MOM'S LIFE
Fantastis! Pernikahan Atta Halilintar & Aurel Dapat Sponsor Rp30 Miliar
Annisa Afani | HaiBunda
Kamis, 04 Feb 2021 09:16 WIBPasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah dikabarkan akan segera menggelar acara pernikahan mereka nih, Bunda. Sebelumnya, pergelaran tersebut akan dilakukan pada 2020 lalu, namun karena pandemi COVID-19, keduanya pun terpaksa menunda hingga saat ini.
Pernikahan Atta dan Aurel ini memang digadang-gadang akan dirayakan dengan mewah. Bahkan, Atta sendiri mengakui bahwa ia ingin menggunakan stadion Glora Bung Karno (GBK) sebagai tempat resepsi.
"Ya kalau aku kan dari dahulu suka bola, jadi maunya di GBK," tutur Atta dikutip dari channel YouTube Trans7 Official pada Rabu (3/2/2021).
Selain GBK, pernikahan Atta dan Aurel Hermansyah juga disebut-sebut mendapat sponsor fantastis. Sebagai host dalam acara tersebut, Raffi Ahmad pun langsung bertanya untuk mengonfirmasi hal tersebut pada keduanya.
"Kita dapat bocoran, katanya pernikahan Atta dan Aurel ini bakal megah banget karena ada satu sponsor," tutur Raffi.
Ternyata, yang akan memberi sponsor pada pernikahan Atta dan Aurel adalah sultan karpet, Bhai Atta Ul Karim. Pria asal Pakistan ini merupakan seorang pebisnis karpet yang juga menjadi sahabat para artis Tanah Air, Bunda.
Saat ditanya langsung pada Bhai, ternyata pria tersebut memang membenarkan bahwa ia yang akan mensponsori pernikahan Atta. Tak tanggung-tanggung, sultan karpet itu siap menggelontorkan dana hingga Rp30 miliar di momen bahagia Atta dan Aurel.
"Benar itu mau sponsori Rp30 miliar?" tanya Raffi.
"Ya mau sih," jawab Bhai.
Kira-kira apa alasan Bhai hingga mau memberi sponsor sebesar itu untuk pernikahan Atta dan Aurel? Klik BACA HALAMAN BERIKUTNYA ya, Bun

Alasan Sultan Karpet mau sponsori