Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

moms-life

Istri Lahirkan 4 Bayi Kembar, Suami Kabur Tapi...

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Sabtu, 15 Aug 2020 10:12 WIB

Ilustrasi di rumah sakit
Istri Lahirkan 4 Bayi Kembar, Suami Kabur Tapi.../ Foto: iStock
Jakarta -

Seorang suami di Ghana, diberitakan telah meninggalkan istrinya yang baru melahirkan anak kembar empat di Bibiani Municipal Hospital. Pria tersebut pergi dengan alasan ingin mencari uang untuk membiayai keluarganya, Bunda.

Berita ini menjadi viral karena wanita itu tak cuma ditinggalkan suami, tapi juga harus mengurus empat anaknya yang baru lahir. Dilansir Ghana Web, beredar kabar bahwa wanita ini akan membutuhkan bantuan keuangan usai melahirkan.

Cerita ini lalu menarik simpati banyak orang. Calon Presiden NDC Profesor Jane Naana Opoku Agyemang bahkan ikut menyumbangkan GHC 2000 atau setara dengan Rp5 juta untuk biaya perawatan wanita ini. Menurut perwakilannya, Opoku Agyemang merasa tersentuh dengan penderitaan yang dialami wanita tersebut.

Sang suami yang bernama George Ackah, akhirnya muncul setelah lama menghilang. Ia datang untuk melihat istri dan anak-anaknya. Ackah diketahui berprofesi sebagai tukang bersih-bersih, sementara istrinya adalah pengangguran. Selain empat anak yang dilahirkannya, pasangan ini sudah memiliki dua anak, Bunda.

Menurut Grace Boadu, bidan yang membantu persalinan, Ackah tak memberikan alasan jelas saat pergi meninggalkan istrinya di rumah sakit. Pria itu hanya mengatakan ingin pergi untuk mencari uang.

Ilustrasi di rumah sakitIlustrasi di rumah sakit/ Foto: iStock

Sejak Ackah menghilang, Boadu mengatakan bahwa rumah sakit bertanggung jawab atas kesejahteraan ibu dan anak itu, termasuk dalam menyiapkan pakaian dan makanan. Perawatan ibu enam anak itu juga berbeda karena melahirkan secara caesar.

Meski begitu, ibu dan empat anaknya itu dalam keadaan sehat. Namun, salah satu bayi kondisinya terlihat kurus.

"Berat badan anak pertama kurang baik, jadi terus dipantau. Sementara ibunya baik-baik saja," kata Boadu.

"Yang kami butuhkan adalah bantuan orang-orang untuk mengurus anak-anak ini karena orang tuanya tidak mampu melakukan," sambungnya.

Selain Opoku Agyemang, beberapa orang yang peduli juga menunjukkan kemurahan hati untuk wanita ini, Bunda. Mereka mendonasikan uang, makanan, dan pakaian untuk empat anak kembar itu dan ibunya.

Simak juga pesan bijak Lenna Tan pada pasangan yang ingin nikah muda, di video berikut:

[Gambas:Video Haibunda]

(ank/som)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda