MOM'S LIFE
Biasa Dipakai Kerokan, Uang Kuno Ini Dibanderol hingga Ratusan Juta Bun
Mutiara Putri | HaiBunda
Sabtu, 01 Jan 2022 16:03 WIBBunda pasti pernah mendengar istilah barang-barang kuno, ya? Barang-barang kuno ini biasanya memiliki nilai yang lebih tinggi karena langka dan sulit ditemukan.
Ada banyak jenis barang-barang kuno yang bisa Bunda temukan, salah satunya adalah koin jadul.
Koin jadul atau koin kuno sampai saat ini masih menjadi incaran banyak orang di seluruh dunia. Tak hanya itu, masyarakat Indonesia juga berbondong-bondong untuk mendapatkan koin kuno meski harus mengeluarkan kocek yang enggak sedikit.
Saking langkanya, ada seseorang yang membuka toko khusus untuk menjual koin jadul, lho. Gak main-main, satu koin jadul bahkan bisa dihargai hingga ratusan juta rupiah.
Salah satu orang yang tertarik dan punya hpbi mengumpulkan uang kuno adalah Yohanes Dicky. Pria 23 tahun ini bahkan sudah mulai mengumpulkan uang jadul sejak dirinya duduk di bangku sekolah dasar (SD), lho. Ketertarikan Yohanes pada koin kuno bermula saat ia sering diberikan angpao oleh keluarga atau temannya.
Berbeda dari anak kecil lainnya yang lebih suka membelanjakan atau menghabiskan uangnya, Yohanes justru menyimpan sebagian uang yang sudah diperolehnya itu, Bunda. Sampai sekarang, uang itu menjadi bagian dari beberapa koleksinya.
Menurut Yohanes, ia sudah mengoleksi hampir seluruh seri rupiah yang pernah terbit. Karena itu, ia perkirakan koleksinya ini sudah lebih dari Rp300 juta.
"Investasinya mungkin sudah mencapai Rp 300 juta sampai Rp 400 juta, karena ngumpulinnya dari kecil," cerita Yohanes kepada CNBC Indonesia.
Tak hanya berasal dari angpao yang selama ini ia kumpulkan, Yohanes juga mengaku kalau koin atau uang jadul yang ia miliki ini juga berasal dari sesama teman komunitasnya.
Ternyata, pria yang kini tinggal di Purwokerto itu juga pernah menetap di Yogyakarta, Bunda. Ia pun kerap mendapatkan uang kuno di Pasar Klithikan Yogyakarta.
Berdasarkan pengalamannya, kata Yohanes uang kuno yang paling banyak dicari di kalangan kolektor adalah uang Gulden zaman penjajahan Belanda. Antara seri tahun 1930-an hingga zaman sebelum Indonesia Merdeka atau di bawah tahun 1945.
Bunda ingin mengetahui kisah Yohanes dan uang jadulnya lebih lanjut? TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Simak video di bawah ini, Bun:
Ayah Cinta Laura Ajarkan Berhemat Sejak Kecil, Kini Ia Melek Finansial & Suka Investasi
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Tahukah Bunda Perbedaan Uang dan Duit? Simak Sejarahnya Yuk
Kisah Pilu Wanita Terkaya di Jakarta yang Bangkrut Usai Bucin ke Pasangan
Cerita Pria Purwokerto Koleksi Uang Jadul, Nilai Investasi Capai Rp400 Juta Bun
Wah! Uang Kuno Indonesia Keluaran Tahun 1975 Ini Dijual dengan Harga Fantastis
TERPOPULER
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Hanum Mega Siapkan Perjanjian Pranikah Jelang Menikah dengan Rafly
-
Beautynesia
6 Cara Mengatasi Bau Apek di Lemari Pakaian
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 14 November: Cancer Lebih Bijaksana, Leo Selesaikan Kewajiban
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!