MOM'S LIFE
Cara Merawat Corkscrew Albuca, Tanaman Hias Sukulen Unik Berdaun Spiral
Vauri Audia | HaiBunda
Senin, 07 Jun 2021 04:01 WIBBiasanya, daun pada suatu pohon bentuknya lonjong atau oval. Namun, daun yang satu ini punya bentuk yang berbeda. Tanaman hias ini banyak ditemukan di gurun Namibia, Afrika Selatan. Namanya adalah Albuca spiralis.
Albuca spiralis adalah sejenis sukulen yang tumbuh dari umbi bawah tanah dengan bentuk daun melingkar di setiap ujungnya. Tanaman ini disebut juga spiral albuca atau corkscrew albuca karena daunnya terlihat seperti lengkungan hijau kecil.
Ukurannya yang kecil dan menggemaskan sangat cocok bila diletakkan di mana saja dengan sinar matahari penuh. Sangat cocok untuk melengkapi ornamen rumah yang berlekuk-lekuk, ya, Bunda.
Bunda yang ingin menanam tanaman hias langka ini, harus tahu cara perawatannya, agar corkscrew albuca Bunda dapat bertahan hidup dan tumbuh subur. Dirangkum dari sumber Better Homes & Gardens, berikut tipsnya.
1. Cahaya
Seperti kebanyakan sukulen, tanaman ini lebih menyukai lokasi yang hangat dan kering. Tanaman ini paling baik tumbuh di pot tanah liat dengan lubang drainase yang baik, dengan suhu di atas 15°C.
Jika Bunda meletakkannya di luar ruangan, Bunda tidak boleh lupa memindahkannya ke dalam ruangan yang hangat saat cuaca sedang dingin seperti ketika hujan.
Corkscrew albuca memang membutuhkan banyak cahaya, namun jika Bunda memindahkannya ke lokasi di bawah sinar matahari langsung akan menyebabkan daun mudah terbakar. Solusinya, letakkan tanaman hias ini di dekat jendela dengan sinar matahari teduh.
2. Pemupukan
Jika Bunda baru memulai memelihara albuca spiralis, maka tempatkan benihnya ke dalam pot tanah liat dengan campuran tanah pot berpasir, lalu keringkan. Dibutuhkan sekitar 12 minggu agar tanaman mulai menunjukkan pertumbuhannya.
Pada awalnya, tanaman ini akan menumbuhkan daun yang lurus, namun semakin tumbuh dewasa daunnya akan tumbuh melingkar di setiap ujungnya. Jika ingin hasil yang instan, membeli tanaman yang sudah tumbuh dewasa bisa dicoba untuk segera meletakkannya di rumah Bunda.
3. Penyiraman
Lakukan penyiraman ringan sekitar satu atau dua minggu sekali setiap kali tanah terasa kering. Selain itu, jika menemukan ujung daun berwarna kecokelatan dan mengering, itu berarti Bunda juga perlu rutin menyiramnya.
Ketika daunnya benar-benar menguning, saatnya Bunda memangkas tanaman hias ini dengan hati-hati. Akan lebih bagus lagi, bila Bunda menambahkan pupuk cair khusus sukulen setiap sebulan sekali.
Adakah tanaman yang mendatangkan rezeki menurut ajaran Islam? Simak penjelasannya di video ini yuk.
(fia/fia)
PERTUMBUHAN & PENEMPATAN TANAMAN HIAS SUKULEN CORKSCREW ALBUCA
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
4 Mitos Merawat Tanaman Hias Sukulen yang Bikin Salah Paham
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
15 Tanaman Hias Daun untuk Mempercantik Ruang Tamu, Sudah Punya yang Mana Bun?
7 Manfaat Tanaman Janda Bolong: Penambah Cuan dan Perlambang Usia Panjang
4 Tanaman Hias Daun Indoor Penyerap Polutan di Udara, Bikin Rumah Makin Segar
5 Jenis Tanaman Hias Daun Ungu, Warnanya Bikin Halaman Rumah Terlihat Segar
TERPOPULER
Ingin Anak Sukses? Ini 5 Kalimat yang Harus Dihindari Orang Tua Menurut Ahli
Kisah Perempuan Palsukan Kehamilan, Sempat Bikin Gender Reveal hingga Melahirkan Boneka Plastik
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Kencan ala Meghan dan Pangeran Harry, Nonton Pertandingan Bisbol
Tengku Dewi Putri Ungkap Titik Terendah Hidupnya: Diselingkuhi saat Hamil Anak Kedua
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Anak yang Aman
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Susu UHT untuk Anak 1 Tahun yang Aman Dikonsumsi
KinanREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi BB Cream Korea, Bikin Kulit Wajah Glowing
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Momen Maxime Bouttier & Ibunda Luna Maya Jalan-Jalan di Borobudur, Intip Potretnya
Ingin Anak Sukses? Ini 5 Kalimat yang Harus Dihindari Orang Tua Menurut Ahli
Kisah Perempuan Palsukan Kehamilan, Sempat Bikin Gender Reveal hingga Melahirkan Boneka Plastik
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Kencan ala Meghan dan Pangeran Harry, Nonton Pertandingan Bisbol
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Terjerat Narkoba, Onad Tetap Sosok Suami Terbaik di Mata Beby Prisillia
-
Beautynesia
Catat! Ini Kelompok Orang yang Sebaiknya Mengonsumsi Makanan Bebas Gluten
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Most Popular Sepekan: Kisah Mantan Aktris Dulu Seks Simbol Kini Pilih Jomblo
-
Mommies Daily
Membesarkan Anak Berkebutuhan Khusus, Ini Pengalaman Dian Sastro dan Ciri-ciri Autis