MOM'S LIFE
4 Resep Dessert Enak Tanpa Oven, Coba Rainbow Cake Kukus Bun
Melly Febrida | HaiBunda
Selasa, 03 May 2022 07:20 WIBSajian saat Lebaran tak harus selalu ketupat beserta sayurnya. Anak-anak biasanya suka dengan camilan yang manis-manis. Dessert berupa cake dengan kemasan yang menarik tentu akan sangat memikat.
Bunda bisa membuat resep dessert yang enak tanpa oven, misalnya saja cake kukus atau unbaked cake. Bunda cukup memasukkan dessert ke kulkas hingga mengeras, jadilah hidangan menarik untuk Lebaran. Cake ini paling enak dinikmati dingin-dingin.
Resep dessert di bawah ini dilansir dari buku Yummy Yet Trendy Desserts oleh Vicka Gunawan.
1. Resep cake keju kukus
Bahan:
10 butir putih telur
1 sdr cake emulsifier
175 gr gula pasir
100 gr cream cheese
150 gr tepung terigu protein sedang
25 gr susu bubuk full cream
1/2 sdt baking powder
30 gr salted butter, lelehkan
100 ml minyak sayur
80 gr susu kental manis
Butter cream:
200 gr whipped cream bubuk
400 ml susu full cream dingin
50 gr gula halus
100 gr cream cheese
50 ml susu kental manis
Topping:
200 gr keju cheddar parut
Cokelat dengan bentuk yang sesuai
Cara membuat:
- Panaskan kukusan supaya saat cake siap dikukus, panas dalam pengukus sudah merata. Siapkan 2 loyang ukuran 30 x 10 cm. Alasi dengan kertas roti dan olesi dengan margarin.
Kocok putih telur dan cake emulsifier hingga berbusa. Tambahkan gula sedikit demi sedikit sambil dikocok dengan kecepatan tinggi hingga putih telur kental dan berjejak. Masukkan cream cheese dan susu kental manis. Kocok hingga rata.
Tuang butter dan minyak sayur ke dalam adonan. Aduk balik menggunakan spatula. Tambahkan tepung terigu, susu bubuk dan baking powder yang sudah diayak. Aduk balik menggunakan spatula.
Tuang adonan ke dalam loyang. Kukus selama sekitar 30 menit hingga matang. Jika perlu lakukan tes tusuk. Angkat. Biarkan hingga benar-benar dingin.
Buat butter cream, kocok whiped cream bubuk, dan susu full cream dingin hingga kaku. Tambahkan gula halus dan susu kental manis. Kocok hingga rata. Terakhir tambahkan cream cheese, kocok lagi hingga tercampur rata.
Olesi permukaan kedua cake menggunakan butter cream, taburi dengan keju cheddar parut. Tumpukkan kedua kue, hias sesuai selera. Sajikan.
Klik halaman selanjutnya ya, Bunda.

RESEP DESSERT LAINNYA
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Resep Dessert Tradisional untuk Ide Jualan Bulan Puasa, Mudah Dibuat & Pasti Laris!
4 Resep Dessert Tanpa Oven ala Chef Devina Hermawan, Bunda yang Suka Jajan Harus Coba
3 Resep Tengkleng Kambing Spesial, Hidangan Menantang yang Kaya Bumbu
Resep Chocolate Brownie Avocado, Kelezatannya Lumer di Mulut
TERPOPULER
Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!
Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle
6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul
5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau
60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31
6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul
Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle
Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!
Intip 5 Momen Hengky Kurniawan Bareng Putranya Bintang yang Tak Kalah Tampan Bun
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Fakta Seru Tom Cruise hingga Agnez Mo yang Lahir di Bulan Juli!
-
Beautynesia
Cuma 10 Menit! Ini Resep Sup Tahu Telur untuk Menu Makan Malam yang Hangat dan Rendah Kalori
-
Female Daily
Manis dan ‘Dreamy’, Intip Look Nadin Amizah saat Lamaran dengan Faishal Tanjung!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Viral Cerita Wanita Mundur Jadi Bridesmaid Setelah Diminta Bayar Rp 13 Juta
-
Mommies Daily
10 Tayangan Terbaru Juli 2025: Dari Film Bioskop hingga Drama Korea