
moms-life
5 Rekomendasi Tanaman Hias Pengganti Cemara Natal
HaiBunda
Jumat, 24 Dec 2021 15:13 WIB

Menghias rumah dengan berbagai ornamen Natal tentu menjadi hal yang menyenangkan untuk memeriahkan hari raya Natal bersama keluarga. Biasanya, dekorasi yang sering digunakan adalah pohon Natal.
Pohon Natal biasanya memiliki ukuran yang besar, sehingga ini cukup menyulitkan jika ruangan di rumah Bunda cenderung sempit. Bunda bisa pilih ukuran pohon yang lebih kecil atau menggantinya dengan tanaman hias lain, Bunda.
Ukuran pohon cemara Natal yang begitu besar tentu saja tidak cocok untuk Bunda yang memiliki ukuran rumah tidak terlalu besar. Apalagi, harga pohon Natal biasanya akan lebih mahal ya, Bunda.
Nah, sebagai gantinya, Bunda bisa menggunakan beberapa tanaman hias pengganti pohon Natal. Tak perlu bingung dengan jenis tanaman yang cocok, Bunda. Berikut adalah rekomendasi tanaman hias pengganti cemara Natal, yang dilansir dari Apartment Therapy. Simak di sini yuk, Bunda.
1. Norfolk Island Pine
Tanaman hias yang populer selama musim liburan, Norfolk Island Pine memiliki estetika pohon Natal yang ceria, tanpa membutuhkan ruang yang begitu besar. Meskipun tidak memiliki bau pinus yang segar, Bunda bisa menggunakan lilin beraroma untuk mengharumkannya.
Daun jarumnya yang lembut tidak akan menusuk atau jatuh ke lantai dan membahayakan orang yang berlalu-lalang di dalam rumah. Setelah musim liburan berakhir, daripada membuangnya di pinggir jalan, Bunda juga bisa menanamnya di kebun, lho.
2. Lemon Cypress
Pohon meja yang indah ini memiliki aroma jeruk ringan. Tanaman hias ini memiliki bentuk menyerupai pohon Natal yang alami, dan warna kehijauan yang cantik. Untuk mempercantik tampilannya, Bunda bisa memberikan cahaya dan itu akan terlihat sempurna.
Dalam cuaca hangat, tanaman ini bisa diletakkan di luar rumah, seperti di dek atau teras. Seperti pinus Norfolk, dedaunannya halus, jadi cukup gunakan rangkaian lampu LED ringan yang dioperasikan dengan baterai jika ingin mendandaninya.
3. Cemara Alberta Dwarf
Dengan bentuk segitiga dan dedaunan jarum yang lebat, tidak sulit untuk melihat mengapa banyak yang menggunakan Dwarf Alberta sebagai tanaman hias pengganti pohon Natal. Tanaman ini juga memiliki tingkat perawatan yang sederhana, Bunda.
Tanaman kecil ini membutuhkan tanah yang dikeringkan dengan baik dan disiram dua hingga tiga kali dalam seminggu, tetapi tidak memerlukan pemangkasan. Bunda perlu menyimpannya di tempat yang sejuk dan cerah di dalam ruangan.
Klik baca halaman berikutnya yuk, Bunda.
Cek juga Bunda cara menanam seledri denga memanfaatkan pangkalnya:
WEEPING FIG ATAU ROSEMARY SEBAGAI POHON NATAL PENGGANTI CEMARA
Foto: Getty Images/iStockphoto/miniseries
4. Weeping Fig
Tanaman Weeping Fig juga termasuk salah satu tanaman yang bisa dijadikan tanaman hias pengganti cemara Natal, Bunda. Tanaman hias Weeping Fig biasa sering disebut juga sebagai tanaman beringin hias.
Meskipun tanaman ini tidak benar-benar menyerupai pohon Natal, Bunda bisa menghiasinya menggunakan berbagai ornamen, untuk menampikan nuansa pohon Natal.
Selain itu, tanaman ini juga dianggap sebagai salah satu tanaman pemurni udara terbaik, sehingga sangat cocok diletakkan di ruang keluarga, ruang tamu, dan ruang lainnya.
5. Rosemary
Dilansir dari The Spruce, tanaman hias rosemary juga bisa dijadikan sebagai pohon Natal, Bunda. Tanaman ini memiliki aroma harum, yang membuatnya semakin menarik untuk diletakkan di dalam rumah.
Perawatan rosemary mirip seperti tanaman hias lainnya yang membutuhkan banyak cahaya. Tanaman ini akan tumbuh dengan baik di bawah cahaya yang atau di jendela yang menghadap ke selatan.
Bentuk pohon yang sempurna harus bertahan sepanjang musim liburan, tetapi Bunda harus memangkasnya untuk mendapatkan bentuk yang diinginkan. Bunda juga bisa menambahkan beberapa hiasan Natal, untuk mempercantik tampilannya.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
7 Tempat Terburuk Meletakkan Pohon Natal Menurut Pakar, Waspada Bisa Berbahaya Bun!

Mom's Life
11 Jenis Pohon Natal Terbaik sebagai Hiasan Rumah

Mom's Life
6 Tanaman Hias yang Cocok untuk Dijadikan Pohon Natal di Rumah

Mom's Life
5 Tanaman Hias Indoor Warna Merah, Cocok Buat Dekorasi Natal di Rumah

Mom's Life
5 Tanaman Hias yang Bisa Menjadi Dekorasi Natal di Rumah


7 Foto
Mom's Life
7 Potret Rumah Yuni Shara Bertema 'Jungle House', Penuh Tanaman Hias
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda