
moms-life
Terungkap, Ini Pengorbanan Charles untuk Putri Diana Sebelum Cerai
HaiBunda
Selasa, 20 Dec 2022 16:16 WIB

Alasan Putri Diana dan Raja Charles III bercerai sudah diketahui publik, yakni karena perselingkuhan sang pangeran. Tapi siapa sangka, ia sudah melakukan sederet pengorbanan untuk Putri Diana.
Adalah penulis biografi Kerajaan Inggris, Penny Junor, yang mengungkap pengorbanan Pangeran Charles untuk Putri Diana. Ia menuliskan semua dalam buku The Firm yang rilis pada 2006 silam. Disebutkan, Charles yang ketika itu masih berstatus Pangeran dianggap seakan tidak peduli pada sang istri.
Junor menuliskan, bertahun-tahun menikah, Pangeran Charles tidak bisa mengatasi ketidakpastian perilaku Putri Diana, yang disebut-sebut sering menangis. Itulah yang membuat ayah Pangeran William dan Pangeran Harry ini kerap bersikap keras pada Putri Diana.
"Tidak bisa mengatasinya, ya. Kadang, dia (Pangeran Charles) benar-benar tidak berperasaan dalam bersikap terhadapnya (Putri Diana)," ungkap Junor, dikutip dari Express.
Untuk mengatasinya, Junor bercerita, Pangeran Charles mencari seorang psikiater ternama untuk menenangkan Putri Diana. Ia juga membeberkan, putra sulung Ratu Elizabeth II ini bahkan meninggalkan semua yang tidak disukai Putri Diana.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia (Pangeran Charles) telah memangkas hidupnya dari teman-teman yang tidak disukai Diana, atau yang dia curigai, teman yang baik dan setia, beberapa dari mereka adalah teman sejak kecil," tutur Junor.
Dikisahkan Junor, Pangeran Charles melakukan itu semua dengan caranya sendiri, tanpa memberi tahu teman-temannya. Sehingga, mereka pun bertanya-tanya saat panggilan telepon, surat, dan berbagai undangan tidak dibalas Pangeran Charles.
Namun ternyata, itu semua tidak cukup untuk mempertahankan rumah tangga mereka. Tentu karena Putri Diana juga merasa, pernikahan itu sudah ternoda akibat perselingkuhan Pangeran Charles dengan Camilla Rosemary Shand.
Setelah 15 tahun membina rumah tangga, Putri Diana dan Pangeran Charles akhirnya resmi bercerai pada 1996. Meski sebelumnya, yakni pada 9 Desember 1992, John Major, Perdana Menteri Inggris ketika itu, mengumumkan mereka telah berpisah.
Bunda, simak juga pesan Lenna Tan, single mother yang menikah dan bercerai di usia muda yakni 20 tahun. Di video Intimate Interview berikut ini:
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
Pangeran Charles Menangis Saat Ceraikan Putri Diana, Ini Sebabnya

Mom's Life
Lihat Pelakor Datang di Hari Pernikahan, Putri Diana Merasa Seperti Domba

Mom's Life
Putri Diana Nangis, Pangeran Charles Cuek, Tanda Tak Cinta?

Mom's Life
Kesan Pertama Putri Diana Saat Bertemu Pangeran Charles

Mom's Life
Gaun Hitam Pembawa Sial Putri Diana & Pangeran Charles


7 Foto