MOM'S LIFE
Hindari Lonjakan COVID-19, Libur Panjang Akhir Tahun Dikaji Pemerintah
Yudistira Imandiar | HaiBunda
Rabu, 25 Nov 2020 12:34 WIBLibur panjang menjadi saat yang menyenangkan bagi Bunda dan keluarga. Namun, di masa pandemi momen libur panjang mesti diwaspadai karena berpotensi meningkatkan kasus positif COVID-19, Bun.
Lonjakan kasus positif COVID-19 ditemukan pada tiga gelombang libur panjang di bulan Mei, Agustus, dan Oktober 2020. Hal itu menjadi bahan evaluasi pemerintah menjelang libur panjang akhir tahun.
"Libur panjang Idul Fitri yang berdampak pada peningkatan kasus positif sebesar 69 persen sampai dengan 93 persen pada tanggal 28 Juni 2020," urai Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Prof Wiku Adisasmito dikutip dari situs resmi Satgas COVID-19, Rabu (25/11/2020).
Wiku mengulas pada periode libur panjang HUT RI, tercatat peningkatan kasus positif sebesar 58% sampai dengan 118% pada pekan 1 sampai dengan 3 September 2020. Sementara itu, pada libur panjang akhir Oktober dan awal November, berdampak pada peningkatan kasus positif sebesar 17% sampai 22% pada tanggal 8-22 November 2020.
Pada libur panjang akhir Oktober sampai awal November, lanjut Wiku, lonjakan kasusnya tidak sebesar di libur panjang bulan Agustus. Penurunan lonjakan kasus positif ini, sebut Wiku, menjadi evaluasi dan pembelajaran dalam menghadapi periode libur panjang akhir tahun 2020.
"Namun perlu diingat, masa libur panjang akhir tahun 2020 memiliki durasi yang lebih panjang, dan dikhawatirkan berpotensi menjadi manifestasi perkembangan kasus menjadi dua bahkan tiga kali lipat lebih besar dari masa libur panjang sebelumnya," papar Wiku.
Ia menjabarkan dari hasil evaluasi pada periode libur panjang sebelumnya kenaikan kasus positif disebabkan oleh penularan akibat kurang disiplinnya masyarakat terhadap protokol kesehatan terutama menjaga jarak dan menjauhi kerumunan. Oleh sebab itu, pemerintah saat ini sedang mengkaji periode masa libur panjang akhir tahun agar tidak menimbulkan dampak negatif.
"Pada prinsipnya, apapun keputusan yang nanti diambil pemerintah, maka keputusan ini akan selalu mengutamakan keselamatan masyarakat Indonesia di tengah pandemi COVID-19," ungkap Wiku.
Agar selalu terhindar dari penyebaran virus Corona, termasuk saat libur panjang, jangan lupa selalu #IngatPesanBunda atau #IngatPesanIbu menerapkan 3M yakni #menjagajarak #memakaimasker dan #mencucitangan seperti yang dikampanyekan satgas COVID-19.
(mul/ega)
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Soal Libur Akhir Tahun, Satgas: Keselamatan adalah Hukum Tertinggi
Pakai Masker Tak Sebabkan Infeksi Staph, Ini Penjelasan Ahli Bun!
Jangan Lupa Bun, Karyawan Pergi ke Zona Merah Wajib Lapor ke Perusahaan
Jelang Libur Panjang, Yuk Cegah COVID-19 dengan di Rumah Saja
TERPOPULER
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Terpopuler: Curhatan Hidup Atalia Praratya hingga Pandji Pragiwaksono Bahas Adat Toraja
-
Beautynesia
Wamen Diktisaintek Stella Christie: Penelitian Tunjukkan Perempuan dan Pria Sama Pintarnya di Bidang STEM
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Viral Transformasi Makeup Anak Kiai Saat Menikah, Cantiknya Bikin Pangling!
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!