MOM'S LIFE
Sering Dihina Suami Sampai Cerai, Wanita Ini Justru Sukses Jadi Pengusaha Kue Kaya
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Jumat, 25 Sep 2020 14:45 WIBKathy Masunaga kini menjadi pengusaha kue sukses di Honolulu, Hawaii. Kesuksesan ibu dua anak ini tak lepas dari kegagalan pernikahannya, Bunda.
Masunaga memetik pelajaran berharga dari 25 tahun pernikahannya. Pelajaran sederhana itu adalah 'Sukses adalah balas dendam yang manis'.
Selama menikah, dia sering dihina mantan suaminya. Masunaga sering dibilang tidak bisa masak.
"Mantan suami saya pernah mengatakan bahwa saya tidak bisa memasak apa pun. Dia akan memberi tahu semua orang bahwa saya adalah koki yang buruk," kata Masunaga, dilansir Huffpost.
Ia mengaku terjebak dalam pernikahan bersama dua anak laki-lakinya. Suatu hari pada tahun 2009, Masunaga memutuskan untuk bercerai.
Keputusan ini cukup membuatnya takut. Namun, dia yakin bahwa ini adalah keputusan terbaik untuknya dan kedua buah hatinya.
Usai cerai, Masunaga menghabiskan waktunya bekerja di dapur bersama teman. Ia pun mulai bereksperimen membuat resep markisa dan nanas dengan mentega vanila. Ia lalu sukses membuat cupcakes, kue tidak disukainya.
Tanpa disadari, Masunaga ternyata memiliki bakat membuat pai manis dan gurih. Ia kemudian mulai menjualnya di pasar selama beberapa tahun, sebelum produknya menjadi populer.
Ia mendirikan toko kue bernama Sweet Revenge yang memiliki enam anggota staf, truk makanan, dan layanan pengiriman. Masunaga diperkirakan dapat menjual 400-500 kue pie setiap minggu.
Kue pie buatannya dikenal lezat dan memiliki beberapa varian rasa. Sweet Revenge sekarang diakui sebagai bisnis makanan lokal oleh beberapa surat kabar dan pernah memenangkan penghargaan. Penjualan kue pie Masunaga pun selalu stabil.
Bagi Masunaga, perceraian bukanlah akhir segalanya. Iin justru berarti memulai kembali. Siapa sangka, mantan suaminya ikut andil besar dalam memotivasi Masunaga untuk bangkit.
"Saya telah belajar untuk tidak takut bekerja keras, jika itu adalah sesuatu yang Anda sukai," ujar Masunaga.
"Ini menyenangkan. Tentu, saya tanpa sengaja membakar lengan beberapa kali, tapi itu tetap menyenangkan," sambungnya.
Masunaga mengatakan bahwa putranya pernah menghitung keuntungan bisnisnya. Secara hitungan matematika, dia menghasilkan 1 dollar AS atau sekitar Rp14.700 per jam.
Kini, Masunaga bisa memiliki asuransi dan rencana pensiun. Ia begitu bahagia bisa melakukan banyak hal dan membuktikannya melalui pekerjaan ini.
"Tetapi saya benar-benar memiliki perasaan bahwa saya dapat melakukan banyak hal dan saya ingin membuktikannya. Sekarang, saya memiliki semua itu dan diselamatkan dari pekerjaan," ucapnya.
Simak juga cara mengubah hobi menjadi peluang bisnis, di video berikut:
(ank/som)TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kisah Sukses Pengusaha Seblak Bakar di Bandung, Omzet Capai Ratusan Juta
Cerita Bos Skincare Belajar dari Nol Soal Formula hingga Produknya Dibeli Anak Presiden
Tak Cuma Jadi Artis, Pemeran Ibu Aldebaran Ikatan Cinta Ternyata...
Wow! dari Bisnis Kue Spikoe, Omzet Rp50 Juta Sehari Masuk Kantong
TERPOPULER
7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3
Benarkah Minuman Isotonik Bisa Memicu Kontraksi Jelang Persalinan?
12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara
10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan
11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Putri Isnari Tak Alami Ngidam di Kehamilan Pertama tapi Jadi Sensitif & Mood Swing
Menkes Berencana Ubah Rujukan BPJS dari Faskes Bisa Langsung ke RS Tipe A
30 Inspirasi Nama Anak Sulung Laki-laki dari Artis Indonesia dan Artinya
Benarkah Minuman Isotonik Bisa Memicu Kontraksi Jelang Persalinan?
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Video: Karier Melejit di RI, Jirayut Belum Kepikiran Ganti Warga Negara
-
Beautynesia
Ariana Grande Diserang Fans di Premier Wicked: For Good di Singapura, Bukan Korban Pertama
-
Female Daily
Cynthia Erivo Mengundang Penggemar Wicked untuk Menemukan Keajaiban Elphaba’s Retreat!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak Cinta 14 November: Pisces Kurangi Debat, Aries Jaga Ucapan
-
Mommies Daily
Surat untuk Menantu Perempuanku di Masa Depan