
moms-life
Beda Virus COVID-19 Varian Mu dengan Varian Delta, Apakah Lebih Ganas?
HaiBunda
Jumat, 10 Sep 2021 16:35 WIB

Setelah ramai varian Delta, kini muncul varian baru COVID-19, Bunda. Varian baru tersebut dinamakan B1621 atau varian Mu. Untuk Bunda ketahui, varian Mu sudah ditambahkan dalam daftar pantauan WHO sejak 30 Agustus 2021.
Varian Mu juga telah terdeteksi di puluhan negara. Lalu apa beda varian Mu dengan varian Delta ya, Bunda?
Ketua Pokja Genetik FKKMK UGM, dr Gunadi, SpBA, PhD mengatakan bahwa varian Mu tidak lebih ganas daripada varian Delta yang masuk kategori variant of concern (VoC). Meski varian Mu belum terdeteksi di Indonesia, perlu diantisipasi karena dapat menyebabkan penurunan kadar antibodi baik karena infeksi ataupun vaksinasi.
"Hasil riset awal menunjukkan varian Mu menyebabkan penurunan kadar antibodi netralisasi baik karena infeksi alamiah maupun vaksinasi, serupa dengan varian Beta. Namun, diperlukan penelitian lebih lanjut," kata Gunadi.
Lebih lanjut Gunadi menyarankan agar pintu masuk Indonesia diperketat agar varian Mu tidak menyebar luas seperti yang telah terjadi pada varian Delta. Ia juga menekankan pentingnya vaksinasi untuk mencegah gejala berat atau keparahan saat melawan sejumlah varian termasuk varian Mu.
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Â
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
COVID-19 Varian Baru Menyerang Singapura, Indonesia Diminta Waspada

Mom's Life
Benarkan COVID-19 RI Meningkat Lagi, Menkes Rilis Jumlah Kasusnya

Mom's Life
Kasus COVID-19 di RI Juga Ikut Melonjak seperti Singapura, Ini Penyebabnya Bun

Mom's Life
Kasus COVID-19 di Jakarta Naik Lagi, Varian Arcturus Penyebabnya?

Mom's Life
Rahasia Orang Kebal Virus COVID-19 Sejak Awal Pandemi, Ini Kata Peneliti


7 Foto
Mom's Life
7 Foto BCL Isoman Usai Positif COVID-19, Hibur Diri Berjemur Bareng Teman
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda