Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

moms-life

3 Resep Risol Mayo Aneka Isi, Mulai dari Keju hingga Bayam

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Selasa, 16 Aug 2022 10:44 WIB

Risoles or Risol is a typical Indonesian traditional street food made from flour skin, meat and egg stuffing inside with mayonnaise and chili sauce.
Ilustrasi Resep Risol Mayo/Foto: Getty Images/iStockphoto/Tyas Indayanti

Risol adalah salah satu camilan pastri yang sangat digemari di Indonesia, Bunda. Biasanya, risol memiliki isi beragam mulai dari sayuran, daging, hingga ayam dan mayonaise.

Risol yang sudah diberikan isi akan dilumuri dengan tepung panir atau tepung roti. Setelahnya, risol akan digoreng hingga cokelat keemasan.

Jajanan yang dikenal dari Prancis ini sangat cocok sebagai pilihan sajian kudapan berbagai acara. Tak hanya itu, risol juga cocok disantap untuk menemani sore hari di rumah.

Untuk Bunda yang baru pertama kali mencoba membuat risol, ada beberapa tips yang bisa disimak. Melansir dari buku Seri Usaha Boga Aneka Lumia & Risol karya Sufi S.y, Bunda bisa buat isian risol 2-3 hari sebelum digunakan.

Setelah dibuat, simpan isian dalam kulkas. Ketika ingin digunakan, panaskan isian terlebih dahulu.

Menggoreng risol harus dalam minyak bayak di atas api sedang. Cukup goreng sebanyak 4 sampai 5 buah sekali menggoreng. Setelah berubah warna, angkat dan tiriskan.

Resep aneka risol mayo

Ada banyak kreasi risol mayo yang bisa Bunda coba uat di rumah, nih. Berikut ini Bubun bantu rangkumkan deretannya dari berbagai sumber.

1. Risol keju mayo

Risol bisa juga diisi dengan keju, Bunda. Berikut ini resepnya dari buku Aneka Risoles Mini Panggang.

Bahan kulit:

  • 100 gram tepung terigu
  • 1 sdt garam
  • 2 butir telur
  • 350 ml susu cair
  • Margarin secukupnya, untuk olesan

Isi:

  • 5 lembar smoked beef, potong-potong jangan terlalu kecil
  • 150 gram keju cheddar parut
  • 5 butir telur rebus, potong memanjang, jangan terlalu tipis
  • 100 gram mayones (yang sudah dicampur dengan 1 sdt susu kental manis)

Pelapis:

  • Tepung terigu secukupnya
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • 200 gram poppy seed

Cara membuat:

  1. Ayak tepung terigu, lalu taruh dalam mangkuk. Buat lubang di tengahnya dan pecahkan telur di dalamnya.
  2. Lalu aduk satu arah hingga adonan menjadi rata.
  3. Tambahkan susu sedikit demi sedikit, aduk hingga adonan menjadi licin dan halus, tidak menggumpal.
  4. Tutup dengan adonan plastik, diamkan selama 30 menit.
  5. Gunakan wajan dadar berdiameter 12 cm, olesi dengan margarin. Lalu panaskan dan tuangkan satu sendok adonan, ratakan sambil diputar. Angkat setelah pinggirnya mengering.
  6. Isi: letakkan dadar di dasar yang rata, isi dengan potongan smoked beef, potongan telur rebus, keju parut, dan mayones. Lipat membentuk gulungan. Sisihkan. Lakukan hal yang sama hingga adonan habis.
  7. Gulingkan gulungan risoles ke dalam tepung terigu, lalu masukkan ke dalam telur kocok, dan gulingkan dalam wadah berisi biji poppy.
  8. Panaskan oven, sesuaikan suhu dan waktunya dengan oven masing-masing. Panggang hingga berwarna kecokelatan, angkat dan sajikan.

Klik baca halaman berikutnya yuk, Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Saksikan juga video resep buko mangga berikut ini:

[Gambas:Video Haibunda]



RESEP RISOL MAYO LAINNYA

Creative Image

Ilustrasi Resep Risol Mayo/Foto: Getty Images/iStockphoto/Kadek Bonit Permadi

2. Risol tuna mayo

Resep risol tuna mayo berikut ini dikutip dari buku Bisnis Kuliner Kreatif: Lumpia, Pastel & Risoles. Catat bahan dan cara membuatnya, yuk!

Bahan kulit:

  • 100 gram tepung terigu
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • 250 ml susu cair
  • 2 sdt garam
  • 1 sdm margarin, lelehkan

Adonan isi:

  • 185 gram ikan tuna kalengan, tiriskan
  • 5 buah acar mentimun
  • 50 gram bawang bombai, cincang
  • 1/8 sdt mustard
  • 50 gram keju cheddar, parut
  • 75 gram mayones

Banner Tips Besarkan Anak Autisme

Cara membuat:

  1. Buat kulit terlebih dahulu. Masukkan tepung terigu dalam mangkuk, buat lubang di tengahnya. Lalu tuang telur, susu, dan garam. Aduk rata hingga menjadi adonan yang licin.
  2. Tambahkan margarin leleh, aduk rata. Diamkan adonan selama 30 menit.
  3. Panaskan wajan, olesi dengan sedikit minyak. Tuang sekitar 50 ml adonan ke dalam wajan, putar cepat hingga adonan rata di wajan. Masak hingga pinggiran dadar kering, keluarkan dadar dari wajan.
  4. Selanjutnya untuk adonan isi: suwir kasar tuna dengan garpu. Lalu cincang halus acar mentimun.
  5. Taruh tuna, acar mentimun, bawang bombai, mustard, keju, dan mayones di dalam wadah, aduk rata.
  6. Letakkan 1 lembar kulit dadar di atas talenan. Isi dengan 1-2 sdm adonan di salah satu sisi kulit. Gulung atau lipat dadar hingga berbentuk seperti amplop.
  7. Lakukan hal yang sama hingga bahan habis. Sajikan.

3. Risol mayo bayam keju

Risol mayo bayam keju cocok jadi camilan yang sehat dan bernutrisi, Bunda. Simak resepnya dari buku Bisnis Kuliner Kreatif: Lumpia, Pastel & Risoles berikut ini, yuk.

Bahan:

  • 16 lembar kulit dadar diameter 12 cm

Adonan isi:

  • 100 gr daun bayam, bersih, siap pakai
  • 3 lembar daging asap
  • 2 butir telur rebus, kupas
  • 100 ml mayones
  • 75 gr keju cheddar, parut
  • Minyak untuk menggoreng lapisan
  • 25 gr tepung terigu
  • 1 butir telur, kocok
  • 50 gr tepung roti

Cara membuat:

  1. Untuk isian, rebus bayam dengan sedikit air hingga empuk, angkat, tiriskan, cincang halus. Iris daging asap, sangrai sebentar, lalu angkat. Kupas telur rebus, cincang kasar.
  2. Campur bayam, daging asap, telur cincang, mayones, dan keju parut dalam mangkuk, aduk hingga rata, sisihkan.
  3. Ambil 1 lembar kulit dadar, letakkan 2 sdm adonan isi di salah satu sisi kulit.
  4. Lipat sisi kiri dan kanan ke tengah, lalu lipat seperti amplop. Lakukan hingga kulit dan isi habis.
  5. Lumuri risoles dengan tepung terigu, masukkan ke dalam telur kocok, gulingkan ke dalam tepung roti.
  6. Panaskan minyak goreng yang banyak dalam, wajan di atas api sedang. Goreng risoles secara bertahap hingga matang dan kuning kecokelatan, angkat, tiriskan.

(mua)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda