
moms-life
6 Makanan Pengganti Nasi Putih untuk Diet Turunkan BB Setelah Lebaran
HaiBunda
Rabu, 04 May 2022 06:30 WIB

Berat badan tidak kunjung turun setelah satu bulan puasa Ramadan? Coba jalani diet sehat tanpa nasi putih setelah Lebaran. Ini makanan pengganti nasi putih yang bisa menjadi pilihan Bunda.
Menurut para ahli, jika mau turun berat badan harus memastikan bahwa Bunda makan lebih sedikit kalori setiap hari. Sementara, nasi putih kaya akan kalori dan karbohidrat.
Meski demikian, beras sebenarnya kaya akan vitamin B, bebas gluten, dan mudah dicerna. Sayangnya beberapa dari Bunda mungkin tidak mengatur jumlah nasi putih dengan tepat. Jika Bunda belum bisa mengaturnya, maka bisa mencoba mencari makanan pengganti nasi putih untuk membantu menurunkan berat badan.
Apa saja makanan pengganti nasi putih yang bisa Bunda coba? Berikut beberapa makanan pengganti nasi putih yang bisa membantu Bunda menurunkan berat badan.Â
1. Quinoa
Mengutip Healthline, quinoa termasuk biji-bijian yang juga bisa menjadi makanan pengganti nasi. Meskipun tekstur dan rasa mirip nasi, quinoa tetap bisa menjadi makanan pengganti nasi terbaik buat Bunda yang sedang menjalani diet turun berat badan.
Makanan pengganti nasi yang populer ini bebas gluten dan jauh lebih tinggi proteinnya dibanding nasi putih. Faktanya, satu porsi atau 1/2 cangkir (92 gram) quinoa matang menyediakan 4 gram protein, dua kali lipat jumlah yang ditemukan dalam porsi nasi putih yang sama.
![]() |
Quinoa memiliki protein lengkap, artinya mengandung semua sembilan asam amino esensial yang dibutuhkan tubuh Bunda. Ini menjadikannya sumber protein yang bagus untuk vegetarian.
Makanan pengganti nasi seperti quinoa juga mengandung sumber mineral penting magnesium dan tembaga yang memainkan peran penting dalam metabolisme energi serta kesehatan tulang. Kalau Bunda sensitif terhadap gluten, beli quinoa yang bersertifikat bebas gluten agar tidak berisiko terkontaminasi silang.
2. Kembang kol
Makanan pengganti nasi lainnya adalah kembang kol. Ini merupakan sayuran yang sangat bergizi dan sarat akan folat, vitamin K, dan serat. Selain itu, kembang kol juga rendah kalori, Bunda. Satu porsi atau 1/2 cangkir (57 gram) kembang kol hanya memiliki 13 kalori dibandingkan dengan 100 kalori untuk porsi nasi putih yang sama.Â
Nasi kembang kol juga rendah kalori dan karbohidrat dengan perasaan ringan yang bisa dipasangkan dengan menu lauk apa pun. Kembang kol kaya akan serat, vitamin C, K, folat, potasioum, dan magnesium yang baik.  

3. Brokoli
Brokoli bisa menjadi alternatif makanan pengganti nasi untuk Bunda yang diet rendah karbohidrat atau kalori. Kandungan nutrisinya mirip dengan kembang kol, 1/2 cangkir (57 gram) mengemas sekitar 15 kalori dan 2 gram serat.
Brokoli juga merupakan sumber vitamin C yang sangat baik. Vitamin C bertindak sebagai antioksidan kuat yang dapat membantu mencegah kerusakan sel dan meningkatkan kesehatan kekebalan tubuh.
Baca di halaman selanjutnya yuk, Bunda.
Tonton juga video buah-buahan yang cocok untuk dikonsumsi saat diet:
MASHED POTATO HINGGA TALAS
Ilustrasi makanan pengganti nasi putih untuk diet. Foto: Getty Images/iStockphoto/Amarita
4. Nasi shirataki
Makanan pengganti nasi putih selanjutnya adalah nasi shirataki. Cocok untuk para pelaku diet rendah karbohidrat. Terbuat dari akar konjak, nasi shirataki kaya akan serat unik yang disebut glukoman.
Glukoman merupakan serat utama dalam akar konjak yang memiliki banyak manfaat kesehatan. Salah satu manfaat makanan pengganti nasi putih ini bisa membentuk pelindung sepanjang lapisan usus Bunda.
Meski demikian, Bunda perlu makan nasi shirataki dengan porsi besar untuk mengonsumsi glukomanan dalam jumlah yang signifikan.Â
5. Mashed potato
Satu lagi makanan pengganti nasi yang populer adalah kentang rebus atau mashed potato. Mashed potato bisa menjadi makanan pengganti nasi yang cocok dengan berbagai lauk.
Dilansir laman Times of India, sebuah penelitian menemukan bahwa proses pendinginan kentang rebus memungkinkan mereka untuk membentuk pati resisten dalam jumlah tinggi. Hal tersebut tentu sangat baik untuk mengatur metabolisme, melawan kelebihan lemak, dan meningkatkan banyak manfaat kesehatan lainnya.Â
Kentang rebus memiliki jumlah kalori yang hampir sama dengan ubi jalar dan lobak, menjadikannya pilihan yang sangat baik untuk para pelaku diet. Apa Bunda menyukai kentang rebus sebagai makanan pengganti nasi?
6. Talas
Talas merupakan makanan pengganti nasi putih yang baik Bunda saat ingin turun berat badan. Dalam makanan jenis umbi-umbian ini kaya akan serat yang mengandung hingga 78%p pati. Tidak hanya itu, talas juga kaya akan karbohidrat, protein, vitamin C, kalsium, dan zinc.
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
8 Makanan Pengganti Nasi untuk Diet, Tak Melulu Kentang Bun

Mom's Life
Ingin Turunkan Berat Badan? Coba 12 Cara Diet Alami Ini, Bun

Mom's Life
Tips Diet Ala Instruktur Pound Fit, Bisa Susut Hingga 24 Kg

Mom's Life
Tips Sehat Menurunkan Berat Badan Tanpa Konsumsi Pelangsing

Mom's Life
7 Langkah Turunkan Berat Badan 10 Kg dalam 2 Bulan, Pakai Aturan 80-20


5 Foto
Mom's Life
5 Potret Terbaru Komika Musdalifah Basri Usai Diet, Makin Kece Nih Bun
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda