa bertahan ketimbang ketika pria yang sakit.

"Satu penjelasan adalah wanita lebih banyak memberikan perawatan dan dukungan untuk pasangan dalam pernikahan ketimbang pria," kata Mieke Beth Thomeer, sosiolog di University of Alabama di Birmingham, mengutip dari Fatherly.

Meski begitu, risiko perceraian tak semata karena salah satu pasangan sakit, Bunda. Kurangnya cinta dan komitmen bisa membuat pernikahan jadi renggang. Itu sebabnya, ketika pasangan sakit, baik istri maupun suami, pasangan yang sehat harus bisa memberi dukungan semangat.

Seperti apa yang dilakukan Soraya Haque, itu adalah bukti cintanya pada Ekki, baik dalam kondisi sehat maupun sakit. Seluruh keluarga dan kerabat, juga warganet turut mendoakan kesehatan Ekki. Semoga lekas diberi kesembuhan, Ayah Ekki...


Simak juga cerita Marissa Nasution dalam video ini, Bunda:

(yun/muf)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK