
moms-life
Jadi Sinetron Favorit Bunda, Kenapa 'Ikatan Cinta' Harus Bayar Denda Rp20 Juta?
HaiBunda
Minggu, 07 Feb 2021 15:29 WIB

Sinetron Ikatan Cinta yang tayang perdana pada Oktober 2020 ini ternyata sudah berhasil mengambil hati para Bunda, ya. Dibintangi oleh Arya Saloka dan Amanda Manopo, nyatanya mampu memikat pemirsa di Tanah Air
Bercerita tentang dua saudara Andin (Amanda Manopo) dan Elsa (Glenca Chysara) yang ternyata menyukai pria yang sama, Nino (Evan Sanders). Hubungan mereka yang tidak pernah baik akhirnya jadi lebih buruk ketika Elsa tahu bahwa Nino akan menikahi Andin.
Dengan jalan cerita yang apik dan seru,membuat sinetron Ikatan Cinta memiliki banyak penggemar lho, Bunda. Bahkan, beberapa waktu lalu lokasi syuting Ikatan Cinta diserbu oleh penggemar yang ingin melihat secara langsung pemeran Andin tersebut.
Tanpa disangka, kegiatan yang dilakukan oleh para penggemar justru mendapat reaksi berbeda dari Pemerintah Kabupaten Bogor. Sinetron Ikatan Cinta dianggap abai dan melanggar protokol kesehatan. Alhasil, pihak manajemen perlu membayarkan denda sebesar Rp 20juta.
Hal ini membuat sang pemeran utama, Amanda Manopo, angkat bicara. Ia mengatakan bahwa sebelum proses syuting dimulai, para pemain dan kru selalu rutin menjalani tes swab untuk mendeteksi virus COVID-19. Tak hanya itu, para pemain dan kru juga rutin melakukan suntik vitamin untuk menjaga kesehatan dan stamina mereka.
"Kita semua dari kru, pemain,supir, siapapun itu sampai pihak hotel, semuanya sudah dilakukan swab test. Satu minggu selalu didatengin dokter untuk suntik vitamin," katanya saat Instagram Live.
Amanda juga mengatakan bahwa kesalahan hadir bukan dari pihak internal, melainkan ada pada penonton dan fans yang mendatangi lokasi syuting. Penonton yang hadir dengan niat baik, malah menjadi salah karena adanya COVID.
"Mereka hadir hanya ingin datang, niatnya baik sebenarnya ingin bertemu," ungkapnya.
![]() |
Selain pelanggaran protokol kesehatan di lokasi syuting, sinetron yang telah memiliki lebih dari 150 episode ini digadang-gadang akan terus berlanjut hingga ke 1.000 episode lho, Bunda.
Lantas, apa pendapat dari kedua pemeran utamanya? Klik BACA HALAMAN SELANJUTNYA yuk, Bun.
Simak juga nasib Jill Carissa yang sempat ternama dengan sinetron Angling Darma dan kini menetap di Australia.
Mundur Jika Harus 1.000 Episode, Kenapa?
ikatancinta/Foto: Instagram
1. Memilih Mundur
Amanda Manopo dan Arya Saloka membuat pernyataan tentang 1000 episode sinetron Ikatan Cinta nih, Bunda. Pemeran Andin dan Mas Al ini mengaku tidak sanggup jika harus melanjutkan sinetron tersebut hingga harus sebanyak itu.
"Kalo 1.000 kayaknya aku enggak sanggup," ungkap Amanda Manopo dalam kanal Youtube Luna Maya saat berjumpa di acara TikTok Awards baru-baru ini.
Tak hanya Amanda, pemeran Mas Al, Arya Saloka, juga mengungkapkan keurungannya untuk melanjutkan sinetron kegemaran Bunda jika harus sampai 1.000 episode. Arya mengaku jika sebuah sinetron harus terus mempertahankan jalan ceritanya. Jangan sampai ke depannya akan merubah cerita hanya karena ingin mencapai episode ribuan itu.
"Kalau dijadikan season sih, mungkin. Enggak tau ya. Cuman 'kan yang namanya mempertahankan sebuah cerita yang baik itu kan enggak mudah," katanya.
"Kalo gue lebih baik gue keluar daripada ceritanya jelek," tutur Arya lagi.
Sinetron Ikatan Cinta sebelumnya berhasil menduduki puncak rating di hari kelima penayangan perdananya. Semenjak itu, Ikatan Cinta mengalami peningkatan, hingga pada bulan Novermber dan Desember, sinetron ini berada di atas angka 9.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
Isi Lengkap Surat Edaran Kemenkes RI soal Waspadai COVID-19

Mom's Life
COVID Varian Baru Serang Singapura, Lebih Cepat Menular & Tembus Lebih 25 Ribu Kasus

Mom's Life
Kenang Masa Hamil saat Pandemi COVID-19, Dea Ananda Akui Sempat Lama Kehilangan Suara

Mom's Life
Alasan Amanda Manopo Keluar dari Ikatan Cinta hingga Kenang Masa Sulit Bareng Ibunda

Mom's Life
Amanda Manopo Ungkap Alasan Mendirikan Masjid Meski Bukan Seorang Muslim


7 Foto
Mom's Life
7 Potret Liburan Putri Anne dan Sang Putra Tanpa Arya Saloka, Komentar Teman Jadi Sorotan
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda