MOM'S LIFE
Resep Ayam Rica-rica Manado yang Gurih dan Pedas
Melly Febrida | HaiBunda
Senin, 31 May 2021 19:35 WIBResep ayam rica-rica dari Sulawesi Utara ini terkenal dengan rasa pedasnya yang membakar lidah. Bagi pecinta makanan pedas, ini tentu bisa diandalkan sebagai hidangan keluarga di rumah.
Rica dalam bahasa Manado artinya cabai atau pedas, Bunda. Pembuatan ayam rica-rica memang menggunakan cabai dalam jumlah yang sangat banyak, terutama cabe rawit merah atau cabe khas Manado. Namun, tentu Bunda bisa sesuaikan pedasnya.
Jika ingin tidak terlalu pedas karena anak-anak akan ikut makan, misal, Bunda bisa bisa menambahkan tomat merah sebagai campuran cabai dalam bumbu rica-rica tersebut. Selain cabai yang banyak, ayam rica-rica juga menggunakan rempah segar untuk bumbunya, Bunda.
Untuk ayam yang digunakan, sebaiknya Bunda menggunakan ayam negeri. Sebab, ayam negeri banyak mengandung air, masak ayam tanpa tambahan air. Setelah air habis dan ayam belum lunak, tambahkan air secukupnya saja.
Untuk resep ayam rica-rica selengkapnya bisa lihat di bawah ini, ya. Melansir dari Resep Masakan Pilihan Keluarga Ayam & Bebek dengan penulis Rih Lasmiatik, yuk simak!
Bahan:
1 ekor ayam kampung muda, potong menjadi 8-12 bagian
1/2 sdt kaldu bubuk instan rasa ayam
Bumbu ayam:
1 ruas ibu jari kunyit
Garam secukupnya
Bumbu rica-rica:
3 sdm minyak, untuk menumis
2 batang serai, memarkan
500 ml kaldu ayam
1 sdt kaldu bubuk instan rasa ayam
1/2 sdt gula pasir
Bumbu halus:
10 siung bawang putih
8 siung bawang merah
100 gram cabai merah
1 ruas ibu jari jahe
1 sdt terasi
Garam secukupnya
Cara membuat:
- Bumbui ayam dengan kunyit dan garam serta kaldu bubuk yang dihaluskan, balur hingga rata.
- Diamkan ayam yang dibumbui tadi selama 15 menit sampai bumbu meresap. Selanjutnya, panggang ayam di atas bara api sambil dibolak-balik hingga berwarna kuning kecokelatan. Angkat.
- Buat bumbu rica-rica: tumis bumbu halus bawang merah, bawang putih, cabai, jahe dan terasi. Masukkan serai, tumis hingga harum.
- Kemudian masukkan ayam panggang, aduk hingga tercampur rata.
- Tuangkan kaldu dan bubuhi kaldu bubuk serta gula, aduk lagi. Masak sampai matang dan kuah mengental. Lalu angkat.
- Ayam rica-rica siap disajikan.
Selamat mencoba resep ayam rica-rica ini di rumah, Bunda!
Simak video di bawah ini, Bun:
Menu Makan Siang Enak: Ayam Suwir Bumbu Rujak
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Resep Ayam Rica-rica Khas Manado, Pedasnya Nagih Bun!
4 Resep Olahan Ayam dengan Bumbu Tradisional, Menggiurkan untuk Dicoba Bun
3 Resep Ayam Rica-rica Pedas Khas Manado, Ada Resep ala Chef Arnold
Resep Ayam Rica-rica Kemangi, Masakan Tradisional yang Pedas Mantap
TERPOPULER
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Cantik 'Dewi eSports' yang Curi Perhatian di Acara LoL Worlds 2025
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!