HaiBunda

MOM'S LIFE

Apa Benar Kucing Tak Akan Masuk Surga? Ini Penjelasannya Bun

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Senin, 13 Dec 2021 16:07 WIB
Ilustrasi kucing/ Foto: iStock
Jakarta -

Sebagian orang berpendapat kucing merupakan makhluk yang menggemaskan dengan berbagai tingkah lucunya. Walaupun kucing adalah hewan karnivor, kucing telah didomestikasi oleh manusia sejak puluhan ribu tahun lalu.

Namun, pernahkah Bunda mendengar bahwa kucing dan hewan peliharaan lainnya tak akan masuk surga? Kucing, sama seperti makhluk lain ciptaan Allah SWT, wajib diperlakukan dengan baik. Amal perbuatan manusia nantinya dihitung dan mendapat balasan yang setimpal dari Allah SWT.

Jika manusia yang melaksanakan perintah Allah SWT dan menjauhi laranganNya diberi ganjaran surga, lantas bagaimana dengan hewan seperti kucing? Hak, kewajiban, dan kehidupan hewan jelas berbeda dengan manusia, Bunda.


Jadi kenapa kucing tidak masuk surga? Dikutip dari situs Pejabat Mufti Wilayah Persekutuan Jabatan Perdana Menteri, Malaysia, jawaban pertanyaan tersebut terdapat dalam hadits yang diceritakan Abu Hurairah. Hadits terdapat dalam kitab Tafsir Al Thabari,

إن الله يحشر الخلق كلهم، كل دابة وطائر وإنسان، يقول للبهائم والطيركونوا ترابًا

Artinya: "Sesungguhnya Allah akan mengumpulkan semua makhluk pada hari akhirat kelak. Yaitu setiap hewan, burung-burung, dan juga manusia. Lalu Allah berkata kepada haiwan-haiwan dan juga burung, "Jadilah kamu tanah."

Banner Hages Budiman Bunda Hebat di Sekitar kita/ Foto: HaiBunda/Mia

Hadits tersebut menjelaskan, kondisi hewan di akhirat kelak berbeda dengan manusia. Setiap perbuatan baik dan buruk hewan tidak dihitung dan mendapat balasan. Artinya, kucing tidak bisa masuk surga layaknya tiap manusia yang bertakwa, Bunda.

Meski jawaban pertanyaan kenapa kucing tidak masuk surga sudah dijelaskan, bukan berarti pemilik hewan peliharaan tak bisa bersama di akhirat. Apalagi jika pemilik masuk surga atas izin Allah SWT karena senantiasa taat perintah Allah SWT.

Penghuni surga dijanjikan mendapat banyak kenikmatan, termasuk peluang tinggal bersama hewan kesayangan. TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

Simak juga video tentang manfaat memelihara kucing di rumah:



(aci/fir)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita

Mom's Life Amira Salsabila

Sudah Punya 11 Anak, Bunda Ini Umumkan Kehamilan Ke-12 dan Jadi Sorotan Netizen

Kehamilan Annisa Karnesyia

7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak

Mom's Life Arina Yulistara

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun

7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak

5 Fakta Menarik tentang Sekuel KPop Demon Hunters 2029

3 Resep Sarapan Anti-inflamasi yang Bisa Mengurangi Peradangan, Cuma 10 Menit!

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK